Suara.com - Koleksi tas Nagita Slavina kembali kejutkan publik. Kali ini lantaran bentuk dan harganya yang spesial.
Istri Raffi Ahmad ini dikenal sebagai sosok yang bergaya modis. Busana serta aksesoris yang dikenakan kerap mencuri perhatian.
Dirinya bahkan dijuluki sebagai salah satu trendsetter Tanah Air lantaran barang-barang miliknya menjadi inspirasi banyak orang terutama di kalangan perempuan.
Tidak hanya karena harga barang tersebut yang mengejutkan, bentuk busana atau pun aksesoris Nagita Slavina pun kerap kali bikin geleng-geleng.
BACA JUGA:Padahal Harganya Sejutaan, Nagita Slavina Tepergok Ribet saat Kenakan Gaun Pendek di Panggung
Seperti baru-baru ini, Nagita Slavina kedapatan mengenakan sebuah tas bewarna krem saat bertemu dengan keluarganya. Tas ini nampaknya merupakan koleksi terbaru ibu dua anak itu.
Nagita Slavina memadukan tas tangan krem itu dengan atasan hijau tosca dan celana jeans. Tidak lupa ia mengenakan sandal untuk mempercantik penampilan.
Tapi bukan Nagita Slavina bila barang-barangnya tidak menjadi sorotan publik. Begitu pula tas miliknya ini.
Menilik dari akun Instagram fanpage_nagitaslavina, Nagita Slavina rupanya menenteng tas dari brand luxury Hermes. Tampaknya tas ini menjadi koleksi kesekian Gigi dari merek tersebut.
BACA JUGA:Harga Lip Cream Nagita Slavina Bikin Netizen Terkejut: Diulang-Ulang Bacanya, Takut Nolnya Kelewat
Tas Hermes miliknya ini merupakan seri Picotin 18 cm dan harganya ditaksir mencapai Rp96 juta. Tentu dibanding dengan tas Hermes lain miliknya, harga Picotin cream ini tak terlalu mentereng.
Meski demikian, tetap saja tas ini menuai beragam komentar dari warganet. Mulai dari bentuknya hingga harganya yang tak kaleng-kaleng.
"Di fotonya mbak gigi,kelihatanya seperti tas goodibag hasil hajatan di kampung ku," celetuk salah satu warganet.
"Harganya special Price. Bener-bener spesial," komentar seorang warganet.
"Hampir seratus juta sodaraa sodaraaa, untung udah rajin senam...jantung ga dugun dugun lagi liat harga segituuu, manyalaa mama gigi," tulis warganet lain.
Berita Terkait
-
Mewahnya Hampers Lebaran Raffi Ahmad dan Nagita Slavina: Mahalan Boks daripada Isinya
-
Bak Beli Camilan, Nagita Slavina Punya 3 Sepatu Mewah dengan Model Sama tapi Warna Berbeda
-
Sama-sama Sultan, Beda Isi Hampers Lebaran Nagita Slavina dan Nia Ramadhani, Bak Bumi Langit?
-
Nagita Slavina Dikritik Sebut Manusia Harus Ada Ujian Jika Mau Naik Kelas: Emang dari Kecil Hidup Susah?
-
Nagita Slavina Ajarkan Rafathar Salat dengan Bacaan yang Menurut Netizen Tak Umum, Seperti Apa?
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Bukan Horor Biasa, Adinda Thomas & Aulia Sarah Optimis Sosok Ketiga: Lintrik Tembus 3 Juta Penonton
-
Sudah Punya Istri, Caption Keenan Pearce Singgung 'Future' Malah Disangka untuk Raisa
-
Sinopsis Dusun Mayit: Amanda Manopo Hadapi Teror Mistis di Gunung Welirang
-
Berapa Usia Sabrina Alatas? Ternyata Zodiaknya Sama dengan Raisa
-
50 Tahun Menginspirasi Power Rangers, Super Sentai di Ujung Tanduk
-
Dari Vinyl hingga Streaming: JIAVS 2025 Rangkul Masa Depan dan Nostalgia Dunia Audio
-
Kisah David Ozora Jadi Film, Jonathan Latumahina: Kesempatan Buat Orang Tahu Semua Kejadiannya
-
Angga Yunanda: Syuting Bareng Shenina Cinnamon Lebih Menyenangkan Setelah Jadi Suami Istri
-
Angga Yunanda Hampir Menyerah Saat Syuting Bareng Amanda Manopo
-
5 Film yang Diprediksi Sapu Nominasi di Oscar 2026, Frankenstein hingga Avatar: Fire and Ash