Suara.com - Kekecewaan tidak dipungkiri dirasakan berbagai pihak buntut gagalnya mediasi antara Pratiwi Noviyanthi dan Agus Salim.
Tidak dilibatkannya Denny Sumargo hingga keputusan Teh Novi untuk walk out turut mewarnai gagalnya mediasi yang dinantikan tersebut.
Meski begitu, Denny Sumargo sempat dihadirkan secara online melalui sebuah panggilan telepon. Tampaknya suara dari suami Olivia Allan tersebut berhasil mengusik keterangan Farhat Abbas yang hadir secara langsung di ruang mediasi.
Melalui tayangan di akun TikTok @cerita_viral2023, sebagian besar perkataan dari Denny Sumargo melalui telepon direspons oleh Farhat Abbas. Bukan dengan ketenangan, melainkan perkataan yang menggebu-gebu.
Satu di antaranya adalah perkataan Denny Sumargo soal kepemilikan uang donasi. Ditegaskan oleh ayah satu anak tersebut bahwa uang tersebut bukan milik Pratiwi Noviyanthi ataupun yayasan.
Selain itu, Denny menyebut jika uang yang menjadi duduk permasalahan utama dari konflik berkepanjangan ini bukan milik Agus. Namun belum selesai dengan memberikan keterangan, Farhat Abbas malah dibuat emosi oleh fakta yang diutarakan oleh Denny Sumargo tersebut.
"Uang tersebut bukan punya Mbak Novi, bukan punya yayasan, bukan punya para tamu juga, bukan punya Agus ataupun keluarganya," ujar Denny Sumargo mencoba tenang dalam rekaman suaranya, dikutip Suara.com pada Rabu (27/11/2024).
"Bukan punya kamu juga," potong Farhat Abbas begitu saja.
Meski sempat dipotong oleh Farhat Abbas yang diduga mulai kesal, Denny Sumargo tetap melanjutkan. Ditegaskan lagi bahwa uang yang kini diperebutkan banyak orang adalah milik para donatur yang menyumbang dengan dirinya menjadi penyalur.
Baca Juga: Mediasi Gagal! Pratiwi Noviyanthi Hengkang Tanpa Sepatah Kata, Kasus Donasi Agus Salim Makin Rumit
"(Uang) itu milik donatur saya yang menyumbang kepada Agus untuk pengobatan. Itu milik donatur saya," tegas Denny Sumargo.
Sayangnya, apa yang diutarakan tersebut tidak membuat Farhat Abbas menjadi senang. Alih-alih semakin tenang, Farhat malah menyebut Denny Sumargo sebagai provokator.
"Uang itu tidak ada harganya buat saya," ucap Denny.
"Itu provokator," diduga suara Farhat Abbas menimpali.
Respons Farhat Abbas yang tak tenang hanya dari mendengar suara Denny Sumargo melalui telepon tersebut dicoba dibaca oleh para warganet.
"Farhat Abbas langsung tantrum denger suara Denny Sumargo," ujar warganet.
Berita Terkait
-
Pantas sampai Histeris usai Teh Novi Walk Out, Agus Salim Kesal Batal Dibiayai Donasi sampai 7 Turunan?
-
Dituding Pojokkan Pratiwi Noviyanthi, Ketikan Farhat Abbas Sebagai Pengacara Disorot: Kayak Gak Sekolah
-
Denny Sumargo Soroti Isi Kesepakatan Damai Agus Salim dan Teh Novi: Donasi Berlangsung Sampai 7 Turunan?
-
Pratiwi Noviyanthi Mau Bantu Agus Salim Lagi Kalau Dapat Restu Denny Sumargo, Farhat Abbas Gemas
-
Denny Sumargo Ingin Libatkan Kementrian Sosial, Donasi Agus Salim Bakal Selesai
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Sinopsis Film Belum Ada Judul: Guru Dihujat Demi Lindungi Rahasia Murid
-
Hadirkan Generasi Baru The Four Horsemen, Film Now You See Me 3 Tayang 12 November 2025 di Bioskop
-
Sudah Jadi Mantan, Bedu Masih Diperingatkan Istri Sebelum Wawancara
-
Tips Cepat Kaya ala Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa untuk Gen Z: Jangan Langsung ke Crypto!
-
8 Film Desta jadi Peran Utama, Terbaru sebagai Dono untuk Warkop DKI Reborn
-
Libatkan Sutradara Kawakan Edwin, JAFF 2025 Siap Gebrak Yogyakarta dengan Ratusan Film dan Kejutan
-
Sikap Bijak Habib Jafar Soal Masalah Onad: Kita Tidak Boleh Menutup Hati
-
Sinopsis Alls Fair, Drama Terbaru Kim Kardashian yang Dapat Rating Nol Persen dari Rotten Tomatoes
-
Perayaan 20 Tahun JAFF, Opera Jawa Garin Nugroho Kembali Diputar Pakai Format Seluloid Langka
-
Fakta dan Sinopsis Die, My Love: Kisah Cinta yang Gelap dan Kacau