Suara.com - Setelah sekian lama meninggalkan rumah, akhirnya Laura Meizani atau yang akrab disapa Lolly kembali ke pelukan ibunya, Nikita Mirzani. Namun sampai sekarang Lolly masih ditempatkan di rumah 'istimewa.'
Lolly sudah bertemu ibu dan adik-adiknya. Hubungan mereka kembali harmonis seperti dulu.
Menurut kuasa hukum Nikita Mirzani, Fahmi Bachmid, Lolly kini tak segan bermanja-manja dengan kliennya. Lolly disebut bahagia telah kembali ke keluarganya dan meninggalkan Vadel Badjideh sang pacar.
Sebelumnya, Lolly memang kerap terlibat dalam berbagai kontroversi. Semua ini berawal dari hubungannya dengan Vadel Badjideh yang membuat hubungannya dengan Nikita Mirzani memburuk.
Lantas, apa saja kontroversinya? Simak ulasannya berikut:
1. Berseteru dengan Nikita Mirzani
Awal mula perseteruan ini terjadi ketika Lolly lebih memilih untuk membela Antonio Dedola, mantan suami Nikita Mirzani, dibandingkan ibunya.
Kala itu, Lolly menyebut bahwa Antonio merupakan sosok yang baik. Ia menyalahkan Nikita karena sering berprilaku kasar pada Antonio selama pernikahan.
2. Menolak Dinafkahi Nikita Mirzani
Setelah pertikaian dengan Nikita, Lolly memutuskan untuk tidak lagi meminta uang kepada ibunya. Padahal, kala itu, Lolly sedang menjalani pendidikan di London, Inggris.
Ketika dituduh masih sering meminta uang melalui email, Lolly membantahnya. Ia mengaku tidak tahu alamat email Nikita dan sudah lama tidak berkomunikasi dengan ibunya, baik melalui email maupun chat.
Baca Juga: Lepas dari Vadel Badjideh, Sikap Lolly Anak Nikita Mirzani Ketemu Fans Disorot
3. Pacaran dengan Vadel Badjideh
Sejak resmi pacaran, hubungan Lolly dan Vadel selalu dibumbui kontroversi. Pengakuan sejumlah perempuan yang pernah di-chat oleh Vadel saat sudah menjadi pacar Lolly sempat viral dan jadi perbincangan.
Vadel juga sempat diamankan pihak berwajib karena kasus pengeroyokan anggota Babinsa TNI pada Oktober 2023. Bukannya putus, Lolly justru menunjukkan kesetiaannya terhadap sang kekasih lewat dukungan di media sosial.
Bahkan, beredar kabar bahwa Lolly pernah hamil dan menjalani aborsi hingga dua kali. Isu ini bahkan diangkat ke media sosial oleh Mail Syahputra, sahabat Nikita Mirzani sendiri.
4. Ngamuk saat Dijemput Nikita Mirzani
Merasa sang anak sudah tidak bisa dikondisikan lagi, Nikita Mirzani akhirnya memutuskan untuk menjemput paksa sang putri di apartemennya.
Turut serta membawa teman, kakak laki-laki, hingga pihak aparat, Nikita pun mendatangi apartemen Lolly sembari ditemani pemilik apartemen.
Dalam momen penjemputannya, Lolly terlihat mengamuk dan tak terima diangkut paksa. "Tolongin saya, tolongin saya. Nggak bisa kayak gini. Tolong gue dipaksa, tolong," kata Lolly histeris.
Berita Terkait
-
Viral Nikita Mirzani Jualan dari Penjara, Ditjen PAS Bolehkan Asalkan Tak Langgar Norma
-
Menurut Deolipa Yumara, Kasus Vadel Badjideh Termasuk Pembunuhan: Hukumannya Berat
-
Live dari Dalam Penjara, Nikita Mirzani Kembali Edukasi soal Skincare
-
Vadel Badjideh Bakal Kasasi? Hukuman Bisa Berkurang atau Bertambah Lagi
-
Telak, Logika Hakim Patahkan Dalil Vadel Badjideh Minta Dihukum Ringan di Kasus Aborsi
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
5 Film Distopia Wajib Tonton Sebelum Menyaksikan The Running Man (2025)
-
Sinopsis Na Willa, Film Keluarga Terbaru dari Kreator Jumbo
-
5 Film Terbaru Mawar Eva, Sampai Titik Terakhirmu Tayang Besok
-
Jadwal Festival Sinema Prancis 2025: Diskusi Horor Bareng Joko Anwar hingga Film Spesial Cannes
-
Chris Evans Dituding Berselingkuh Tak Lama Usai Istri Melahirkan Anak Pertama
-
3 Karakter Penting Drakor No Next Life, Soroti Kehidupan Wanita Usia 40 Tahunan
-
Jejak di Festival Cannes Jadi Kunci, Marissa Anita Didapuk Sebagai Duta Festival Sinema Prancis
-
Ada Lalat Mengitari Kepala Gus Elham saat Minta Maaf, Netizen Ramai-Ramai Mengartikan
-
Sinopsis Pertaruhan The Series 3: Jefri Nichol Dituduh Membunuh
-
5 Drakor Terbaru Ahn Eun Jin di Netflix, Dynamite Kiss Tayang Hari Ini