Suara.com - Nama Ustaz Maulana sedang hangat dibicarakan publik buntut terseret dalam polemik ceramah kontroversial Miftaim An'am alias Gus Miftah.
Menurut Gus Miftah, gaya ceramah Ustaz Maulana di televisi tidak cocok dibawakan oleh pendakwah Nahdlatul Ulama (NU) karena kelewat pecicilan.
"Apa pantas kalau kiai NU diminta pecicilan seperti itu? Enggak pantas, masa menjelaskan di TV dengan pecicilan?" ucap Gus Miftah.
Seiring dengan itu, tarif ceramah hingga kontrak Ustaz Maulana dengan stasiun televisi Trans TV juga ikut santer disorot.
Dalam sebuah acara pengajian, Ustaz Maulana bercerita awal mula mendapat kontrak dari stasiun televisi Trans TV. Dia mengungkap, sempat menolak tawaran dari berceramah.
"Sebenarnya waktu mau dikontrak Trans TV, saya tidak mau. Saya sebut Ustaz (lain). Saya Ustaz bodoh, gak ada ilmuku (hanya) banyak digayaku," ujar Ustaz Maulana.
Pasalnya, Ustaz Maulana menilai kapabilitasnya sebagai dai kurang cocok untuk tampil di TV. Oleh karena itu, dia merekomendasikan dai lain alih-alih dirinya.
Sementara itu, pihak televisi tidak tertarik dengan Ustaz lain. Setelah diskusi alot, Ustaz Maulana akhirnya bersedia menerima tawaran tersebut.
"Saya sebut satu-satu (Ustaz) di depan Wishnutama, (dia bilang) 'enggak, kami mau Ustaz'. Baiklah," sambung Ustaz Maulana.
Baca Juga: Anggota DPR Maman: Gus Miftah dengan Bahasa yang Kasar, Tiba-tiba Mengusik Rasa Kemanusiaan Kita
Ustaz Maulana mengungkap, dirinya dikontrak oleh stasiun televisi Trans TV sekitar 30 tahun lamanya.
"Alhamdulillah saya dikontrak 30 tahun. Jadi, saya nanti di Trans sampai (umur) 70," pungkasnya, dikutip pada Sabtu (21/12/2024).
Berdasarkan keterangan yang diperoleh dari beragam sumber, honor ceramah mantan suami mendiang Nur Aliah tersebut diisukan menyentuh angka Rp 25 juta.
Jika tarif ceramah Rp 25 juta tersebut adalah honor harian, maka Ustaz Maulana diperkirakan mengantongi Rp 750 juta per bulan atau Rp 9 miliar per tahun.
Seperti diketahui, salah satu program religi yang diisi Ustaz Maulana tayang setiap hari di Trans TV. Dengan kontrak selama 30 tahun, dia ditaksir mendapat honor ceramah sebanyak Rp 270 miliar.
Sementara itu, jika hitungan tarif ceramah Rp 25 juta merupakan honor bulanan, maka Ustaz Maulana diduga mendapat Rp 300 juta per tahun.
Berita Terkait
-
Gus Iqdam Cuek Dihujat: Mereka Juga Gak Pernah Pengajian
-
Video Gus Iqdam Katain Penjual Es Teh Caper: Gak Usah Jualan Lagi, Kesal Aku
-
Jadwal Pengajian Gus Miftah Terbaru Bulan Desember 2024
-
Anggota DPR Maman: Gus Miftah dengan Bahasa yang Kasar, Tiba-tiba Mengusik Rasa Kemanusiaan Kita
-
Sikap Gus Miftah saat Mendadak Disodori Kamera Terkuak, Disebut Asyik dan Luar Biasa
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
Andien Ungkap Trauma Masa Lalu Usai Membaca Buku 'Broken Strings' Aurelie Moeremans
-
Ceritanya Viral, Begini Cara Beli Buku Fisik Broken Strings Karya Aurelie Moeremans
-
Mengenal Sosok Tata Cahyani: Mantan Menantu Soeharto yang Kini Jadi Mertua DJ Patricia Schuldtz
-
ALPHA DRIVE ONE Resmi Debut, Arno Absen Tampil Akibat Patah Tulang
-
Iklan Lawas Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Viral, Diduga Awal Kisah Buku Broken Strings
-
Timothy Ronald Dipolisikan Kasus Dugaan Penipuan Kripto, Kerugian Tembus Rp 3 Miliar
-
Inara Rusli Sebut Janda Tak Wajib Pakai Wali Nikah, Ustaz Derry Sulaiman: Tidak Sah Hukumnya!
-
BoA Hengkang dari SM Entertainment, Tutup Perjalanan Seperempat Abad
-
Kepala Putus hingga Masuk Peti, Prilly Latuconsina Syok Baca Naskah Danur: The Last Chapter
-
Film Suka Duka Tawa Tawarkan Buy 1 Get 1 Free di m.tix, Cek Syaratnya