Suara.com - Sejak jadi istri Ardi Bakrie yang merupakan seorang pengusaha tajir, kehidupan Nia Ramadhani berubah drastis 180 derajat.
Nia Ramadhani tidak lagi aktif bermain sinetron seperti sewaktu masih lajang. Tidak hanya itu, dia juga kini kerap memamerkan gaya hidup mewah dan glamor.
Akibat perubahan gaya hidup tersebut, Nia Ramadhani kerap diterpa komentar tidak sedap. Dia pun mengungkap salah satu nyinyiran warganet yang sering diterima.
"'Lu sih enak gara-gara kawin sama anak orang kaya'," ucap Nia Ramadhani.
Dicibir seperti itu, Nia Ramadhani berikan balasan menohok.
"Mendingan lu mikir, kenapa itu anak orang kaya mau sama gue?" ujar Nia Ramadhani.
Menurut Nia Ramadhani, Ardi Bakrie tidak serta merta kepincut kepada dirinya hanya karena kecantikan semata. Dia menilai, ada nilai lain yang dinilai oleh sang suami.
"Berarti ada sesuatu yang di dalam gue dan lu nggak punya. Udah itu aja," ujar Nia Ramadhani.
Cuplikan unggahan video komentar balasan Nia Ramadhani yang mengkritiknya hidup enak dipinang suami konglomerat ini viral hingga menyebar luas ke sejumlah akun gosip.
Baca Juga: Raffi Ahmad dan Nia Ramadhani Pelukan saat Menang Tanding Tenis Tuai Pro Kontra
"Nia Ramadhani dicibir enak nikah karena nikah dengan orang kaya," tulis akun @pembasmi.kehaluan.reall, dikutip pada Sabtu (15/2/2025).
Perihal itu, sejumlah netizen turut memberikan respons dan komentar yang beragam. Sebagian netizen tampak pasang badan membela Nia Ramadhani dari komentar tidak sedap.
"Padahal kenyataan, tapi masih banyak yang nggak terima. Kalau cuma cantik doang mah di ibukota banyak. Berarti kan ada something dari dia sampai Ardi klepek-klepek," tulis seorang netizen.
"Dia benar, loh. Kalau cuma buat bancik, noh ani-ani banyak. Buktinya cuma dijadiin simpanan," ucap netizen lain.
"Yang cantik dan pintar banyak. Berati emang Nia punya something yang kita nggak punya," ujar netizen yang lainnya.
Berita Terkait
-
Nia Ramadhani Sering Disebut Miliki Hidup Sempurna, Ardi Bakrie: Ngurusin Saya Itu Nggak Mudah!
-
Profil Park Eun Seok, Bintang Penthouse Kalah Lawan Raffi Ahmad di Lagi-Lagi Tenis Internasional
-
Raffi Ahmad Peluk Nia Ramadhani, Reaksi Nagita Slavina dan Ardi Bakrie Tuai Sorotan
-
Raffi Ahmad Girang Menang Lawan Artis Korea di Ajang Lagi-Lagi Tenis Internasional 2025
-
Raffi Ahmad dan Nia Ramadhani Pelukan saat Menang Tanding Tenis Tuai Pro Kontra
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG 'Kebakaran' Imbas Kabar MSCI, Saham-saham Idola Pasar Mendadak ARB!
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Menjelang Kelahiran Cucu, Maia Estianty Ungkap Perubahan Gaya Hidup: Stop Makan Racun
-
Pak Ribut Guru Viral Ungkap Gaji Selama 23 Tahun Jadi Honorer, Nominalnya Miris Banget
-
Gisel Nyaris Jadi Korban Cinta Palsu, Ungkap Tanda Bahaya Love Scamming di Film Balas Budi
-
Penjualan Tiket Konser My Chemical Romance di Jakarta Ditunda, Promotor Minta Maaf
-
Perjalanan Cinta Benedict Bridgerton sebelum Bertemu Sophie Baek di Season 4
-
Bukan Lagi Jelita, Maia Estianty Punya Julukan Baru di Usia 50: Sekarang Aku Lolita
-
Isi Janji Nikah Ranty Maria dan Rayn Wijaya Viral, Nama Maxime Bouttier Terseret
-
Rutinitas Baru Prilly Usai Putuskan Open To Work, Jauh dari Dunia Keartisan
-
Apa Itu Best Casting? Kategori Baru di Oscar 2026 dan Daftar Nominasinya
-
Sinopsis Film Korea Sugar yang Dibintangi Choi Ji Woo, Tayang di Bioskop Indonesa