Suara.com - Nikita Mirzani berderai air mata ketika diminta menyampaikan pesan untuk anaknya, Laura Meizani Mawardi alias Lolly, yang sudah kembali dalam pelukannya, di podcast Youtube Comic 8 Revolution.
Nikita Mirzani dalam pesannya mengatakan Laura Meizani Mawardi bukan lagi anak kecil, karena sebentar lagi usianya 18 tahun. Namun, cobaan hidup anaknya yang masih belasan tahun sudah cukup besar.
"Laura sudah bukan anak kecil lagi, sebentar lagi 18 tahun. Cobaan di hidup kamu itu besar sekali nak," kata Nikita Mirzani dalam video tersebut.
Janda tiga anak ini mengaku sudah memaafkan semua perilaku anaknya yang sempat menjauh darinya karena mengharapkan kebebasan yang berakhir melampaui batas.
"Apapun masalah yang sudah terjadi,walaupun dulu kamu pernah memilih jalan untuk jauh dari Ami karena ingin memiliki kebebasan dan akhirnya kebablasan. Apapun yang sudah terjadi, Ami sudah maafkan," ujar Nikita.
Artis kontroversial ini pun berharap Lolly bisa belajar dari semua hal yang terjadi padanya selama jauh dari sang ibu. Nikita Mirzani mengharapkan anak perempuannya bisa lebih berhati-hati dalam menjaga diri.
"Mudah-mudahan ini bisa jadi pelajaran buat Laura kedepannya, supaya lebih berhati-hati lagi," ujarnya.
Meski begitu, mantan istri Antonio Dedola ini tetap meminta maaf bila cara didiknya terlalu keras pada Lolly, yang menjadi anak perempuan satu-satunya.
"Mimi juga mau minta maaf kalau parenting Mimi mungkin untuk anak perempuan satu-satunya terlalu ketat, karena hanya Laura anak perempuan Mimi satu-satunya," imbuhnya.
Baca Juga: Kondisi Mengkhawatirkan Usai Sidang Razman, Hotman Paris Blak-blakan Pernah Tes HIV
Namun, Nikita Mirzani juga ingin anak perempuannya paham dirinya bekerja keras untuk kehidupan ketiga anaknya lebih layak dan mendadak pendidikan yang baik.
"Laura tahu Mimi banting tulang, kepala jadi kaki, kaki jadi kepala untuk kehidupan Laura dan adik-adik. Untuk masa depan anak-anak Mimi supaya kalian bisa hidup sejahtera, mendapat pendidikan yang baik dan kehidupan yang layak," ujarnya.
Karena itu, Nikita Mirzani tak peduli bila ada orang yang menyerangnya atau mencacinya asalkan ketiga anaknya dalam kondisi sehat.
"Semua Mimi lakukan, mau Mimi diserang orang, orang ngatain Mimi apa enggak peduli. Asalkan anak-anak Mimi semuanya sehat dan selalu ada di sisi Mimi," ucapnya.
Nikita Mirzani hanya berharap ketiga anaknya selalu ada di sisinya, karena itu cukup membuatnya bahagia dan semakin bersemangat untuk bekerja keras.
"Itu sudah bikin Mimi happy dan lebih giat kerja. Mimi cuma berdoa semoga umur Mimi panjang, supaya bisa lihat anak-anak Mimi tumbuh dewasa," tutur Nikita Mirzani.
Berita Terkait
-
Nikita Mirzani Tersangka, Adik Bongkar Dugaan Kekuasaan dan Uang Bermain
-
Jadi Tersangka, Nikita Mirzani Bandingkan Kasus Vadel Badjideh: Tujuh Bulan Baru Jelas
-
Santai Jadi Tersangka dan Kemungkinan Ditahan, Nikita Mirzani Siapkan Strategi di Persidangan
-
Nikita Mirzani Heran Ditetapkan Jadi Tersangka Kurang dari Dua Minggu: Giliran Laporan Orang Biasa Lama
-
Uya Kuya Tak Terima Dituduh Bantu Shella Saukia Ngadu ke DPR RI: Haram Buat Gue
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
Raisa Akrab dengan Ariana Grande di Premiere Film Wicked: For Good, Bawa Oleh-Oleh Buat Zalina
-
6 Potret Tom Felton Kembali Jadi Draco Malfoy di Broadway, Emosional!
-
Tak Malu Tunjukkan Stretchmark saat Foto Maternity, Nita Vior Tuai Pujian
-
Jadi Ibu, Erika Carlina Ketakutan Pola Asuhnya Selalu Salah di Mata Netizen
-
Nikita Mirzani Live bareng dr Oky Pratama Tak Langgar UU, Benarkah?
-
Ada Kritik Tersembunyi di Balik Tema JILF 2025 'Homeland in Our Bodies'
-
Pratama Arhan Pulang, Andre Rosiade Pamer Kiriman dari Mantan Menantu
-
Terinspirasi Puisi Penyair Palestina, JILF 2025 Angkat Tema Homeland in Our Bodies
-
Elma Theana Blak-blakan: Artis Muda Sekarang Kebanyakan Cuek, Ogah Menyapa Senior
-
Puncak Karier di Paris Fashion Week, Cinta Laura Justru Menangis Sendirian: Aku Ngerasa Nggak Cukup