Suara.com - Umat Muslim akan menyambut perayaan Idul Fitri. Bagi Hetty Koes Endang, momen melelahkan untuk membuat pastel sendiri pun akan datang lagi.
“Anak-anak itu selalu rindu sama pastel tangan bunda. Jadi setiap tahun, bunda membuat pastel dengan tangan sendiri. Sambalnya pun dengan tangan sendiri,” ungkap Hetty Koes Endang di sela kesibukannya mengisi program Pas Buka FM di Studio 41 Trans 7, Tendean, Jakarta, Senin (1/4/2024).
Anak-anak Hetty Koes Endang tidak bisa move on dari kelezatan pastel buatan sang ibu. Mereka sampai punya sebutan khusus untuk makanan tersebut.
“Disebutnya pasty, Pastel Hetty. Gede-gede kalau bunda buat. Isinya juga mantep, ada wortel, ada kentang, ada daging cincang, ada soun,” kisah Hetty Koes Endang.
“Mau di luaran ada pastel yang harganya Rp2 juta sekalipun, tetep dites sama yang bikinan mama. Tetep berasa nggak enak, pilih yang punya mama,” imbuhnya.
Di satu sisi, Hetty Koes Endang senang karena bisa menyajikan makanan yang membekas di hati anak-anaknya. Namun, Hetty tidak menampik bahwa proses pembuatan pastel itu cukup melelahkan.
BACA JUGA: 'Aamiin Allahumma Aamiin', Syahrini Merespons Doa Hetty Koes Endang Soal Rumah Tangganya
BACA JUGA: Sempat Berbalas Pesan dengan Lesti Kejora, Hetty Koes Endang: Dia Hanya Minta Doa, Doa dan Doa
Di depan putri bungsunya, Afifah Qamariah, Hetty Koes Endang pun mencurahkan isi hatinya tentang bagaimana dia kerepotan setiap dituntut membuat pastel oleh anak-anak.
“Aku mau nanya, kenapa kamu suka ngerjain aku tiap tahun buat bikin pastel? Emang bikinnya gampang? Opat (empat) jam mama teh kalau bikin pastel, tahu nggak?,” canda Hetty Koes Endang ke putri bungsunya dengan nada mengomel.
“Bunda kan nggak suka pakai mesin, sukanya manual. Jadi sama ada keringat-keringat yang netes dikit,” lanjutnya sambil tertawa.
Oleh putri bungsunya, keluhan Hetty Koes Endang tidak digubris. Mewakili anak-anak yang lain, mereka tetap ingin pastel buatan ibunya ada di Lebaran tahun ini.
“Kan setahun sekali. Ada bibi sama mbak juga yang bantuin,” jawab Afifah Qamariah.
“No no no, bibi mah bagian cuci piring, yang bikin mah mama,” timpal Hetty Koes Endang.
Perdebatan antara anak dan ibu soal pastel bikinan sendiri pun disudahi dengan keputusan bahwa makanan itu harus tetap ada saat perayaan Idul Fitri nanti. Putri bungsu Hetty Koes Endang sampai kehabisan kata-kata untuk menggambarkan bagaimana enaknya pastel buatan sang ibu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
Terkini
-
Inara Rusli Akui Pernah Pukul Anak, Tuduhan Mantan Mertua Benar
-
Beda Prinsip Soal Istri, Intip 6 Adu Gaya Indra Priawan vs Ibrahim Risyad
-
Inara Rusli Mual Dengar Ucapan Insanul Fahmi 'I Love You Mawa, I Love Inara'
-
Polemik Lagu Tak Diberi Tulang Lagi, Respons Kaka Slank Dihubungi Kuburan Band
-
Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
-
Anime Legendaris 5 Centimeters Per Second Tayang Ulang Januari 2026, Ini Sinopsisnya!
-
Review Penunggu Rumah: Buto Ijo, Upaya Gandhi Fernando Angkat Mitologi yang Terlupakan.
-
Viral Pengakuan Netrzen Lihat dr Richard Lee Jalan Bareng Cewek Muda di Bali
-
Pakai Aplikasi Zangi, Ammar Zoni Ungkap Cara Hubungi Pacar dari Lapas
-
Inara Rusli Blak-blakan soal Nikah Siri dengan Insanul Fahmi: Semua yang Beredar Hoaks