Suara.com - Putra bungsu Ahmad Dhani dan Maia Estianty, Dul Jaelani, memandang kariernya di bidang musik sepenuhnya hanya untuk menghibur penonton.
Dul pun berusaha agar tidak terlena dengan gemerlapnya dunia panggung. Untuk itu, adik Al Ghazali dan El Rumi ini selalu melibatkan Tuhan.
"Sebaik-baiknya niat main musik adalah karena ridha Allah, untuk lillahi ta'ala, ikhlas menghibur penonton. Karena kalau kamu mikirin popularitas, uang dan pujian, itu cakra manggilingan roda kehidupan," ujar Dul, dikutip dari podcast Daniel Mananta pada Minggu (16/6/2024).
Kekasih Tissa Biani ini bersyukur sudah pernah merasakan semua itu hingga kini dirinya bisa memetik hikmah dari kejadian yang dialaminya itu.
Karenanya, kini Dul hanya akan meniatkan setiap penampilannya hanya untuk menghibur penonton agar tidak stres ketika ekspektasi tidak terwujud.
"Jangan kamu kalau main musik, kamu harus ikhlas menghibur penonton, ridha Allah, adapun uang dan popularitas itu bonus. Jangan jadikan sebagai tujuan," lanjutnya.
Selain itu, Dul juga akan bersalawat untuk menetralkan perasaannya sebelum naik ke atas panggung.
"Kalau berangkat panggung itu ya untuk menetralkan aja gitu. Kadang-kadang kan (ngerasa), 'wah, rockstar nih'. Apalagi kalau ketemu venue yang (megah), penonton itu sudah wah (bersorak), sudah ada hype-hype nya," tuturnya.
Dul menambahkan sambil menyisipkan bacaan salawat, "Tapi ya aku berusaha menetralkan hal itu dengan (salawat). Ya berapa kali lah, sampai cukup."
Kalimat salawat itu diyakini mampu membuat perasaan laki-laki 23 tahun itu tenang.
Berita Terkait
-
Dari Nathalie Holscher hingga Sarwendah, Podcast Maia Estianty Diledek Keramat
-
Maia Estianty: Dul Jaelani Paling Siap Nikah, Al sama El Nggak Jelas
-
Senasib dengan Tsania Marwa, Ingat Lagi Momen Maia Estianty Panjat Pagar untuk Ketemu Anak
-
Pernah Viral Jual Air Bekas Mandi, Tiara Aurellie Ditipu Pria Beristri
-
Sinyal Positif Maia Estianty untuk El Rumi dan Eca Aura: Beda Agama Bisa Akur Sampai Meninggal
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Who Am I?: Salah Satu Film Paling Berbahaya Jackie Chan, Malam Ini di Trans TV
-
9 Film Adaptasi Game Legendaris, Pemanasan Sebelum The Legend of Zelda Tayang
-
Jordi Onsu Sudah 3 Tahun Tak Bicara dengan Ruben Onsu: Komunikasi Diblokir!
-
Jordi Onsu Ogah Bertemu Mak Ifah, Khawatir Ibunya Ngamuk dari Kubur
-
Curhatan Samuel Christ Soal Istri Suka Bangun Siang Disorot, Langsung Klarifikasi Setelah Viral
-
Vokal Kritik Pemerintah, Ekspresi Fedi Nuril saat Fadli Zon Berpidato di FFI 2025 Viral
-
Ariana Grande Idap Salah Satu Virus Mematikan, Mendadak Batal Hadiri Acara
-
Sebut Batik dari Malaysia ke Ariana Grande, Aisha Retno 'Penyanyi Berdarah Indonesia' Klarifikasi
-
Promo Nonton Film di CGV untuk Pelanggan Telkomsel Hari Ini, Beli Tiket Cuma Rp10 Ribu
-
Pengakuan Kocak Raisa Usai Viral Lari Hindari Wartawan di AMI Awards: Takut Ditanya-tanya