Suara.com - Uya Kuya jadi salah satu caleg artis yang dipastikan lolos ke DPR RI lewat daerah pemilihan (dapil) DKI Jakarta 2.
Sebagaimana tersaji di akun Instagram pribadinya, Uya Kuya menunjukkan bahwa perolehan suaranya jadi yang terbanyak ketiga di dapil tersebut. Ia bahkan mengungguli Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah, yang tahun ini mencalonkan diri sebagai anggota DPR RI.
“Alhamdulillah,” tulis Uya Kuya, Selasa (19/3/2024).
Uya Kuya mengklaim hasil yang didapat sebagai buah kerja keras selama masa kampanye di Pemilu 2024.
“Ya intinya ini hasil kerja keras. Saya kan kerja udah benar-benar turun ke lapangan, ke masyarakat,” kata Uya Kuya dalam sebuah wawancara.
“Kalau kalian lihat di Instagram juga, saya kan benar-benar tinggalin semua program TV untuk benar-benar terjun,” lanjut sang presenter.
Hari ini, Rabu (20/3/2024), Uya Kuya memposting video ucapan terima kasih ke warga DKI Jakarta yang sudah memilihnya di Pileg 2024. Ia berjanji tidak akan menodai kepercayaan tersebut dengan hal-hal tidak terpuji selama jadi anggota DPR RI.
“Terima kasih telah mempercayakan saya untuk mewakilkan kalian, untuk mengaspirasikan suara kalian,” kata Uya Kuya dalam sebuah video.
“InsyaAllah, saya akan amanah dan tidak mengecewakan. Saya mau kerja untuk kalian,” ujarnya lagi.
Baca Juga: Dituding Main Serong dengan Kurnia Meiga, Presenter TV Inisial S Ini Istighfar: Saya...
Caleg DPR RI dengan perolehan suara terbanyak di dapil DKI Jakarta 2 sendiri ditempati oleh Hidayat Nur Wahid dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Ia memperoleh 227.974 suara.
Menyusul di urutan kedua, caleg dari Partai Gerindra, Himmatul Aliyah dengan total perolehan 94.543 suara. Uya Kuya sendiri mengekor dengan 81.463 suara.
Hasil positif juga didapat Astrid Kuya dari Pemilu DPRD DKI Jakarta. Ia jadi caleg dengan perolehan suara terbanyak kedelapan di dapil DKI Jakarta 7.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
Raditya Dika Akui Punya Utang Budi pada Andien, Jasa 20 Tahun Lalu yang Tak Terlupakan
-
Gegara Dress Mini, Penampilan Olla Ramlan di Kampung Halaman Jadi Gunjingan
-
Yura Yunita Ungkap Pengalaman Menegangkan Saat Liputan di Penjara Nusakambangan
-
Barbie Kumalasari Klaim Rugi Ratusan Juta Rupiah Hingga Demam Tinggi Buntut Hinaan 'Nenek-Nenek'
-
Pantau Kondisi, Raffi Ahmad Ungkap Alasan Operasi Fahmi Bo Tertunda
-
Melly Goeslaw Unggah Foto Bareng BBB, Potret Terbaru Laudya Cynthia Bella Bikin Penasaran
-
Mertua Jennifer Coppen Ungkap Alasan Jarang Posting Bareng Kamari, Takut Disangka Manfaatkan Cucu
-
Kontras Banget! Raisa Pecinta Anabul, Sabrina Alatas Malah Anti Kucing
-
Pengakuan Hamish Daud Beda Spesies dengan Raisa Viral Lagi: Menyakitkan Banget
-
Prediksi Grammy Awards 2026: 5 Pendatang Baru yang Siap Rebut Piala Best New Artist!