Suara.com - Anak bungsu Maia Estianty dan Ahmad Dhani, Dul Jaelani nampaknya semakin mantap untuk melangkah ke jenjang pernikahan bersama kekasihnya, Tissa Biani.
Maia Estianty mengungkapkan anak bungsunya, Dul Jaelani itu sudah berkali-kali membahas soal pernikahan.
Karena itu, Maia Estianty memperkirakan Dul Jaelani akan menikah lebih dulu dan melangkahi kedua kakaknya, Al Ghazali dan El Rumi.
Apalagi, Dul Jaelani sudah sempat menyampaikan keinginannya untuk menikah sederhana di halaman belakang rumah ibunya, Maia Estianty.
"Kayaknya sih Dul ya (yang nikah duluan) soalnya udah ngomong (nikah) di halaman belakang rumah ini aja deh," ujar Maia Estianty dilansir dari Intens Investigasi, Senin (18/3/2024).
Namun, mantan istri Ahmad Dhani ini belum bisa memastikan kapan anak bungsunya itu akan menikahi Tissa Biani.
Sebab, Dul Jaelani pernah menyampaikan dirinya ingin melalui tahun 2024 ini dulu dan baru akan fokus memikirkan rencana pernikahan setelahnya.
"Nggak tahu tahun berapa, soalnya dia bilang 2024 dulu habis itu dia baru memikirkan akan fokus ke pernikahan," kata Maia Estianty.
Meskipun Dul Jaelani akan menikah lebih dulu dan melangkahi kedua kakaknya, ibu 3 anak itu mengungkapkan pernikahan anak bungsunya mungkin tak akan menerapkan adat pelangkahan.
Baca Juga: Teuku Ryan Rela Sumpah Al-Qur'an Demi Lawan Hujatan Netizen di Depan Keluarga dan Istri
Karena, Maia Estianty menyadari bahwa keluarganya terdiri dari berbagai macam suku sehingga lebih baik menggunakan konsep Internasional.
"Adat pelangkahan? Itu kan Jawa. Kalau kita kan Internasional. Ada yang dari Jawa, Sunda, gado-gado. Jadi, nggak pakai," tutur Maia Estianty.
Sementara itu, Maia Estianty mengatakan impian Dul Jaelani menggelar acara pernikahan di halaman belakang rumahnya itu bukan untuk hemat biaya, tetapi tidak ingin repot dengan segala pernak-pernik pernikahan.
Menurut Maia Estianty, selera Dul Jaelani dalam membuat acara pernikahan ini mirip dengannya yang tidak suka terlalu heboh dan akhirnya repot sendiri.
Berita Terkait
-
Teuku Ryan Rela Sumpah Al-Qur'an Demi Lawan Hujatan Netizen di Depan Keluarga dan Istri
-
Andai Berduit, Teuku Ryan Tak Menutup Kemungkinan Poligami: Saya Tidak Bisa Menjanjikan
-
Ria Ricis Puji Kakaknya usai Konten Nafkah Lahir Batin Viral, Oki Setiana Dewi: Jangan Geer!
-
Adab Oki Setiana Dewi Dicibir, Ini Hukumnya Makan di Depan Orang Berpuasa
-
Tissa Biani Blak-blakan Jawab Kabar Nikah Usai Ikut Foto Keluarga dengan Maia Estianty
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Iko Uwais Bergabung di Film Road House 2, Main BarengJake Gyllenhaal danHidetoshi Nishijima
-
Film Hollywood di Netflix November 2025, Horor Klasik Sampai Komedi Nostalgia
-
Produseri Film 'Timur', Nagita Slavina Temukan Kesamaan Sensasi Genre Action dan Horor
-
Nagita Slavina Beberkan Alasan Produseri Film Laga Iko Uwais 'Timur'
-
Sosok Ketiga Lintrik: Teror Berbalut Misteri Pelet, Tayang di Bioskop Mulai Hari Ini
-
Sinopsis LOVE.exe, Drama Komedi Romantis Baru Kim Yo Han dan Hwang Bo Reum Byeol di Viu
-
Profil Fatima Bosch, Miss Meksiko 2025 yang Walk Out Usai Dihina 'Bodoh'
-
Ada Adegan Sentuhan dengan Senior, Norma Cinta Salut dengan Totalitas Pemain Danyang Wingit
-
4 Film Ariel Noah Sebelum Jadi Dilan 1997, Ada yang Laku Keras!
-
Bukan Cuma Modal Tampang, Ini Sederet Kemiripan Ariel NOAH dan Dilan yang Bikin Pidi Baiq Kepincut