Suara.com - Komentar miring mengiringi perceraian Baim Wong dan Paula Verhoeven. Keberpihakan memang diberikan untuk Paula Verhoeven dari sebagian besar warganet.
Walaupun begitu, tetap ada beberapa pihak yang meninggalkan komentar negatif soal karier hingga popularitas dari seorang Paula Verhoeven.
Seperti yang diabadikan dalam unggahan akun Instagram @lambehofficial, ada yang menyebut bahwa Paula Verhoeven tidak akan sepopuler sekarang jika tidak menikahi Baim Wong.
"Tanpa Baim Wong nggak akan seterkenal sekarang," bunyi komentar yang viral tersebut, dilansir oleh Suara.com pada Senin (28/10/2024).
Buntut dari satu komentar pedas tersebut, unggahan lawas mengenai Paula Verhoeven ketika dirinya lebih aktif di dunia modelling pun viral di media sosial. Unggahan tersebut bahkan dibagikan oleh akun Instagram yang sama, yang menyomot komentar pedas di atas.
Pada video tersebut, penampilan Paula memang berbeda dari sekarang. Selain belum mengenakan hijab, istri dari Baim Wong ini terlihat lebih kurus dengan atasan terbuka serta rambut hitam panjang yang dibiarkan tergerai.
Berdasarkan keterangan yang disertakan, video tersebut diduga diambil pada tahun 2010. Tepatnya ketika Paula Verhoven berada di Singapura untuk mengikuti sebuah audisi.
Menariknya, Paula menunjukkan kemampuannya dalam berbahasa Inggris. Meski singkat, apa yang disampaikannya masih bisa dimengerti.
"Apakah kamu berharap bisa menjadi salah satu model top Asia di festival fesyen ini?" tanya pewawancara kepada Paula Verhoeven.
"Sebenarnya aku tidak berharap terlalu banyak karena ada banyak top model dari seluruh Asia," jawab Paula dalam video tersebut.
Selain itu, momen yang diviralkan itu adalah momen berharga bagi seorang Paula Verhoeven. Diakuinya bahwa saat itu, dirinya pertama kali mengikuti audisi di sana.
"Ini adalah audisi pertamaku (di sini)," sambung Paula Verhoeven.
Sementara itu, pada tahun yang sama, Baim Wong sudah melenggang dengan beberapa sinetron. Salah satunya berjudul Sejuta Cinta Marshanda.
Berita Terkait
-
Foto Dicatut Jadi Selingkuhan Paula Verhoeven, Dimas Andrean Disebut Jauh Lebih Tampan dari Baim Wong
-
Rekaman Kebersamaan Paula Verhoeven dan Sosok Diduga Selingkuhan 'N' Viral
-
Bukan Gigi, Anggota Geng Cendol Ini Peluk Hangat Paula Verhoeven Saat Proses Cerai
-
Kesaksian Eks Asisten: Paula Verhoeven dan Selingkuhannya Bersekongkol Curangi Baim Wong
-
Eks Asisten Bongkar Kedekatan Paula Verhoeven dengan Sosok 'N' yang Diduga Selingkuhannya
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Rey Mbayang Pasang Badan Usai Filmnya dengan Dinda Hauw Disebut Sepi Penonton
-
Sikap Bijak Kenny Austin ke Amanda Manopo di Tengah Tuduhan 'Hamil Anak Haram'
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Pavane, Film Debut Moon Sang Min di Netflix
-
Permintaannya Ditolak, Ammar Zoni Tetap Dikembalikan ke Nusakambangan Usai Sidang Selesai
-
Tampil di Ultraverse Festival, Bernadya Gugup Nyanyikan Lagu Baru
-
Jennifer Coppen Kecewa Eks Mertua Bahas Kamari Panggil Justin Hubner 'Papa' di TikTok
-
Irfan Hakim Pegang Kartu AS Denada Soal Ressa, Ogah Bocorkan Demi Netralitas
-
Mimi Peri Tolak Oplas Biar Cantik, Takut Bohongi Tuhan
-
Mengenal 4 Karakter Baru Bridgerton Season 4, Kunci Konflik Cinta Benedict
-
Curhat Pilu Nurul Akmal Hanya Diangkat PPPK Paruh Waktu: Apakah Aku Tidak Pantas?