Suara.com - Prilly Latuconsina resmi memperkenalkan proyek terbarunya lewat dokumenter pendek hasil kerja sama dengan Konservasi Indonesia. Selama sepekan, Prilly dan tim menyusuri keindahan bawah laut Teluk Bicari, Kaimana, Papua untuk didokumentasikan.
"Aku seneng banget, akhirnya hobi aku di laut bisa berkontribusi buat konservasi di Indonesia," ujar Prilly Latuconsina di kawasan Menteng, Jakarta, Selasa (25/2/2025).
Sudah sejak lama, Prilly Latuconsina ingin menyelam di Kaimana. Berkat kerja sama dengan Konservasi Indonesia, sang aktris berbakat akhirnya bisa mewujudkan hal itu.
"Aku diving kan dari 3 tahun lalu, jadi Kaimana itu udah pasti masuk wishlist aku," jelas Prilly Latuconsina.
Meski sudah terbiasa menyelam, Prilly Latuconsina tetap dihadapkan pada tantangan luar biasa selama menjelajahi area bawah laut Kaimana. Salah satunya seperti perbedaan suasana saat menyelam di perairan teluk.
"Kita nggak bisa baca alam ya. Kan namanya turun di teluk itu visibility-nya nggak sejernih kalau turun di dive spot lain. Di teluk juga nggak ada meeting point-nya, bener-bener biru semua. Jadi, harus hati-hati, takut hilang. Harus kumpul sama tim," jelas Prilly Latuconsina.
Prilly Latuconsina bahkan nyaris hilang gara-gara terpisah dari rombongan setelah terlalu asyik mengambil gambar lumba-lumba.
"Saking semangatnya aku ambil footage lumba-lumba, aku akhirnya berenang ikutin lumba-lumbanya. Karena visibility-nya cuma 5 meter, pas aku nengok, tim aku udah nggak tahu di mana," kenang Prilly Latuconsina.
Beruntung, Prilly Latuconsina tidak sendiri pada saat mengejar lumba-lumba. Ada satu rekan tim penyelam yang langsung sigap mengikuti Prilly sejak awal ia mengambil gambar.
Baca Juga: 7 Pemotretan Prilly Latuconsina dan Omara Esteghlal, Romantis Bak Anak SMA
"Ada satu dive buddy aku yang ngikutin aku. Begitu dia lihat aku berenang ikutin lumba-lumba, dia ngikutin aku. Kalau nggak diikutin, nanti hilang. Akhirnya malah kami berdua jadi terpisah dari yang lain," kisah Prilly Latuconsina seraya tertawa.
Prilly Latuconsina juga sudah mempelajari teori tentang apa yang harus dilakukan saat terpisah dari rombongan di tengah kegiatan menyelam, yakni dengan membuat bunyi-bunyian dari tabung oksigen.
"Kami langsung bunyiin alat kayak kentongan gitu, ada tongkat buat bunyiin tabung diving kami. Biar tim kami nyariin," pungkas Prilly Latuconsina.
Berita Terkait
-
Dilema Prilly Latuconsina: Syuting Danur Hingga Lebaran, Jauh dari Keluarga
-
Anggota Polres Kaimana Diduga Rudapaksa 2 Anak Bawah Umur, Polda Papua Turun Tangan
-
Ceritanya Seru, Prilly Latuconsina Terima Bintangi Film Danur 4
-
Prilly Latuconsina Tergila-gila pada Omara Esteghlal: Dia yang Aku Cari Selama Ini
-
Dapat Buket di Nikahan Angga Yunanda, Prilly Latuconsina Jawab Kemungkinan Segera Naik Pelaminan dengan Omara Esteghlal
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Pertamax Tetap, Daftar Harga BBM yang Naik Mulai 1 Oktober
-
Lowongan Kerja PLN untuk Lulusan D3 hingga S2, Cek Cara Daftarnya
-
Here We Go! Jelang Lawan Timnas Indonesia: Arab Saudi Krisis, Irak Limbung
-
Berharap Pada Indra Sjafri: Modal Rekor 59% Kemenangan di Ajang Internasional
Terkini
-
Prediksi Setlist Konser Foo Fighters di Jakarta
-
Ditodong Pertanyaan Tiba-Tiba di Tempat Umum, Adab Rachel Vennya Dipuji
-
Merasa Cantik, Jennifer Coppen Yakin Dapat Pria Lain Jika Ditinggal Justin Hubner
-
Selamat! Alca Istri Bintang Emon Melahirkan Anak Pertama
-
Deddy Corbuzier Minta Maaf Gara-Gara Pernah Marah Soal Kisruh MBG: Cara Saya Salah!
-
Bukan Orang Ketiga, Ini Alasan Mengejutkan Nicole Kidman Akhiri Pernikahannya dengan Keith Urban
-
Selamat! Bintang Emon Umumkan Kelahiran Anak Pertama, Ungkap Perjuangan Sang Istri
-
Suami Tuntut Mahar Dikembalikan, Chikita Meidy: Berapa Harga Diri Lu?
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Kenapa Gaya Komunikasi Menkeu Purbaya Disukai Publik
-
Hadir di JWC 2025: Film "Mimpi Keluarga Sempurna", Sebuah Dinamika Relasi Ibu dan Anak