Suara.com - Raffi Ahmad mengajak Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid untuk bertemu sebelum pernikahan mereka digelar. Selain silaturahmi, Raffi mengajak pasangan tersebut untuk berbincang mengenai perjalanan asmara mereka.
Melalui konten terbaru di YouTube RANS Entertainment, Thariq mengungkapkan mengenai keraguan yang ada dalam dirinya sebelum memilih menjalin hubungan yang serius dengan Aaliyah Massaid.
Ada beberapa hal yang dipertimbangkan oleh Thariq Halilintar. Termasuk mengenai firasat bahwa pacarnya yang baru akan mendapatkan hujatan dari publik.
"Kalau misalnya gue ketemu cewek, ini pasti menyusahkan. Buat dirinya dan buat gue. Satu, siapapun, cewek ini pasti dihujat banget nih," kata Thariq Halilintar, dilansir pada Jumat (19/7/2024).
"Menurut gue, siapapun, yang deket gue akan dihujat, gue ngerasa kayak gitu," tambah Thariq Halilintar.
Meski begitu, kebimbangan Thariq Halilintar perlahan demi perlahan hilang dengan hadirnya Aaliyah Massaid. Setelah dua minggu berkencan, anak Reza Artamevia ini justru ingin menyampaikan sesuatu kepada Thariq.
Apa yang disampaikan Aaliyah Massaid adalah persoalan rasa sukanya terhadap Thariq Halilintar yang memang tidak sepihak. Namun Thariq sempat dibuat takut jika sang pujaan hati tak nyaman dengan hujatan yang mulai diterimanya.
"Gue deg-degan, dia udah dihujat habis, dalam pandangan gue, dia gak bakal tenang sama gue," ujar Thariq Halilintar.
Dilatarbelakangi dengan ketakutan tersebut, Thariq memilih untuk menyampaikan terlebih dahulu perasaannya sebelum Aaliyah. Thariq takut isi hatinya tak tersampaikan sebelum Aaliyah cabut.
Baca Juga: Adab Bicara Geni Faruk dan Suami Dikritik, Padahal Calon Besan Keluarga Bangsawan Keraton Solo
Mendengar pengakuan Thariq, Aaliyah tidak menunjukkan tanda-tanda mengakhiri hubungan. Mereka justru semakin dekat dan serius dalam menjalin hubungan.
Pada saat yang sama, Aaliyah tetap tidak bisa mengabaikan hujatan yang diarahkan kepadanya. Terang-terangan, Aaliyah mengaku bahwa hujatan yang diterimanya adalah hal yang berat.
"Kalau mau speaking logically, pasti berat," kata Aaliyah.
"Nggak usah perempuan deh, manusia dihujat tiap hari untuk kesalahan yang nggak dibikin, kayak apa gitu loh, gue ngapain, gue menyakiti hati siapa?" tambah Aaliyah.
Hujatan yang berat itu justru membuat Aaliyah menyadari sisi positif di baliknya. Hal-hal yang dimudahkan secara internal bersama keluarga.
"Di balik kesusahan, ada kemudahan. Yang penting kan internal dan keluarga," jelas Aaliyah kemudian.
Berita Terkait
-
Pernikahan Thariq Halilintar Tinggal Menghitung Hari, Raffi Ahmad Tawarkan Jadi MC Gratis
-
Jangan Sesali Thariq Halilintar! Fuji Dapat Pesan Bijak soal Cinta dari Haji Faisal
-
Ngaku Pengin Oplas, Keinginan Fuji Tuai Cibiran: Natural Aja Banyak yang Hujat
-
CEK FAKTA: Raffi Ahmad Bagi-bagi Motor Gratis untuk Follower di Instagram
-
Pamer Bakat Menembak, Kekurangan Raffi Ahmad Malah Ramai Diperbincangkan
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Deretan Drama Korea Shin Min Ah Si Calon Pengantin
-
Gempi Raih Piala AMI Awards Pertama, Langsung Dipajang di Meja Belajar
-
Review Film Champagne Problems: Kisah Romansa dan Konflik Ayah-Anak
-
7 Film Pemenang Best Picture di Blue Dragon Film Awards, Terbaru Ada No Other Choice
-
Putri Adi Bing Slamet Rilis Lagu Toxic Relationship, Key Bings Ngaku Deg-degan Dihadiri Kakak
-
4 Rekomendasi Drakor Thriller Lee Je Hoon, Taxi Driver 3 Tayang Besok di Viu
-
Kode Voucher Promo Buy 1 Get 1 Film Dopamin di Cinepolis
-
Anthony Xie Tak Mau Bantah, Warganet Makin Yakin Rumah Tangga dengan Audi Marissa Bermasalah
-
Bayar Utang Orangtua hingga Raih AMI Awards, Ecko Show Bongkar Rahasia Sukses Tor Monitor Ketua
-
Helwa Bachmid Kerap Cium Kaki Habib Bahar Tiap Selesai Salat