Suara.com - Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid akhirnya resmi mengikat janji suci dalam pernikahan pada Jumat, 26 Juli 2024. Angelina Sondakh mengaku bahagia melihat putri sambungnya, Aaliyah Massaid dipersunting Thariq Halilintar.
Perempuan yang biasa disapa Angie itu bahkan tidak bisa menahan rasa harunya melihat prosesi pernikahan putri sambungnya tersebut.
"Alhamdulillah, sekarang sudah sah menurut syariat. Kita meminta keridhoan Allah, semoga pernikahan ini diridhoi Allah," ujar Angelina Sondakh kepada awak media, baru-baru ini.
Perempuan yang kini berhijrah itu yakin bahwa Thariq adalah seorang lelaki yang baik.
"Bismillah, saya juga sudah membaca buku Gen Halilintar. Saya melihat ada iman dan takwa di sana," imbuhnya.
Angie berharap Thariq mampu membimbing Aaliyah Massaid menuju kehidupan yang lebih baik dan lebih religius.
"Seseorang yang religius karena pernikahan bukan hanya tentang dunia saja. Mudah-mudahan Thariq bisa mengantarkan Aaliyah ke surga," harapnya.
Dalam kesempatan itu, Angelina Sondakh juga berterima kasih kepada Reza Artamevia, ibu kandung Aaliyah Massaid.
"Kalau kemarin itu acaranya Aaliyah, itu momen buat teh Reza saya sangat menghargai itu. Saya sangat menghargai kesakralan, ijab kabul. Saya dipanggil sama Teteh (Reza Artamevia) merupakan kehormatan," tutur Angelina Sondakh.
Baca Juga: Beda Gestur Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid saat Diwawancarai Majalah Terkenal: Ada yang Grogi
Berita Terkait
-
Beda Gestur Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid saat Diwawancarai Majalah Terkenal: Ada yang Grogi
-
Perdana Bertemu Fuji usai Menikah, Sikap Thariq Halilintar Dinilai Berlebihan
-
Percaya Mitos Segera Nikah, Motif Amel Carla dan Para Bridesmaid Ambil Ronce Melati Aaliyah Massaid
-
Adab Anang Hermansyah Sapa Penyanyi yang Lebih Muda di Nikahan Aaliyah Massaid Diomongin
-
Selain Cantik, Selera Fesyen Fatimah Halilintar Beda Jauh dari Dua Kakak Iparnya
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Virgoun di Big Bang Festival: Cerita Last Child Nyaris Bubar, Siap Sambut 2 Dekade
-
5 Fakta Menarik Stranger Things: Tales from '85, Spin-off Versi Animasi di Netflix
-
Sinopsis Drakor Honour, Ajang Comeback Lee Na Young yang Angkat Kisah 3 Pengacara Perempuan Tangguh
-
Galang Dana buat Bencana Sumatra, Big Bang Festival Kumpulkan Rp22 Juta
-
Fairuz A Rafiq Geram Insanul Fahmi Bilang I Love You ke Inara Rusli dan Mawa
-
Stranger Things Finale: Siapa Saja Korban Tewas dan Apa yang Terjadi dengan Eleven?
-
7 Film Indonesia Terlaris yang Disutradarai Komika, Agak Laen: Menyala Pantiku! Saingi Jumbo
-
Devano Danendra Resmi Buang Nama Belakang, Ini Alasan di Balik Keputusannya
-
Viral Bareng Sal Priadi, Kasus Sitok Srengenge Ternyata Mangkrak
-
Penjelasan Ending Stranger Things 5 Finale, Jawab Misteri Paling Besar