Suara.com - El Rumi diduga kuat lagi berpacaran dengan Syifa Hadju, mantan kekasih Rizky Nazar. Perlakuan manis El ke Syifa saat ini kemudian dibanding-bandingkan dengan sikap Rizky dulu.
Saat masih berpacaran dengan Syifa Hadju, Rizky Nazar merasa sang kekasih tidak perlu dikenalkan kepada keluarganya. Padahal, kala itu mereka sudah menjalin hubungan selama dua tahun.
Pengakuan tersebut diungkapkan Rizky Nazar saat diberi pertanyaan oleh Ruben Onsu dalam ajang Infotainment Awards 2023.
"Pertanyaan terakhir, harus kenalin pacar ke keluarga. Yes or no," ucap Ruben Onsu.
Syifa Hadju pun memilih 'yes' atau 'iya', sementara Rizky Nazar 'no' atau 'tidak'.
Jawaban pemain film 'Bismillah Kunikahi Suamimu' itu pun memicu kekesalan dari artis-artis lainnya, terutama dari sahabat Syifa Hadju, Lesti Kejora.
"Aneh, aneh. Jadi Syifa Hadju itu sahabat saya, gimana Iky? Kak Iky? Aneh, aneh!" geram Lesti Kejora.
"Nggak, maksudnya nggak harus. Nggak harus, karena biasanya kan udah akrab sendiri, entar kenal sendiri ," kata Rizky Nazar membela diri.
"Enggak dong, kan harus dikenalin. Masa ujug-ujug datang sendiri," bantah Anwar selaku host, dikutip dari kanal YouTube SCTV, Selasa (30/7/2024).
Baca Juga: Mulan Jameela Bersikap Manis ke Syifa Hadju, Diduga Paling Getol Berjodoh dengan El Rumi
Berbeda dengan Rizky Nazar, El Rumi justru berinisiatif memperkenalkan Syifa Hadju kepada kedua orangtuanya, Ahmad Dhani dan Maia Estianty.
Momen itu terjadi ketika El Rumi mengajak Syifa Hadju ke acara Digiland Run 2024 pada Minggu (28/7/2024) saat Dewa 19 tampil sebagai bintang utama.
El Rumi langsung mengenalkan Syifa Hadju ke Ahmad Dhani dan ibu sambungnya, Mulan Jameela.
Adik Al Ghazali itu juga mempertemukan pemain sinetron 'Saleha' itu dengan ibu kandungnya, Maia Estianty saat hadir di gala premiere film dokumenter Rossa pada Senin (29/7/2024).
Bahkan, Syifa Hadju turut makan malam bersama Maia Estianty serta Irwan Mussry usai acara selesai. Potret kebersamaan mereka pun dibagikan oleh mantan personel Ratu ke akun Instagram.
Berita Terkait
-
Jadi Pacar Baru El Rumi, Intip Perjalanan Karier Syifa Hadju yang Cemerlang
-
Kemesraan El Rumi dan Syifa Hadju Dibocorkan Maia Estianty, Rizky Nazar Kena Sentil
-
Maia Estianty Diam-Diam Ambil Video El Rumi dan Syifa Hadju, Komentar Ayu Dewi Diserbu
-
Sebelum El Rumi, Ini 5 Aktor yang Dikabarkan Pernah Dekat dengan Syifa Hadju
-
Mulan Jameela Bersikap Manis ke Syifa Hadju, Diduga Paling Getol Berjodoh dengan El Rumi
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Makna Tersembunyi di Balik Koleksi Baju Anak Celine Dion, Benarkah Demonik?
-
Pementasan Teater Indonesia Kita ke-44 Hadirkan Sindir Keras Si Punya Kuasa Lewat 'Pasien No.1'
-
Rebutan Cowok Berujung di Kantor Polisi, Ekspresi Petugas saat Interogasi Pelajar Disorot
-
Viral Pria Bayar Bagasi Pesawat Lebih Mahal dari Harga Tiket, Ini Penyebabnya
-
Denada Ungkap Peran Satu Artis di Balik Proses Pemulihan Aisha dari Leukemia: One of My Angel
-
Pundi-pundi Fantastis Sule dari TikTok, 1 Jam Cukup untuk Penuhi Kebutuhan Harian
-
Sule Minta Rizky Febian Tak 'Ngadu' ke Ayahnya Saat Ada Masalah dengan Mahalini
-
Dituduh Hamil Usia 15 Tahun, Pedihnya Cinta Laura Dibully Sampai Benci Diri Sendiri
-
Tak Sia-sia Lutut Berdarah, Raffi Ahmad Juara Awal Padel di TOSI season 4
-
Azizah Salsha Banting Setir dari Tenis ke Padel, Langsung Sabet Kemenangan di TOSI Season 4