Suara.com - Kartika Putri kembali menuai pro kontra, setelah mengomentari pakaian perempuan yang berhijab tetapi dinilai tidak sesuai dengan syariat Islam.
Mulanya, Kartika Putri menyampaikan dirinya tak tahu trend fashion sekarang sebelum mengomentari pakaian sejumlah perempuan berhijab yang ditemuinya di sebuah Mall.
Dalam hal ini, Kartika Putri menyoroti perempuan berhijab yang masih mengenakan rok 3/4 atau hanya sepanjang betis.
"Hai semuanya ini aku yang ketinggalan trend atau ketinggalan jaman. Jadi, aku baru ke mall dan baru ketemu sama beberapa orang dan lumayan banyak. Mereka itu berhijab, tapi roknya itu sebetis," kata Kartika Putri dalam Instagram storynya, Minggu (12/5/2024).
Namun, istri Habib Usman bin Yahya ini berharap sejumlah perempuan yang ditemuinya itu memang belum tahu aturan berbusana muslim sehingga masih mengenakan rok sepanjang betis.
BACA JUGA: Kesepian, Kartika Putri Nangis Sesunggukan Ditinggal Suami Ke Uzbekistan
"Ini aku berprasangka baik, mudah-mudahan mereka nggak papa dan belum tahu," ujar Kartika Putri.
Sebab, Kartika Putri sangat bersedih melihat perempuan hijab berpakaian yang tak menutup auratnya dengan sempurna. Apalagi mengenakan rok yang masih memperlihatkan bagian betisnya.
"Kenapa aku sedih banget? sedih itu soalnya kayak tujuan hijab itu kan menutup aurat dengan sempurna. Sedangkan, kalau kita menunjukkan betis kita itu sebenarnya salah banget dari pengertian hijab yang sebenarnya," jelas Kartika Putri.
Kartika Putri berusaha memahami bahwa semua perempuan yang belum berpakaian sempurna ketika berhijab mungkin sedang berproses.
Namun, Istri Habib Usman ini merasa kesalahan dalam perkaian muslim sampai memperlihatkan aurat itu tak seharusnya dibenarkan dan dimaklumi.
"Aku paham banget kalau masih belajar, tapi ini justru bisa merusak hakekat hijab yang sebenarnya dengan adanya pembenaran dan pemakluman yang terlalu luas," tutur Kartika Putri.
Karena, Kartika Putri beranggapan tak seharusnya hal-hal kecil dalam berpakaian yang salah tak seharusnya dibenarkan dengan dalih orang tersebut masih berproses.
"Nah buat teman-teman yang lagi belajar, boleh banget berproses tapi jangan menganggap proses itu justru kita membenarkan hal-hal yang nggak dibenarkan," ucap Kartika Putri.
Berita Terkait
-
Mahalini dan Rizky Febian Tak Sediakan Kotak Sumbangan dan Barcode, Definisi Berbagi Kebahagiaan Tanpa Pamrih
-
Fancy Abis, Ini Deretan Makanan di Pernikahan Rizky Febian Dan Mahalini
-
Baru 2 Hari Nikah, Rumah Tangga Rizky Febian dan Mahalini Raharja Sudah Diprediksi Tak Langgeng
-
Ngaku Disia-siakan, Ingat Kembali Reaksi Menohok Oma Nathalie Hoslcher ke Sule Soal Mualaf
-
Keluarga Sule Dijuluki Agen Log In, Reaksi Menohok Nathalie Hoslcher Jadi Sorotan
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Pilihan
-
Siapa Jeffrey Hendrik yang Ditunjuk Jadi Pjs Dirut BEI?
-
Harga Pertamax Turun Drastis per 1 Februari 2026, Tapi Hanya 6 Daerah Ini
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
Terkini
-
Rey Mbayang Pasang Badan Usai Filmnya dengan Dinda Hauw Disebut Sepi Penonton
-
Sikap Bijak Kenny Austin ke Amanda Manopo di Tengah Tuduhan 'Hamil Anak Haram'
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Pavane, Film Debut Moon Sang Min di Netflix
-
Permintaannya Ditolak, Ammar Zoni Tetap Dikembalikan ke Nusakambangan Usai Sidang Selesai
-
Tampil di Ultraverse Festival, Bernadya Gugup Nyanyikan Lagu Baru
-
Jennifer Coppen Kecewa Eks Mertua Bahas Kamari Panggil Justin Hubner 'Papa' di TikTok
-
Irfan Hakim Pegang Kartu AS Denada Soal Ressa, Ogah Bocorkan Demi Netralitas
-
Mimi Peri Tolak Oplas Biar Cantik, Takut Bohongi Tuhan
-
Mengenal 4 Karakter Baru Bridgerton Season 4, Kunci Konflik Cinta Benedict
-
Curhat Pilu Nurul Akmal Hanya Diangkat PPPK Paruh Waktu: Apakah Aku Tidak Pantas?