Suara.com - Isu perceraian antara Baim Wong dan Paula Verhoeven terjawab sudah. Baim Wong membuat keputusan bahwa perjalanan rumah tangganya kini berakhir di meja pengadilan.
Tepat pada Selasa (8/10/2024), Baim Wong mengajukan permohonan cerai talak kepada Paula Verhoeven. Artinya, Baim Wong menceraikan istri yang sudah dinikahinya selama enam tahun dan berstatus sebagai ibu dari dua anaknya itu.
Kabar tersebut langsung direspons heboh warganet. Mereka menebak-nebak berbagai penyebab cerai Baim Wong dan Paula Verhoeven.
Kolom komentar Instagram pribadi Paula dan Baim menjadi sasarannya. Dalam unggahan terbaru Baim Wong misalnya, warganet menyinggung soal konten sebagai salah satu penyebab perceraian mereka.
"Jadi bagian dari keluarga Tiger Wong MCN yang seru abis," tulis Baim Wong, mempromosikan manajemennya, dikutip Selasa (8/10/2024).
Unggahan Baim Wong yang bertepatan dengan pengumuman cerainya itu langsung tuai cibiran warganet. Sebagian menilai, hidup Baim Wong hanya fokus untuk konten saja.
"Konten mulu lu pikirin wkwkwk dunia terus lu kejar," komentar @san***.
"Prank cerai kah im?" balas @dvr***.
"Gosip adalah fakta yang tertunda. Dan syok beneran berharap cuma prank," timpal @mch***.
Baca Juga: Paula Verhoeven Ungkap Alasan Umrah Tanpa Baim Wong: Sebenarnya karena Masalah...
"Kalau jadi pisah tolong dong itu nama Youtubenya jangan Bapau, Itu Youtube juga ada andil dari Paula, karena Paula juga sering trending, bikin sendiri aja chanel khusus film lu," tambah @put***.
"Sebelum nikah rumah masih nyicil setelah nikah rezekinya luar biasa sampai punya banyak usaha, sedang istrinya fokus anak, setelah anakya gede istrinya dicerein. Gila banget," kata @lia***.
Baim Wong diketahui kerap membuat konten prank untuk YouTubenya. Ia juga sempat bikin heboh se-Indonesia, bahkan kepolisian usai membuat prank KDRT Paula Verhoeven dua tahun lalu.
Kendati demikian, perkara talak cerai yang diajukan Baim Wong ini agaknya merupakan hal serius. Menggandeng kuasa hukum Nikita Mirzani, Fahmi Bachmid, Baim Wong bakal menjelaskan soal perceraiannya dengan Paula Verhoeven sore ini.
Diketahui, pada berkas yang tersebar di akun Instagram @lambe_turah, tertulis bahwa perkara yang didaftarkan adalah cerai talak. Nama lengkap dari Baim Wong, Muhammad Ibrahim bin Johnny Jaleani tertulis sebagai pihak penggugat.
Ia telah melayangkan gugatan permohonan cerai talak di Pengadilan Agama Jakarta Selatan dengan nomor perkara 3477/Pdt.G/2024/PA.JS.
Berita Terkait
-
Selain Ceraikan Paula Verhoeven, Baim Wong Minta Hak Asuh Kedua Anaknya
-
Baim Wong Resmi Gugat Cerai Paula Verhoeven, Ucapan Nikita Mirzani Ini Terbukti
-
Baim Wong Resmi Gugat Cerai Paula Verhoeven usai 6 Tahun Menikah
-
Umrah Jadi Pelarian? Paula Verhoeven Temukan Ketenangan di Tengah Isu Cerai dengan Baim Wong
-
Paula Verhoeven Ungkap Alasan Umrah Tanpa Baim Wong: Sebenarnya karena Masalah...
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
15 Film Indonesia Tayang November 2025 di Bioskop, Ada Pangku hingga Agak Laen 2
-
Kelakar Jonathan Latumahina Usai Lihat Chicco Jerikho Jadi Dirinya di Film 'Ozora'
-
Gara-Gara Lapor Pak! Andhika Pratama Terbebani dengan Citra Lucu
-
Sinopsis Because There Is No Next Life, Drama Korea Terbaru Kim Hee Sun
-
Profil Sophie Turner, Mantan Istri Joe Jonas yang Kini Dikabarkan Dekat dengan Chris Martin
-
Di Balik Jeruji Besi, Eks Karyawan Ashanty Akhirnya Akui Gelapkan Uang Perusahaan
-
Sinopsis Sampai Titik Terakhirmu: Perjuangan Cinta Sehidup Semati Albi dan Shella
-
Getaran Batin Acha Septriasa Saat Ucap Syahadat di Film 'Air Mata Mualaf'
-
Pertentangan Batin Acha Septriasa, Antara Karier di Indonesia atau Kebahagiaan Anak di Australia
-
Sinopsis Film Penerbangan Terakhir: Cinta, Godaan, dan Gairah di Balik Kokpit