Suara.com - Viralnya Iqbal Ramadhan membuat perjuangan Machica Mochtar mendapatkan hak putranya kembali dibahas. Seperti diketahui, Iqbal merupakan putra Machica dari pernikahan siri dengan Letjen TNI Purn. Alm. Moerdiono.
Pihak almarhum Moerdiono sempat tidak mengakui Iqbal Ramadhan sebagai bagian dari mereka. Oleh sebab itu, Machica Mochtar lantas berjuang hingga MK mengabulkan judicial review terhadap UU Perkawinan.
Perjuangan itu menghasilan Putusan MK Nomor 46/PUU-VIII/2010 tentang tentang Status Anak di Luar Nikah. Putusan tersebut berisi tentang anak yang lahir di luar perkawinan berhak mendapat hak keperdataan dari ibu maupun ayahnya dengan dapat dibuktikan melalui ilmu pengetahuan dan teknologi seperti tes DNA.
Sayangnya karena tidak berlaku surut, Iqbal Ramadhan tetap tidak bisa mendapat hak keperdataan dari almarhum Moerdiono. Sebab Iqbal lahir tahun 1996, sementara Putusan MK pada 2011.
Selain Iqbal Ramadhan, siapa lagi anak artis sempat tak diakui ayahnya? Simak ulasan yang dirangkum dari berbagai sumber berikut ini.
1. Anak Machica Mochtar
Dalam wawancara terbaru, Iqbal Ramadhan mengaku tidak peduli mengenai hanya nama Machica Mochtar yang ada di akta kelahirannya.
Iqbal Ramadhan yang kini berprofesi sebagai advokat membiarkannya karena menghargai sang ayah yang telah meninggal pada Oktober 2011.
2. Anak Sandy Harun
Putri Modiyanti anak Sandy Harun diungkap sebagai putra dari Tommy Soeharto. Keduanya menikah siri pada 2002.
Saat menikah siri dengan Tommy Soeharto, Sandy Harun masih berstatus sebagai istri Setiawan Jodi. Mantan suami Sandy itu pun sempat menuntut tes DNA Putri Modiyanti, tetapi hasilnya tidak diungkap.
Baca Juga: Trik Jenderal Moerdiono Dekati Poppy Dharsono, Rela Jadi Sopir Kondangan
Pihak keluarga Tommy Soeharto sendiri tak pernah membicarakan Putri Modiyanti yang merupakan runner-up IV kontes Puteri Indonesia 2023 sebagai bagian dari keluarga mereka.
3. Anak Ayu Ting Ting
Enji Baskoro yang pernah tak mengakui Bilqis sebagai putrinya membuat Ayu Ting Ting mendendam sampai-sampai belum mempertemukan ayah-anak tersebut.
Ayu Ting Ting diduga sudah hamil sebelum resmi dinikahi Enji Baskoro pada Juli 2013. Sebab dalam lima bulan pernikahan, Ayu sudah melahirkan Bilqis.
Oleh sebab itu, Ayu Ting Ting dulu sempat diminta melakukan tes DNA oleh Enji Baskoro. Pernikahan mereka pun berakhir tak sampai usia satu bulan.
4. Anak Fairuz A. Rafiq
Nasib serupa juga dialami King Faaz putra Fairuz A. Rafiq. Galih Ginanjar sang ayah sempat memintanya untuk tes DNA.
Permintaan itu terlontar dari mulut Galih Ginanjar saat dilaporkan Fairuz A. Rafiq atas kasus pencemaran nama baik 'Ikan Asin'. Kini Galih seolah dilupakan karena King Faaz bak anak kandung Sonny Septian suami Fairuz yang sekarang.
Berita Terkait
-
5 Fakta Menarik Lagu Ayu Ting Ting "Ya Allah Lindungi Bilqis" yang Viral
-
Di Balik Tahta Sulaiman: Menyusuri Batin Bilqis di Novel Waheeda El Humayra
-
Terjebak Sindikat, Bagaimana Suku Anak Dalam Jadi Korban di Kasus Penculikan Bilqis?
-
Pendamping Hukum Duga Suku Anak Dalam Jadi 'Kambing Hitam' Sindikat Penculikan Bilqis
-
Misteri Penculikan Bilqis: Pengacara Duga Suku Anak Dalam Hanya 'Kambing Hitam' Sindikat Besar
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Isi Janji Nikah Ranty Maria dan Rayn Wijaya Viral, Nama Maxime Bouttier Terseret
-
Rutinitas Baru Prilly Usai Putuskan Open To Work, Jauh dari Dunia Keartisan
-
Apa Itu Best Casting? Kategori Baru di Oscar 2026 dan Daftar Nominasinya
-
Sinopsis Film Korea Sugar yang Dibintangi Choi Ji Woo, Tayang di Bioskop Indonesa
-
Peran Sentral Cinta Laura di Film Para Perasuk yang Tembus Sundance 2026
-
Kim Seon Ho Ungkap Kisah di Balik Karakter Joo Hoo-jin di Drakor Can This Love Be Translated?
-
Habib Bahar Bin Smith Respons Keras Pandji Pragiwaksono yang Jadikan Salat Bahan Lelucon
-
Syarat dan Cara Klaim Promo Buy 1 Get 1 Tiket M.Tix Film Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku?
-
Sinopsis The Fifth Wheel, Film Komedi Netflix yang Dibintangi Kim Kardashian
-
Film Horor Rajah Siap Tayang, Aditya Zoni dan Samuel Rizal Dalami Sisi Gelap Manusia