Suara.com - Thariq Halilintar akhirnya membenarkan bahwa rencana pernikahan dengan Aaliyah Massaid sudah semakin dekat. Ia tak bisa mengelak lagi karena kedapatan sudah meminta surat rekomendasi nikah ke KUA.
"Iya, sebentar lagi," kata Thariq Halilintar ditemui di kawasan Pondok Indah, Jakarta, Senin (15/7/2024).
Thariq Halilintar pun berbagi cerita tentang perasaannya seiring hari pernikahan dengan Aaliyah Massaid yang semakin dekat. Selain senang, Thariq juga mengaku gugup.
"Deg-degan sih. Doain ya nanti," ujar Thariq Halilintar.
Sayangnya, Thariq Halilintar tetap tidak mau berbagi informasi soal tanggal pasti pernikahannya dengan Aaliyah Massaid. Sekalipun sang ibu, Lenggogeni Faruk sudah mengirim sinyal bahwa pernikahan digelar akhir Juli ini, Thariq tetap memilih merahasiakannya dulu.
"Nanti pasti aku kabarin, Insya Allah" ucap Thariq Halilintar.
Rencana pernikahan Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid sudah ramai diperbincangkan sejak Mei 2024. Saat itu, sejumlah artis yang akrab dengan Thariq mulai mengirim sinyal bahwa lelaki 25 tahun akan segera melepas masa lajang.
Benar saja, Thariq Halilintar menyatakan keseriusan untuk melamar Aaliyah Massaid pada pertengahan Mei 2024. Potret Thariq memasangkan cincin di jari Aaliyah tersaji di akun Instagram masing-masing.
Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid juga sudah resmi bertunangan pada Minggu (23/6/2024) kemarin. Kegiatan digelar sebagai wujud komitmen keduanya untuk saling mengikat diri sebelum naik pelaminan.
Baca Juga: Thariq Halilintar Sudah Minta Surat Rekomendasi Nikah ke KUA
Terbaru, Thariq Halilintar sudah meminta surat rekomendasi nikah dari KUA Kebayoran Lama yang menaungi lingkungan tinggalnya di kawasan Pondok Indah, Jakarta.
"Sudah diurus hari ini tadi. Berkas Mas Thariq sudah diurus untuk keperluan rekomendasi nikah atau numpang nikah," imbuh Kepala KUA Kebayoran Lama, Chalabi dalam wawancara lain dengan tim Suara.com.
Namun, belum ada informasi lebih detail dari KUA Kebayoran Lama perihal kapan dan di mana akad nikah Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid dilangsungkan
Berita Terkait
-
Thariq Halilintar Sudah Minta Surat Rekomendasi Nikah ke KUA
-
Jelang Pernikahan Thariq Halilintar, Fuji Ngaku Lagi Didekati Pria
-
Jadi Benteng Aaliyah Massaid, Yuki Kato Skakmat Warganet Sambil Singgung Wanita Mandiri
-
Cuma Butuh Waktu Menabung 3 Tahun, Frans Faisal Berhasil Beli Rumah Baru
-
Dihadiri Sahabat Aaliyah Massaid, Intip 6 Potret Pesta Bujang Thariq Halilintar
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
Onadio Leonardo Ajukan Rehabilitasi, Polisi Ungkap Kondisi Terkini
-
Urine Negatif, Beby Prisillia Kirim Pesan Haru untuk Onadio Leonardo yang Masih Ditahan
-
Dituding Selingkuh dengan Sabrina Alatas, Instagram Hamish Daud Digeruduk Fans Raisa
-
Onad Ditangkap Polisi Terkait Kasus Narkoba, Adipati Dolken Ngaku Kecewa Tapi Tak Kaget: Sudah Biasa
-
Happy Asmara Mendadak Curhat Pernah Diselingkuhi Sebelum Tunangan
-
Air Mata di Ujung Sajadah 2: Citra Kirana Dihadapkan pada Cinta dan Kehilangan Seorang Anak
-
Wajah Kempotnya Viral, Ashanty Jawab Tudingan Jalani Operasi Bariatrik
-
Ruben Onsu Tegur Fansnya dan Giorgio Antonio, Sarwendah Curhat Sudah Muak dan Merasa Diinjak-injak
-
Sidang Etik Anggota DPR Dimulai, Nafa Urbach Disebut Hedonis dan Tamak
-
Sembunyi di Rumah Saat Penjarahan, Ahmad Sahroni: Kalau Waktu Itu Saya Meninggal, Gak Apa-Apa