Suara.com - Aksi Nikita Mirzani menghina kekasih Lolly, Vadel Badjideh kini ikut dikritik seterunya, Tengku Zanzabella. Lewat sebuah postingan di Instagram, Minggu (7/4/2024), ia mempertanyakan motif Nikita yang selalu menghina orang-orang yang dianggap punya masalah dengannya.
“Kenapa lo harus nyebut orang yang sedang bermasalah dengan lo, dengan panggilan-panggilan penghinaan?” ujar Tengku Zanzabella dalam sebuah video.
Tengku Zanzabella mengenang lagi bagaimana Nikita Mirzani menyebutnya sebagai sapi gelonggongan saat mereka berseteru di masa lalu. Hal itu identik dengan apa yang sekarang Nikita lakukan terhadap Vadel.
“Dulu, dia panggil gue sapi gelonggongan. Sekarang, dia panggil Vadel kang semir,” terang Tengku Zanzabella.
Tengku Zanzabella meminta Nikita Mirzani sadar diri sebelum menghina orang lain. Kalau memang keberatan Lolly memacari Vadel Badjideh yang pernah masuk penjara, Nikita mestinya berkaca ke dirinya sendiri dulu.
“Dia giring opini juga bahwa Vadel itu mantan napi. Hei, jangan lupakan sejarah. Anda pun pernah dipenjara dua bulan,” kata Tengku Zanzabella.
BACA JUGA: 7 Potret Artis Umrah di 10 Hari Terakhir Bulan Ramadan 2024
BACA JUGA: Denny Caknan Tolak Bukber karena Takut CLBK, Reaksi Bella Bonita Jadi Sorotan
Pun soal pekerjaan Vadel Badjideh yang ikut dipermasalahkan Nikita Mirzani, Tengku Zanzabella merasa tidak ada yang salah dengan profesi tersebut. Bahkan, penari masih jadi bagian industri hiburan tempat Nikita dibesarkan.
“Prestasi orang itu tidak melulu harus sesuai dengan pencapaian lo. Orang jadi dancer atau penyanyi itu juga prestasi bagus,” tutur Tengku Zanzabella.
Daripada sibuk menghina orang lain, ada baiknya juga menurut Tengku Zanzabella untuk Nikita Mirzani segera menyelesaikan masalah dengan Lolly tanpa drama.
“Kalau punya masalah sama anak lo, beresin. Nggak usah menghina anak orang atau mereka yang ada di sekitar anak lo,” ucap Tengku Zanzabella.
Pernyataan Tengku Zanzabella diposting ulang oleh salah satu akun gosip di Instagram dan membuatnya banjir dukungan. Kali ini, banyak yang sependapat bahwa Nikita Mirzani mestinya lebih bijak dalam menyikapi masalah dengan Lolly.
“Gue setuju sih. Siapa pun itu, nyai atau bukan, kalau punya masalah sama si A, ya sama si A aja, jangan ke semua circle-nya. Jadi kayak diada-adain gitu permasalahannya,” kata pemilik akun @resmi*** di kolom komentar.
“Membenci orang boleh-boleh saja, tapi jangan sebut mereka dengan panggilan profesi tertentu. Kang semir, kang bakso dan lain-lain, itu bukan profesi hina,” tutur pemilik akun @patti***.
Berita Terkait
-
Lolly Ungkap Masih Berusaha Baikan dengan Nikita Mirzani
-
Dicurigai Putus dari Rizky Irmansyah, Nikita Mirzani Dikasihani Netizen
-
Nikita Mirzani dan Rizky Irmansyah Tak Lagi Saling Follow Medsos, Putus?
-
Beda dengan Lolly, Cinta Kuya Malah Takut Buat Orangtua Kecewa Jika Tidak Patuh
-
Pantas Putus Sekolah, Ternyata Lolly Lebih Pilih Karier Ketimbang Pendidikan
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
7 Film Indonesia Terlaris yang Disutradarai Komika, Agak Laen: Menyala Pantiku! Saingi Jumbo
-
Devano Danendra Resmi Buang Nama Belakang, Ini Alasan di Balik Keputusannya
-
Viral Bareng Sal Priadi, Kasus Sitok Srengenge Ternyata Mangkrak
-
Penjelasan Ending Stranger Things 5 Finale, Jawab Misteri Paling Besar
-
CJ7: Surat Cinta Stephen Chow untuk Perjuangan Seorang Ayah, Malam Ini di Trans TV
-
Film 5 CM Kembali dengan Sekuel Revolusi Hati, Bukan Lagi Soal Pendakian Gunung
-
Setahun Bebas dari Penjara, Mantan Sopir Vanessa Angel Tubagus Joddy Lamar Kekasih
-
Denny Sumargo Respons Isu Pelukan dengan Ani-ani di Bali
-
Masih Sayang, Erika Carlina Minta Netizen Jangan Sentil DJ Bravy Terus
-
Putri Tommy Lee Jones Ditemukan Meninggal di Kamar Hotel pada Malam Tahun Baru