Suara.com - Kabar gembira datang dari Siva Aprilia. Model dan disjoki tersebut resmi menikah dengan seorang pria bernama Ardy Firmansyah.
Pernikahan mereka digelar pada 29 Desember 2024. Akad nikah mereka mengusung adat Sunda, di mana ada tradisi tarik bakakak.
"Doain yang baik-baik ya teman-teman. Bismillah, 29-12-2024," tulis Siva Aprilia dalam postingannya beberapa hari yang lalu.
Sementara di acara resepsi, mereka mengusung konsep internasional. Siva yang pernah menjadi ring girl di MMA itu tampil anggun dengan gaun berwarna putih.
Siva Aprilia juga melengkapi penampilannya yang cantik dengan sebuah mahkota bertabur berlian.
"We made it," tulis Siva Aprilia dengan stiker wajah terharu.
Hal yang makin membuat Siva Aprilia makin terharu karena hadirnya sang sahabat, Ghea Youbi. Penyanyi dangdut ini menyempatkan waktu di sela jadwal manggung yang padat.
"Love you neng, aku pengin nangis tapi takut make up luntur. Nggak bisa berkata-kata bersyukurnya aku punya teman tulus dan care kayak kamu," kata Siva Aprilia.
Ucapan selamat hadir dari warganet. Namun dari serangkaian postingan pernikahan, masih ada yang menyangka Siva Aprilia sedang di-endorse.
Baca Juga: Siva Aprilia Sebut Elly Sugigi Lakukan Oplas Tapi Gak Ngaku: Oplas, Jelek
"Lho, nikah beneran ya? Aku kira tadinya beberapa hari ini ada endorse make up dan baju pengantin. Kalau begitu, selamat ya Siva, semoga langgeng dan bahagia," kata warganet.
Rasa kaget warganet tersebut sebenarnya tak mengherankan. Sebab memang Siva Aprilia hanya membagikan potret pekerjaan dan liburan di media sosial.
Namun di penghujung tahun, Siva Aprilia memberikan kejutan dengan postingan pernikahan dengan Ardy Firmansyah.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
Terkini
-
Ini Alasan Lula Lahfah Hapus Tato sebelum Meninggal Dunia
-
Disangkutpautkan dengan Pemilik Whip Pink, DJ Bravy Siap Tempuh Jalur Hukum
-
Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
-
Polisi Periksa 6 Saksi Terkait Meninggalnya Lula Lahfah, Hasil Uji Labfor CCTV Jadi Kunci Utama
-
Disindir Netizen tentang Masa Lalu di Tengah Duka, Reza Arap Bertekad Jaga Nama Baik Lula Lahfah
-
Dragon Ball Super Comeback Lewat The Galactic Patrol, Serial Pertama Sejak Wafatnya Akira Toriyama
-
Kesaksian Pilu ART Lula Lahfah: Sempat Mendengar Suara Rintihan Jam 2 Dini Hari
-
Kematian Lula Lahfah Didalami Polisi, Reza Arap Diperiksa Polres Jakarta Selatan Sore Ini
-
Keluar dari Zona Nyaman, Prilly Latuconsina Ingin Kerja Jadi Sales
-
Ressa Rizky Ngaku Iri Lihat Perjuangan Denada untuk Aisha: Aku Cuma Ingin Cium Kaki Ibu...