Suara.com - Ritchie Ismail alias Jeje Govinda akhirnya ditetapkan menjadi Bupati Bandung Barat bersama wakilnya, Asep Ismail. Seperti diketahui, mereka diusung partai Gerindra hingga PAN menjadi calon bupati dan wakil Kabupaten Bandung Barat di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
Jeje pun berhasil mengalahkan empat pasangan lain, di antaranya ada beberapa rekan selebriti yang maju seperti Hengky Kurniawan sebagai petahana hingga Gilang Dirga yang maju sebagai calon wakil bupati bersama yang lain.
Meski dipandang sebelah mata karena dianggap tak kompeten dan layak sebagai Bupati Bandung Barat, Jeje Govinda tak pantang menyerah dan membuktikan dapat meraih suara terbanyak. Meski sempat dituding melakukan curang, namun semuanya tidak terbukti.
Lega sekaligus beban baru menjadi kepala daerah, berikut ini beberapa potret penetapan Jeje Govinda jadi Bupati Bandung Barat 2024 - 2029.
1. Rapat Paripurna DPRD Kebupaten Bandung
Penetapan Jeje Govinda dan Asep Ismail sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bandung Barat 2024-2029 dilakukan dalam Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Bandung Barat pada Jumat (7/2/2025). Sambil mengunggah beberapa foto, lelaki 41 tahun ini mengucapkan rasa syukur sekaligus terima kasih kepada semua pihak. Dia juga mengajak semuanya untuk mewujudkan daerahnya menjadi lebih baik lagi.
"Terimakasih atas sambutan yang hangat dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada DPRD, Pemerintah Daerah Kabupaten Bandung Barat serta semua pihak. Semoga ini menjadi awal baik sinergitas demi kemajuan Bandung barat yang lebih istimewa," tulisnya.
2. Didampingi istri tercinta
Jeje ditemani istri tercinta, Syahnaz Sadiqah di momen bersejarah dalam hidupnya. Seperti diketahui, Syahnaz menjadi pendukung pertama langkah suaminya ketika ingin maju menjadi kepala daerah.
Selama kampanye, Syahnaz juga tak pernah absen untuk ikut terjun ke masyarakat mendampingi sang suami.
3. Penampilan Syahnaz digunjing
Namun netizen ada-ada saja yang malah salah fokus dengan penampilan Syahnaz di acara penting suaminya. Netizen mengomentari bentuk hidung adik Raffi Ahmad ini yang terlihat berbeda dari sebelumnya.
Baca Juga: Syahnaz Sadiqah Pamer Gaya Hijab, Perubahan Wajahnya Jadi Gunjingan: Hidung Baru?
"Mbak Syahnaz hidungnya kenapa?" celetuk warganet. Sebelumnya, Syahnaz memang sempat diduga melakukan operasi plastik (oplas) untuk memperbaiki penampilan wajahnya. Meski ini tak pernah terkonfirmasi kebenarannya karena dia memilih diam dan tak menanggapi komentar miring netizen.
4. Dukungan keluarga besar
Tentu tak hanya Syahnaz Sadiqah saja, ada mertua Jeje, Amy Qanita yang juga hadir di acara penetapan bupati dan wakil bupati saat itu. Ada beberapa anggota keluarga mereka yang datang juga, meski tak terlihat kakak ipar mereka yakni Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
Tambahan informasi, sebelumnya Jeje dianggap menang karena mendapat campur tangan dari Raffi Ahmad yang dekat dengan pemerintahan Presiden Prabowo. Meski tudingan publik lagi-lagi tak bisa dibuktikan.
5. Langsung dapat tugas berat
Baru ditetapkan dan belum dilantik, Jeje Govinda bukan hanya dapat ucapan selamat namun langsung diberi beban berat oleh warganya. Beberapa netizen yang tinggal di Bandung Barat meminta Jeje menyelesaikan masalah yang sudah ada.
"Titip PTT/TKK yang sudah mengabdi lama di KBB kang Ritchie jangan sampai ada yang terdzolimi lagi," komentar seorang warganet.
"Bismillah pa @ritchieismail daerah plosok lebih diperhatikan.buni jaya,gunung halu,rongga dan cibedug.saya relawan asli Bandung dari 2017 keliling sendiri kegiatan sosial di plosok bandung barat banyak potensinya," kata warganet lain.
Berita Terkait
-
Syahnaz Sadiqah Pamer Gaya Hijab, Perubahan Wajahnya Jadi Gunjingan: Hidung Baru?
-
Pernah Selingkuh dengan Adik Raffi Ahmad, Rendy Kjaernett Tobat dan Kini Jadi Pendeta
-
Amy Qanita Posting Foto Lawas Ketiga Anak, Tapi Cuma Ungkap Kebanggaan ke Raffi Ahmad
-
Ikut Kajian, Reaksi Syahnaz Sadiqah Dengar Curhat Jemaah Korban Selingkuh Tuai Sorotan
-
Adik Ipar Bakal Jadi Bupati, Raffi Ahmad Ditagih Serangan Fajar: Kok Cuma Tetanggaku Aja!
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Pendapat 4 Suami Artis Bila Istri Pilih Jadi IRT, Kembali Disorot Gara-Gara Ibrahim Risyad
-
Tinggalkan Zona Nyaman, Arya Saloka Jadi Anjelo dan Preman di Series Algojo
-
Stranger Things 5 Disebut Punya Fake Ending, Bakal Ada Episode Baru?
-
Stranger Things 5 Masuk dalam Daftar Acara Bahasa Inggris Populer Sepanjang Masa Netflix
-
Profil Callum Turner, Tunangan Dua Lipa yang Disebut-Sebut Jadi James Bond Era Baru
-
Bikin Desta Ketagihan, Dracin Kini Dilarang Tampilkan Kisah Cinta CEO Kaya dan Gadis Misikin
-
Sinopsis The East Palace: Misi Nam Joo Hyuk Jadi Pemburu Hantu di Drakor Fantasi Terbaru Netflix
-
Ammar Zoni Ngaku Diintimidasi Oknum Saat Dirazia di Penjara, Minta Hakim Putar CCTV Rutan Salemba
-
Anak-Anak Celine Evangelista dan Stefan William Belajar Ngaji di Masjid Nabawi
-
Kekerasan Pemain Sepak Bola Viral, Andre Taulany Senggol Erick Thohir Bawa-Bawa Pasukan Lapor Pak!