Suara.com - Ada cerita kurang menyenangkan di balik persiapan pesta ulang tahun Azura Humaira Nur Atta yang digelar di The Manor Andara, Depok, Jawa Barat pada Minggu (17/11/2024) kemarin. Aurel Hermansyah sempat jatuh sakit sebelum hari acara.
"Iya, sempet sakit," ujar Aurel Hermansyah usai pesta berlangsung.
Aurel Hermansyah tak tahu apa penyebab dirinya jatuh sakit sebelum pesta ulang tahun Azura. Ia cuma menduga hal itu ada kaitannya dengan faktor kelelahan.
"Nggak tahu, mungkin karena badannya lagi capek," kata Aurel Hermansyah.
Aurel Hermansyah memang berpacu dengan waktu saat mempersiapkan pesta ulang tahun Azura. Ia cuma punya waktu seminggu karena sebelumnya Atta Halilintar selaku ayah Azura tidak menghendaki adanya perayaan besar.
"Kami bikin acaranya dadakan banget. Dibikin cuma dalam waktu seminggu," jelas Aurel Hermansyah.
Namun menurut versi Atta Halilintar, Aurel Hermansyah sakit gara-gara program diet yang tetap dijalankan, di tengah padatnya jadwal kegiatan untuk mempersiapkan pesta ulang tahun Azura.
"Kebanyakan diet juga sih. Jadi diet, terus makan kurang, masih suka makan pedes juga. Makanya dia gemeteran kemarin, tangannya juga kaku nggak bisa gerak," kisah Atta Halilintar.
Aurel Hermansyah tidak membenarkan atau membantah cerita Atta Halilintar. Ia cuma mengatakan bahwa dokter sebenarnya menyarankan untuk mengurangi kegiatan dulu.
Baca Juga: Jomplangnya Kado Ultah Pemberian Atta Halilintar - Aurel untuk Geni Faruk dan Ashanty
"Asam lambungnya emang udah parah, jadi kemarin dokter juga bilang kalau aku harus istirahat," ungkap Aurel Hermansyah.
Hanya saja, Aurel Hermansyah bersikeras ingin datang di pesta ulang tahun Azura yang ia rancang. Menantu pertama Gen Halilintar sampai meminta diinfus vitamin agar kembali bugar saat hari acara.
"Aku bilang nggak bisa, anak aku ulang tahun, harus bisa sehat. Jadi kemarin udah infus segala macem, dan alhamdulillah udah enakan," terang Aurel Hermansyah.
Yang pasti, perjuangan Aurel Hermansyah merancang pesta perayaan ulang tahun bagi Azura terbayar setelah melihat wajah-wajah puas dari tamu undangan yang hadir.
"Karena lihat acaranya ramai dan seneng, jadi sakitnya kayak hilang gitu. Nggak tahu ya, pas sampai rumah drop lagi apa nggak," ucap Aurel Hermansyah.
Aurel Hermansyah sendiri bersikeras menggelar pesta untuk Azura karena tak ingin kelak putrinya iri dengan sang kakak, Ameena Hanna Nur Atta, yang sebelumnya juga dibuatkan acara perayaan mewah saat ulang tahun.
Berita Terkait
-
Respons Geni Faruk Terima Hadiah dari Dua Menantu Beda 180 Derajat, Aurel Hermansyah Dikasihani
-
Mayoritas yang Hadir Teman Aurel Hermansyah, Atta Halilintar Sebut Tamu Ultah Azura Membludak Sampai Kurang Tempat
-
Datang ke Pesta Ultah Azura Bareng Gala Sky, Mama Fuji Tuai Pujian: Kuat Banget Hatinya
-
Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Gelar Ulang Tahun Pertama Azura secara Mewah: Uang Bisa Dicari
-
Sempat Tak Dapat Izin Atta Halilintar, Aurel Hermansyah Beberkan Alasan Ngotot Bikin Pesta Ultah Mewah Buat Azura
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
Terkini
-
4 Tanda Kepergian Lula Lahfah Disebut Meninggal dalam Kondisi Baik
-
Virgoun Restui Ahmad Dhani dengan Inara Rusli: Aku Sih Yes
-
Pesan Terakhir Lula Lahfah ke Jennifer Coppen Terungkap, Titip Doa untuk Laura Anna
-
Ojeknya Pernah Dipesan, Pengemudi Ojol Bongkar Sifat Asli Manohara
-
Lula Lahfah Ungkap Keinginan Sederhana Sebelum Meninggal
-
Willie Salim Klarifikasi Tudingan Giveaway Settingan: Aku Tidak Pernah Berniat
-
Ranty Maria dan Rayn Wijaya Menikah Besok, Intip Jadwal Live Streamingnya
-
Betrand Peto Diisukan Diusir Sarwendah, Jordi Onsu Semprot Penyebar Hoaks: Bohong!
-
Konten Promosi Whip Pink Tuai Kritik, Brand Tahu Kalau Disalahgunakan?
-
Diungkit soal Masa Lalu dengan Wendy Walters, Reza Arap Janji Perjuangkan Nama Baik Lula Lahfah