Suara.com - Baim Wong bicara soal nasib kanal YouTube miliknya, Bapau Family di tengah isu keretakan rumah tangganya dengan Paula Verhoeven.
Dalam podcast bersama Melaney Ricardo, istri Tyson Lynch itu bertanya bagaimana nasib vlog Bapau Family yang dulu terkenal dengan konten prank dan bagi-bagi uang tersebut.
“Im kenapa Bapau Family udah nggak ada lagi vlog-nya? tanya Melaney kepada Baim Wong dikutip pada Jumat (113/9/2024).
Ayah dari Kiano Tiger Wong dan Kenzo Eldrago Wong itu mengungkapkan bahwa kini ia tengah sibuk menyelesaikan film garapannya yang berjudul Lembayung. Kesibukannya itu membuatnya belum bisa kembali aktif nge-vlog seperti dulu.
“Lagi memang menghabiskan waktu di tempat yang lain dulu,” kata pemilik nama asli Muhammad Ibrahim itu.
Baim mengatakan, dia menunggu waktu yang tepat untuk kembali aktif mengisi konten YouTube yang sudah memiliki 21 juta lebih subscriber itu.
“Nanti akan ada ini (waktu) sendiri,” ungkap lelaki kelahiran 27 April 1981 itu.
Melaney Ricardo lalu kembali memastikan apakah nantinya kanal YouTube yang dirintisnya bersama sang istri akan dihapus.
Pertanyaan Melaney tersebut langsung buru-buru dibantah aktor sekaligus mantan pesinetron itu. Baim mengatakan jika Bapau Family merupakan debut pertamanya sebagai konten kreator sehingga tak akan ditinggalkannya begitu saja.
“Nggak lah. Wah itu mah bayi-nya kita, nggak mungkin. Nggak mungkin dihilangin gitu aja,” beber Baim.
Untuk sementara Baim Wong mengaku masih fokus dengan film barunya yang akan tayang pada 19 September mendatang.
“Kebetulan aja sekarang tuh film-nya bener-bener lagi fokusnya gila banget, sampai setiap hari tuh nggak ada waktu untuk itu emang bener,” ungkap Baim.
Menurut lelaki berusia 43 tahun itu, untuk membuat konten di kanal YouTube membutuhkan waktu yang tidak sedikit sehingga ia harus benar-benar meluangkan waktu.
“Kan kita harus punya waktu untuk vlog ya sebenernya ke luar, nggak ada (waktu) sama sekali,” kata dia.
Berita Terkait
-
Kehadiran Nikita Willy Bikin Baim Wong Mundur dari Panggung Sinetron
-
Rumah dan Kliniknya Banjir Karangan Bunga Berisi Fitnah, Dokter Oky Pratama Lapor Polisi
-
Bongkar Alasan Banding, Nikita Mirzani Klaim 57 Bukti dan Saksi Ahli Tak Dianggap Hakim
-
Nikita Mirzani Resmi Banding Vonis 4 Tahun Penjara, Pengacara Soroti Pasal Pemerasan
-
Pak Amin Siapanya Nikita Mirzani? Ekspresi Sedihnya saat Dampingi Sidang Vonis Jadi Sorotan
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
Terkini
-
Pengakuan Hamish Daud Beda Spesies dengan Raisa Viral Lagi: Menyakitkan Banget
-
Prediksi Grammy Awards 2026: 5 Pendatang Baru yang Siap Rebut Piala Best New Artist!
-
4 Fakta Menarik Film Sosok Ketiga: Lintrik, Ternyata Bukan Sekuel!
-
Rachel Vennya dan Erika Carlina ungkap Perjuangan Fuji Hadapi Haters
-
16 Tahun Jadi Aktor, Wafda Saifan Ungkap 3 Keinginan Terpendam
-
Alasan Wafda Saifan dan Istri Kompak Sembunyikan Wajah Anak
-
Wafda Saifan Ogah Disebut Antagonis di Film Riba: Tergantung Sudut Pandang
-
Profil Nicole Parham, 'Pengganti' Davina Karamoy di Ipar Adalah Maut The Series
-
13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
-
The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi