Suara.com - Jaz dan Mawar de Jongh berkolaborasi dalam lagu berjudul "Bukan dengan Dia". Duet ini merupakan proyek yang cukup berani, karena memadukan dua karakter vokal yang berbeda, dan disokong oleh label besar yang berbeda pula.
Seperti diketahui, Jaz berada di bawah naungan Sony Music Entertainment. Sementara Mawar de Jongh berada di label Trinity Optima Production. Selain itu, Jaz dan Mawar memiliki karakter vokal berbeda dan memiliki ciri khas tersendiri.
Sesuai dengan judulnya, lagu "Bukan dengan Dia" menceritakan tentang sepasang kekasih yang tidak ditakdirkan untuk bersama. “Mungkin, istilahnya 'tidak berjodoh'. Kondisi ini bisa terjadi karena berbagai alasan, baik itu dari dalam atau pun luar diri kita. Jadi, lagu ini memiliki berbagai sudut pandang dan mungkin makna yang berbeda, tergantung dari yang mendengarkan," kata Jaz, dalam keterangan resmi.
Lagu "Bukan dengan Dia" sudah diciptakan cukup lama, bahkan sebelum ada pandemi Covid-19. Namun saat itu belum diketahui siapa yang akan menyanyikannya. Jaz maupun Mawar de Jongh mengaku tak menyangka kalau mereka yang akhirnya terpilih dan dijadikan sebuah duet.
"Lagu ini sudah ada sebelum ide duet tercetus, tapi saat itu belum diputuskan lagunya akan dinyanyikan oleh siapa. Akhirnya, aku diberi tahu bahwa single ini akan dinyanyikan secara duet oleh aku dan Jaz. Rasanya senang sekali bisa berkolaborasi dengan salah satu penyanyi berbakat, apalagi aku sering mendengar lagu-lagu yang dia nyanyikan," ujar Mawar.
Senada dengan Mawar, Jaz juga sudah mendengar demo "Bukan Dengan Dia" sejak masih dalam situasi pandemi dan tidak menyangka bahwa ia akan membawakannya secara duet.
"Sebenarnya, saat mendengar lagu ini pertama kali, dalam benakku, yang menyanyikannya hanya satu orang. Tapi, akhirnya diputuskan bahwa single ini akan lebih menarik saat dibawakan secara duet dan Mawar. Ini jelas kolaborasi yang menarik karena aku juga senang dengan lagu-lagu Mawar dan jarang sekali ada kerja sama yang mempertemukan dua penyanyi dari dua label besar," imbuh Jaz.
Baik Jaz maupun Mawar mengakui kalau selama proses rekaman, mereka menemukan cukup kesulitan. Khususnya di bagian menyelaraskan vokal mereka yang berbeda karakter. Meski begitu, hal ini menjadi keasyikan tersendiri bagi Eva maupun Jaz.
"Menurutku, yang cukup sulit dari single ini adalah mencari nada yang pas untuk dinyanyikan kami berdua karena suara kami punya jangkauan yang berbeda. Kadang, sudah pas di aku, ternyata di Mawar enggak pas atau sebaliknya. Selain itu, aku kurang pandai dalam harmonisasi sehingga harus banyak melakukan penyesuaian," ucap Jaz.
Baca Juga: Rilis Karya Terbaru, Jaz Remake Lagu Seribu Tahun Karya Musisi Singapura
Sama seperti Jaz, Mawar pun mengakui jangkauan vokal yang berbeda membuat ia harus mengeluarkan usaha ekstra. "Meski vokal menjadi tantangan untuk kami berdua, untunglah ada pengarah vokal Barsena yang membantu saat proses rekaman berlangsung sehingga tantangan ini bisa kami lewati," tutur Mawar.
Menariknya, meski sering menyanyikan lagu bertemakan cinta, tapi genre single ini terasa baru bagi Jaz. "Bisa dibilang, ini sangat berbeda dengan katalog-ku. Biasanya, aku menyanyikan lagu cinta dengan vibe yang bahagia dan senang, sementara ini lagu galau. Tapi, memang aku dan tim sudah berencana untuk mencoba lagu-lagu seperti ini di album ketiga. Jadi, ini mungkin semacam pemanasan dan bisa aku terapkan di masa mendatang," kata JaZ.
Duet Mawar de Jongh dan Jaz, "Bukan dengan Dia", bisa didengarkan di platform musik digital mulai 28 Juni 2024.
Berita Terkait
-
Rilis Karya Terbaru, Jaz Remake Lagu Seribu Tahun Karya Musisi Singapura
-
Penampilan Jaz hingga Myta Lestari Bikin Pecah Yang Tau-Tau Aja di Bali
-
Jaz Berbagi Cerita di Balik Penulisan Lagu "Bersamamu"
-
Jaz Kembali Suguhkan Nuansa Kasmaran di Lagu Terbaru, Bersamamu
-
Menikmati Karya Para Musisi Pendatang Baru di Acara Yang Tau-Tau Aja
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
Terkini
-
Kabar Duka: Tika Mega Lestari Istri Pesulap Merah Meninggal Dunia
-
Kalau Waktu Bisa Diulang, Jule Ogah Nikah Muda: Nikmati Dulu Masa Muda
-
Muncul Tanpa Hijab, Julia Prastini Akui Diceraikan Na Daehoon karena Perbuatannya
-
Pasukan 1000 Janda, Kisah Para Perempuan Perkasa Indonesia Bakal Segera Hadir
-
Orangtua Waspada, Dinar Candy Edukasi Narkoba Jenis Baru: Bentuknya Mirip Balon Ulang Tahun
-
Alasan Polisi Tetap Periksa CCTV dan Reza Arap di Kasus Kematian Lula Lahfah
-
Guncang Oscar 2026! 6 Fakta Film Sinners Pecahkan Rekor dengan 16 Nominasi
-
Tangis Ressa Pecah, Berharap Diakui Denada sebagai Anak: Cuma untuk Ketenangan Hati
-
Intip Detail Gaun dan Makeup Ranty Maria saat Pemberkatan Nikah di Bali: Glam in White!
-
Sering Dikirim Kopi, Tissa Biani Bongkar Sifat Dermawan Lucky Element yang Jarang Diketahui Publik