Suara.com - Raffi Ahmad mencoba menyelamatkan pemerintah dengan mempromosikan Danantara di Instagram.
Sekali lagi, posisinya sebagai pejabat di pemerintahan dimanfaatkan sebagai jembatan antara pemerintah dan para pengikutnya. Belum lagi dengan pengikut dan penggemar Raffi yang jumlahnya tidak bisa diremehkan.
Melalui unggahan spesial pada Senin (24/2/2025), Raffi Ahmad mengawalinya dengan ucapan selamat atas peluncuran Danantara.
"Hari ini, Presiden @prabowo resmi meluncurkan Daya Anagata Nusantara (Danantara), sebuah lembaga yang bertujuan mengoptimalkan aset negara melalui investasi strategis yang berkelanjutan," tulis Raffi Ahmad.
"Kehadiran Danantara diharapkan dapat mendorong pertumbuhan ekonomi nasional tanpa bergantung pada modal asing," katanya menyambung.
Menurut Raffi Ahmad, Danantara mampu memberikan dampak positif pada masyarakat, terutaam berkaitan dengan kesejahteraan.
"Sebagai badan pengelola investasi, Danantara akan mengalokasikan modal dari dividen BUMN dan aset negara ke dalam proyek-proyek strategis yang berorientasi pada keberlanjutan," ujar Raffi Ahmad.
"Lembaga ini akan berfokus pada investasi di sektor-sektor krusial seperti industri, energi terbarukan, dan infrastruktur digital guna mempercepat pertumbuhan ekonomi serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat," imbuhnya.
Pernyataan tersebut masih diiringi dengan ajakan untuk mengawal sekaligus mendukung proyek terbaru pemerintah ini.
Baca Juga: Prabowo Resmikan Danantara: Mampukah jadi Katalisator Pertumbuhan Ekonomi RI?
"Mari kita kawal dan dukung kinerja Danantara agar dapat memberikan manfaat nyata bagi perekonomian dan kesejahteraan rakyat Indonesia," ucap Raffi Ahmad.
Sayangnya, promosi yang dilakukan Raffi Ahmad tak sepenuhnya berhasil. Keraguan publik atas Danantara tidak bisa redam hanya karena promosi dan penjelasan dari seorang Raffi Ahmad.
"Tolak Danatara!" kata seorang warganet. "Percayalah yang kaya akan jabatan, akan semakin, dan rakyat kecil lah yang menderita," ujar warganet lain.
"Lebih percaya Firdaus Oiwobo punya Gunung Uranium," komentar warganet lain menyindir. "BUMN aja banyak yang buntung, ini malah bentuk yang baru," kata warganet lainnya.
Pada saat yang sama, ada yang mulai mengingatkan Raffi Ahmad dan para pejabat di pemerintahan. Utamanya mereka yang wajahnya dipajang Raffi dalam unggahan tersebut.
"Kalau masih digaji rakyat ikut lah permintaan rakyat jangan sakiti rakyat. Pejabat mewah rakyat melarat, tapi pasti ada hisabnya kalau sudah mati," seorang warganet mengingatkan.
Berita Terkait
-
Tak Kebal, DPR Optimis Danantara Akan Transparan: Kalau Ada Kesalahan, Mereka Bisa Diproses Hukum!
-
Danantara Resmi Meluncur, Publik Khawatirkan Proses Audit Hingga Pengawasnya: Ngeri-ngeri Sedap!
-
3 Rangkap Jabatan Donny Oskaria Paman Raffi Ahmad: Wamen BUMN, Wakil Komisaris Utama Pertamina dan Kini Bos Danantara
-
Jangan Sampai Seperti 1MDB, Legislator PDIP Ingatkan Danantara Harus Bebas Intervensi Politik
-
Jabatan yang Dirangkap Paman Nagita Slavina Dony Oskaria, Wamen BUMN Hingga COO Danantara
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Lula Lahfah Mimpi Bertemu Laura Anna sebelum Meninggal, Firasat?
-
Curhatan Lama Lula Lahfah Viral Lagi, Sering Keluhkan Penyakit sejak 2020 hingga Takut Meninggal
-
Judulnya Provokatif, Makna Lagu Debut Bhella Cristy Ternyata tentang Pengkhianatan Cinta yang Dalam
-
Padi Reborn Rayakan 28 Tahun Perjalanan Musik Lewat Konser Spektakuler Dua Delapan
-
Diduga Sindir Lula Lahfah, Pendakwah Kadam Sidik Dituding Tak Berempati
-
Antusias Penonton Warnai Meet & Greet Film "Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku?"
-
Produksi Tak Main-Main Film Kuyank, Risiko Kehilangan Miliaran Rupiah saat Syuting di Pedalaman
-
Apa Itu Whip Pink Gas yang Viral di Tengah Kabar Kematian Lula Lahfah?
-
Run Hide Fight: Gadis SMA Lawan Penembak Sekolah, Malam Ini di Trans TV
-
Tepis Isu Overdosis, Keluarga dan Polisi Beberkan Penyebab Kematian Lula Lahfah