Suara.com - Gus Miftah minta maaf pada penjual es teh bernama Sunhaji yang dia olok-olok saat ceramah di daerah Magelang, Jawa Tengah. Namun publik masih belum terima dan terus menghujat pendiri sekaligus pengasuh Pondok Pesantren Ora Aji Yogyakarta tersebut.
Terbaru, terungkap video ceramah Gus Miftah versi lebih panjang. Terungkap, bukan cuma Sunhaji, istrinya juga ikut kena bully pendakwah yang kini jadi utusan presiden itu.
Bagian yang disoal netizen terkait perkataan Gus Miftah yang menyebut istri si penjual es teh tiba-tiba hamil.
"Kira-kira kalau hujan, doanya tukang es diijabah tidak? Tetap saja dikabulkan dalam bentuk yang lain. Esnya nggak laku tapi badannya sehat, pulang-pulang istrinya hamil. Itu juga nikmat," ucap Gus Miftah.
"Kok ditinggal jualan es istri bisa hamil? Kan banyak terjadi di mana-mana," lanjutnya disambut gelak tawa.
Video versi lebih panjang ini kemudian juga ramai dibahas netizen karena dianggap merendahkan perempuan. Ucapan Gus Miftah singkat dan sederhana namun punya intonasi negatif bahwa istri penjual es teh hamil karena selingkuh ketika ditinggal jualan.
"Istrinya pun kena loh itu dibawa-bawa," komentar akun gosip yang mengunggah ulang video tersebut pada Rabu (4/12/2024).
Netizen lain juga ternyata sepakat kalau video kelanjutan olok-olok Gus Miftah pada penjual es teh lebih parah isinya.
"Ternyata nyesek banget denger full-nya, bully-an dibalut dengan candaan, nggak lucu sama sekali!!," komentar netizen.
Baca Juga: Usai Viral, Penjual Es yang Dihina Gus Miftah Dapat Uang Rp 100 Juta dan Umrah
"Parah!!! Lihat versi panjangnya lebih nyelekit pak @prabowo @gibran_rakabuming yakin masih mau dilanjutkan jadi utusan khusus presiden? Adab nggak ada, attitude 0, bercandanya kelewat batas!!" kata netizen lain.
"Ya Allah.. ini bukan khilaf lagiiii ini .. karena panjang banget itu, berkali kali," komentar netizen lain miris.
"Plisss, ini harus diboikot jyjyk banget sama sebelah-sebelahnya juga," komentar netizen.
Kredibilitas Gus Miftah sebagai ulama juga menjadi dipertanyakan karena dianggap tak pantas bicara kasar seperti itu apalagi sedang pengajian.
"Astaghfirullah yang begini dibilang ustaz?" komentar netizen.
"Dia ini lagi ceramah atau stand up comedy sih?" timpal lainnya.
Berita Terkait
-
Viral Yai Mim Ngaku Wali Allah dan Sebut Orang Jawa Keturunan Rasulullah
-
Adab Aloy Saat Ngumpul bareng Geng Motor Disorot, Nama Gus Miftah Terseret
-
Lewat Ceramah, Gus Miftah Sindir Kembali Kontroversi Es Teh yang Sempat Viral
-
Gus Miftah 'Sentil' Soal Kiai Dibully Gara-Gara Es Teh, Publik: Belum Move On?
-
Belum Move On, Gus Miftah Sentil Lagi Netizen Soal Kontroversi Viral Es Teh
Terpopuler
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- Pembangunan Satu Koperasi Merah Putih Butuh Dana Rp 2,5 Miliar, Dari Mana Sumbernya?
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
Siapa Mas Gunawan? Kontennya Dikecam karena Pamer Kemesraan dengan Anak SMP
-
Amanda Manopo Sebut Kenny Austin Aslinya Tipe Suami Takut Istri
-
Iko Uwais Batal Tanding di Bahkan Voli 3, Joe Taslim Diusulkan Jadi Pengganti
-
Suka Film-Film Sains Fiksi, Joko Anwar Terinspirasi dari Pengalaman Lihat UFO Saat Kecil
-
Pulau Sentosa Disulap Jadi Negeri Oz, Singapura Hadirkan Keajaiban Wicked: For Good
-
Raffi Ahmad Totalitas Membantu, Tanggung Penuh Biaya VIP Perawatan Fahmi Bo dan Sudah 3 Kali Jenguk
-
Cerita Personel Elephant Kind Dapat Ancaman Pembunuhan di London
-
Melanie Subono Bahas Riders Bikin 'Eneg': Ada Artis YouTube Minta Dijemput Helikopter di Cipete
-
Pergulatan Batin Ariel NOAH Saat Putuskan Terima Tawaran Jadi Dilan di Film Terbaru
-
Bongkar Kendala Jadi Promotor Musik, Melanie Subono: Indonesia Tidak Punya Venue Khusus Konser