Suara.com - Gaya dakwah Ustaz Maulana yang pernah dicibir oleh Gus Miftah, ternyata juga pernah memberi sindiran balik terhadap pemilik pondok pesantren Ora Aji Yogyakarta tersebut.
Saat video Gus Miftah hina penjual es teh goblok viral, Ustaz Maulana sempat membuat parodi dirinya sebagai penjual es teh yang dihina.
"Es mu masih ada?" tanya seseorang yang berlagak selayaknya Gus Miftah dilansir dari TikTok @yuda1912.
"Masih banyak banyak," ujar Ustaz Maulana yang berlagak seperti pejual es teh.
"Jual sana jual," ujar orang yang memparodikan Gus Miftah sambil mengucap kata-kata kotor.
Irma Darmawangsa yang menjadi salah satu jamaah lantas berusaha menegur ustaz yang berlagak seperti Gus Miftah, karena dinilai menghina penjual es teh.
"Hei pak Ustaz Astaghfirullah malah ngeledekin orang yang jualan. Kasihan ini si bapak lagi cari nafkah buat keluarga," ujar Irma Darmawangsa.
Setelah itu, Ustaz Maulana lantas memulai dakwahnya yang mengingatkan sesama muslim tak seharusnya saling menghina dan menyakiti.
"Harusnya kita saling memberikan keselamatan. Makanya sesama muslim jangan sampai menghina. Haram hukumnya melakukan 3 hal, menyakiti, melukai dan mengambil haknya," ujar Ustaz Maulanan.
Baca Juga: Anak Baim Wong Ungkap Sayang Pada Paula Verhoeven di Hari Ibu, Ekspresi Kiano Disorot
Ustaz Maulanan mengatakan seseorang bisa dikatakan berdosa, karena menyakiti perasaan dan merendahkan orang lain.
"Apalagi dikatakan dalam satu riwayat, cukuplah orang seburuk orang itu dikatakan berdosa kalau dia menyakiti perasaan dan merendahkan orang lain," ujarnya.
Karena itu, Ustaz Maulana menyarankan jamaahnya untuk menasehati orang lain jangan pernah di depan banyak orang. Sebab, cara itu sama saja mempermalukan orang tersebut.
"Kalau kita mau menasehati seseorang, maka nasehatilah berdua aja. Kalau dinasehati di depan orang banyak itu sama saja mempermalukan," kata Ustaz Maulana.
Selain itu, Ustaz Maulana juga mengingatkan jamaahnya untuk memanggil seseorang dengan sebutan yang baik, jangan pernah memakai kata-kata kotor.
"Jangan ya, panggilah orang dengan panggilan yang baik sehingga orang tak merasa direndahkan," jelasnya.
Berita Terkait
-
Perjalanan Karier Ustaz Maulana yang Disindir Gus Miftah Pecicilan, Galak Mengajar di Pesantren
-
Guyonan Gus Miftah dan Ustaz Maulana Disikapi Berbeda oleh Keluarga Andy F Noya, Ada yang Tak Tertawa
-
Gus Thuba Tegur Cara Dakwah Gus Miftah dan Gus Iqdam: Jangan Bawa Kebiasaan Jalanan ke Majelis
-
Kaleidoskop Kasus Artis 2024, Pornografi Siskaeee hingga Polemik Donasi Agus
-
Teh Novi Berharap Perdamaian dengan Agus Salim Tercapai sebelum Tahun Baru
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
Terkini
-
Aparat yang Sidak Penjual Es Kue Jadul Minta Maaf Sudah Salah Tuduh: Bentuk Respons Cepat
-
Pernah Pacaran, Ungkapan Duka Ardina Rasti untuk Lucky Element Tuai Pro Kontra
-
Banting Tulang dari Masa Sulit demi Keluarga, Ayah Ungkap Sifat Asli Lula Lahfah
-
Demi Jemput Cucu, Eva Manurung Rela Kenakan Hijab
-
Reza Arap Datang Tahlilan, Ayah Lula Lahfah Bungkam soal Pemeriksaan Kasus Putrinya
-
Melaney Ricardo Ungkap Masa Kelam: Pernah Gila Party hingga Mulut Berbusa dan Nyaris Tewas
-
Reza Arap Ada di TKP Kematian Lula Lahfah, Polisi: Makanya Kami Minta Klarifikasi
-
Tutorial Beli 2 Tiket Film Esok Tanpa Ibu tapi Bayar Satu Saja di Cinema XXI
-
Di Tengah Drama Keluarga, Victoria Beckham Dianugerahi Gelar dari Kementerian Kebudayaan Prancis
-
Kabar Duka: Tika Mega Lestari Istri Pesulap Merah Meninggal Dunia