Suara.com - Doddy Sudrajat kembali mengeluhkan minimnya waktu bertemu dengan sang cucu, Gala Sky Andriansyah. Ia terakhir berinteraksi langsung dengan Gala saat perayaan ulang tahun pertama tiga tahun lalu.
"Terakhir, Daddy merayakan ulang tahun Gala bersama Mayang di rumah itu tiga tahun yang lalu. Berarti itu pas Gala umur satu tahun. Habis itu, enggak merayakan lagi," kata Doddy Sudrajat usai ziarah ke makam Vanessa Angel di Taman Makam Islam Malaka, Pesanggrahan, Jakarta, Senin (15/7/2024).
Keinginan Doddy Sudrajat bertemu Gala Sky Andriansyah masih terhalang izin dari keluarga Haji Faisal. Oleh karenanya, Doddy merasa lebih baik untuk memonitor Gala dari jauh saja.
"Kalau mau ketemu kan harus izin. Itu yang bikin Daddy (Doddy) enggak mau ke sana. Kan kenapa harus izin gitu, kayak harus ada prosedur yang dilakukan buat ketemu cucu. Jadi ya enggak usah aja lah, Daddy pikir," ujar Doddy Sudrajat.
Namun di sisi lain, Doddy Sudrajat juga menyimpan kekhawatiran terhadap Gala Sky Andriansyah. Ia takut makin tak dikenali lagi oleh cucunya.
"Sudah pasti ada kekhawatiran itu. Enggak usah nanti, yang waktu kemarin aja asing kan sama Daddy sama aunty-nya. Jadis udah pasti ada kekhawatiran," imbuh Doddy Sudrajat.
Hanya saja, Doddy Sudrajat berdalih tidak bisa berbuat banyak. Ia cuma bisa berharap kelak Gala Sky Andriansyah akan mencari keberadaan keluarga dari ibunya saat sudah cukup besar.
"Enggak apa-apa lah, biasanya nanti kalau sudah tujuh atau 10 tahun pasti dia sudah mengerti. Kalau sekarang masih asing ya, belum mengerti lah," ucap Doddy Sudrajat.
Doddy Sudrajat juga berdoa supaya kesempatan untuk bertemu Gala Sky Andriansyah kelak benar-benar terwujud.
Baca Juga: Di Depan Makam Vanessa Angel, Doddy Sudrajat dan Mayang Curhat Tak Bisa Bertemu Gala Sky
"Semoga suatu saat kita bisa bertemu, bisa jalan-jalan, bisa main," tutur Doddy Sudrajat.
Berita Terkait
-
Di Depan Makam Vanessa Angel, Doddy Sudrajat dan Mayang Curhat Tak Bisa Bertemu Gala Sky
-
Satu Circle dengan Mayang, Ibu Indah Permatasari Nimbrung Rayakan Ulang Tahun Gala di Lapangan
-
Beda dari Fuji, Mayang Drama Rayakan Ultah Gala Sky di Lapangan Pakai Boneka Wisuda
-
Rayakan Ulang Tahun ke-4 Gala, Keluarga Bibi Ardiansyah Bikin Pesta Kecil Bareng Superhero Cilik
-
Tak Mau Gala Jadi Manja, Fadly Faisal Enggan Asal Kasih Kado Ulang Tahun Buat Keponakannya
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Tanpa Jump Scare Berisik, Achmad Romie Baraba Hadirkan Horor Atmosferik di Penunggu Rumah: Buto Ijo
-
Review Culinary Class Wars 2: Kurang Seru, Tapi Endingnya Tak Terduga!
-
4 Sumber Kekayaan Kenny Austin yang Dituding Mokondo oleh Satria Mulia
-
Review Broken Strings: Cara Aurelie Moeremans Menyembuhkan Luka Child Grooming
-
Klarifikasi Kak Seto Dituding Tak Bantu Aurelie Moeremans Lepas dari Cengkraman 'Bobby'
-
Totalitas Putri Intan Kasela di Film Kuyank, 5 Hari Berendam di Rawa Lumpur
-
Trailer Balas Budi Resmi Rilis, Michelle Ziudith Jadi Korban Bunglon Penipu Cinta
-
Sinopsis The Mummy: Kembalinya Putri yang Hilang Jadi Mimpi Buruk
-
Sosok Artis Arogan di Buku Aurelie Moeremans Dicurigai Sebagai Nikita Willy
-
Film Komedi Romantis "Macam Betool Aja" Siap Tayang 12 Februari: Tiga Sahabat Sabotase Pernikahan