Suara.com - Film Kaka Boss masih jadi incaran buzzer di media sosial. Mereka sibuk memainkan isu Kaka Boss diboikot di Indonesia bagian Timur imbas partisipasi Arie Kriting, Abdur Arsyad dan Mamat Alkatiri dalam demo revisi UU Pilkada beberapa waktu lalu.
"Ada satu dua orang timur berbicara di TikTok seolah-olah saya, Arie Kriting, dan Abdur dibenci di wilayah timur dan film Kaka Boss diboikot di timur," ungkap Mamat Alkatiri dalam sebuah utas di platform X, Sabtu (14/9/2024).
Tayang sejak 29 Agustus 2024, film Kaka Boss masih bertahan di bioskop sampai saat ini. Namun, jumlah penontonnya memang belum tembus 1 juta.
"Per hari Sabtu, 700 ribu," kata Mamat Alkatiri.
Data itu lah yang kemudian dijadikan alat buzzer menyerang tim produksi Kaka Boss. Salah satu dari mereka bahkan menyebut total pencapaian film Kaka Boss di bioskop sebagai karma karena melawan kebijakan pemerintah.
Oleh Mamat Alkatiri, cuitan para buzzer balik direspons dengan data. Setahu Mamat, 700 ribu penonton adalah angka yang terbilang besar untuk sebuah film.
"700 ribu itu sepi? Kalau nggak paham film, nggak usah bacot," tutur Mamat Alkatiri.
Mamat Alkatiri turut menepis isu pemboikotan film Kaka Boss di wilayah Indonesia timur. Dari data yang Mamat miliki, jumlah penonton terbesar malah datang dari sana.
"Full seat terus kok di wilayah timur. Ada kemarin bahkan rombongan naik kapal dari Nabire ke Jayapura untuk nonton. Mana boikot di wilayah timur?" tanya Mamat Alkatiri.
Pernyataan Mamat Alkatiri didukung komika lain, Mo Sidik. Film dengan jumlah penonton sebanyak Kaka Boss, menurut Mo Sidik, jauh dari kategori karya yang terkena boikot seperti klaim para buzzer.
"Kalau film diboikot itu, yang nonton cuma 2 ribu. Kalau sampai 500 ribuan mah, itu namanya ditonton dan disukai khalayak ramai," kata Mo Sidik, membalas salah satu utas Mamat Alkatiri.
Pemilik akun X Guntur Kesuma ikut memberikan komentar serupa dengan Mo Sidik. Ia meyakini bahwa tak perlu sampai 1 juta penonton untuk film Kaka Boss dilabeli sebagai salah satu karya yang sukses di bioskop.
"Film itu kalau udah lebih dari 500 ribu penonton, itu termasuk sukses. Apalagi film Kaka boss ini sangat menarik, bisa jadi pendobrak orang-orang kreatif di Indonesia timur untuk berani dan percaya diri membuat karya berdasarkan budayanya. Aneh aja ada orang timur yang nyinyir ini film," ucap akun tersebut.
Berita Terkait
-
Tak Menyesal Dukung Prabowo-Gibran, Tretan Muslim Blak-blakan Soal Jadi Buzzer
-
Ibnu Jamil dan Mamat Alkatiri Kunci Sportainment AXIS Nation Cup 2025
-
#PatrickOut Menggema! Komika Mamat Alkatiri Geram, Desak PSSI Lakukan Ini
-
Desakan #PatrickOut Kian Menguat, Komika Mamat Alkatiri Serukan Perubahan Total di Timnas Indonesia
-
Tagar #PatrickOut Menggema, Mamat Alkatiri Tuntut Patrick Kluivert Dipecat
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Baru Gugat Cerai Hamish Daud, Raisa Sudah Kangen dengan Pria Lain
-
2 Hari Konser di Indonesia, BLACKPINK Diprediksi Kantongi Penghasilan Rp 378 Miliar
-
Profil Rama Duwaji, Istri Zohran Mamdani Kini Jadi First Lady Termuda NYC
-
Nafa Urbach Tetap Dihukum MKD, Dianggap Kurang Peka Jadi Wakil Rakyat
-
Soroti Kasus Orang Tidur di Masjid Dikeroyok, Habib Jafar: Ini Kegilaan Macam Apa!
-
5 Poin Perjalanan Kasus Uya Kuya di DPR hingga Kembali Diaktifkan Jadi Anggota Dewan
-
Sinyal Putus Makin Kuat, Jefri Nichol dan Ameera Khan Kompak Hapus Foto Kebersamaan
-
Ini Keputusan Lengkap MKD untuk Ahmad Sahroni, Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya
-
Kedekatan Andre Taulany dengan Natasha Rizky Bikin Desta Marah? Simak Klarifikasinya
-
Aksi Nekat di Konser BLACKPINK: Penonton Bawa Banner Minta Loker, Lisa Beri Jawaban Tak Terduga