Suara.com - Setelah mengajukan perceraian kepada Andrew Andika, Tengku Dewi Putri baru-baru ini membeberkan fakta terbaru terkait harta gono gini dalam proses perceraiannya. Mulanya, Feni Rose mengungkapkan rincian gugatan cerai Tengku Dewi terhadap Andrew Andika.
Tengku Dewi meminta nafkah sebesar Rp20 juta per bulan untuk kedua anaknya, sebuah permintaan yang dianggap wajar untuk memastikan kesejahteraan buah hati mereka. Namun, yang lebih mengejutkan adalah keputusannya untuk tidak menuntut harta gono gini.
"Tengku Dewi gugat cerai Andrew Andika, minta nafkah 2 anak Rp20 juta perbulan dan tanpa harta gono gini. Kalau dulu kan kita tahunya belum bisa gugat cerai, ternyata bisa dan di terima," buka Feni Rose, dikutip melalui unggahan Rumpi No Secret pada Selasa, (11/6/2024).
"Salah satu alasan kamu nggak minta gono gini karena kamu punya pra nikah?" tanya Feni Rose.
Mendengar pertanyaan tersebut, Tengku Dewi membantahnya sambil menggelengkan kepalanya.
"Nggak juga sih," jawabnya.
Ibu satu anak ini menjelaskan lebih lanjut bahwa keputusan ini tidak semata-mata karena perjanjian pra-nikah yang mereka miliki. Hal ini mengindikasikan bahwa keputusan mengenai nafkah dan tuntutan lainnya didiskusikan dengan pengacaranya.
"Kalau misalkan masukkin gugatan cerai itu dari lawyer sendiri bakal diskusi butuh berapa begitu," tambah Dewi.
Tengku Dewi juga menyebutkan bahwa belum ada komunikasi tentang pembagian harta karena memang sudah ada perjanjian pra-nikah sebelumnya. Dengan adanya perjanjian pra-nikah tersebut, pembagian harta sudah diatur sebelumnya, sehingga tidak perlu diperdebatkan lagi dalam proses perceraian.
Baca Juga: Tengku Dewi Putri Curiga Andrew Andika Ada Masalah Kejiwaan: Bukannya Membaik Malah Ugal-ugalan
"Belum ada komunikasi tentang pembagian harta, karena memang sebelum nikah ada perjanjian pra nikah itu," ujarnya.
Keputusan Tengku Dewi untuk tidak menuntut harta gono gini menunjukkan fokusnya yang lebih besar pada kesejahteraan anak-anaknya.
Dengan menuntut nafkah anak sebesar Rp20 juta per bulan, ia ingin memastikan bahwa kebutuhan anak-anaknya tetap terpenuhi meskipun terjadi perceraian.
"Jadi nggak ngebahas tentang itu," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Tengku Dewi Putri Curiga Andrew Andika Ada Masalah Kejiwaan: Bukannya Membaik Malah Ugal-ugalan
-
Andrew Andika Ajak Anak Temui Selingkuhan, Tengku Dewi Putri Tutup Akses Suami ke Putranya
-
Gelar Tasyakuran 7 Bulan, Aksi Tengku Dewi Unggah Foto Sonny Septian Jadi Perbincangan
-
Hamil 7 Bulan di Tengah Perceraian, Ini 5 Potret Tengku Dewi Gelar Tasyakuran Tanpa Andrew Andika
-
10 Potret Tengku Dewi Gelar Tasyakuran 7 Bulan Kehamilan, Tidak Dihadiri Andrew Andika
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Tessa Mariska Sebut Ayah Kandung Ressa Anak Denada Seorang Rapper, Siapa?
-
Fakta Catherine O'Hara Pemeran Ibu Kevin di Home Alone, Meninggal Dunia di Usia 71 Tahun
-
Aksi Open to Work Prilly Latuconsina Diduga Gimik Brand, Dikritik Tak Sensitif Realita Sosial
-
Viral Siswa SMPN 3 Depok Bawa Meja Lipat dari Rumah, Padahal Gedung Baru Direnovasi Rp 28 Miliar
-
Dicecar 16 Pertanyaan, Sarwendah Diperiksa Terkait Laporan Ruben Onsu Soal Fitnah Anak
-
Mesin Baru DeadSquad Mengoyak Telinga Metalhead di Taiwan
-
Paula Verhoeven Panik Kiano Nyaris Tertinggal Study Tour, Kenapa Baim Wong Dihujat?
-
Viral Ustaz Mengajar 85 Anak Tanpa Bayaran, Rela Lapar dan Hampir Terusir dari Kontrakan
-
Temuan Tabung Whip Pink di TKP Lula Lahfah Jadi Pintu Masuk Aturan Baru Penindakan Hukum
-
Amanda Manopo Terpukul, Calon Bayinya Dicaci dengan Sebutan Anak Haram