Suara.com - Agnez Mo menjadi penyanyi laris bukan hanya di berbagai festival musik, tapi juga sejumlah acara seperti di kelab malam Tapi tahukah anda ada aturan yang dibuat tim manajemen buat tempat tersebut jika sang artis akan manggung?
Peraturan tersebut adalah larangan bagi penontonnya untuk merokok. Sebab pelantun Coke Bottle ini tidak tahan dengan asap rokok.
"Kalau gue misalnya lagi ada show, bahkan nyanyi di club, di mana, gue itu nggak tahan sama asap rokok," kata Agnes Mo di kanal YouTube Deddy Corbuzier, Sabtu (1/3/2025).
"Akhirnya, manajemen gue membuat aturan. Kalau gue lagi show, ada tulisan 'no smoking'," imbuh penyanyi yang kini berkiprah di Amerika tersebut.
Vidi Aldiano yang duduk sebagai host podcast tersebut, sempat kaget. Sebab aturan ini terbilang jarang.
"Yang bener lu?" tanya pelantun Nuansa Bening ini.
Agnez Mo meyakinkan Vidi Aldiano bahwa penonton yang hadir di sana, mematuhi aturan tersebut. Ia pun senang karena saling menghargai satu sama lain.
"Iya, dan itu bisa dilakukan. Mereka respect. Jadi fans aku, orang-orang yang datang, pada saat aku lagi perform, nggak akan merokok," kata Agnez Mo.
Agnez Mo menerangkan, dirinya selama ini bukannya menolak mentah-mentah tawaran bermain di club. Namun asap rokok tersebut lah yang kadang menjadi pertimbangannya.
Baca Juga: Bak Sentil Ahmad Dhani, Agnez Mo Bahas Hak Cipta Video YouTube: Boleh Dipotong-potong Masuk IG?
"Jadi sebenarnya gue sering menolak ya karena itu (asap rokok). Gue tuh pengin banget kalau club, kafe yang no smoking," tutur pelantun Matahariku ini.
Vidi Aldiano juga sependapat dengan Agnez Mo. Hanya saja memang hal itu belum bisa sepenuhnya diterapkan.
Hal ini kemudian menjadi bahan candaan Deddy Corbuzier kepada suami Sheila Dara Aisha tersebut.
"Iya, iya, itu kalau yang minta Agnez Mo. Kalau Vidi yang minta, acaranya di cancel," kata Deddy Corbuzier.
"Atau nggak pakai gue ya, simple," timpal Vidi Aldiano sambil tertawa.
Berita Terkait
-
Umumkan Rehat, Vidi Aldiano Ungkap Pesan Menyentuh untuk Penggemar
-
Bahas Momongan, Vidi Aldiano Akui Punya Ketakutan Soal Ini Jika Punya Anak
-
Vidi Aldiano Takut Penyakit Genetik Menurun Jika Punya Anak
-
Vidi Aldiano Menangis Baca Dukungan Publik Usai Putuskan Rehat
-
Sebelum Putuskan Rehat, Vidi Aldiano Ngotot Syuting Episode Terakhir Podhub
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- Terbongkar dari Tato! Polisi Tetapkan Pria Lawan Main Lisa Mariana Tersangka Kasus Video Porno
- Buntut Tragedi SMA 72 Jakarta, Pemerintah Ancam Blokir Game Online Seperti PUBG
Pilihan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
Terkini
-
Klaim Bukan Carmuk atau Menjilat, Mayangsari Bersyukur Soeharto Dapat Gelar Pahlawan Nasional
-
Anak Kini Cetak Prestasi Akademik, Dulu Limbad Disorot karena Konflik Istri Pertama dan Kedua
-
Deddy Corbuzier Ungkap Alasan Tak Buat Video Klarifikasi Perceraian, Sindir Pakar Ekspresi
-
Soroti Kasus Gus Elham, Richard Lee Minta Orangtua Waspadai Predator Berkedok Agama
-
Menurut Deolipa Yumara, Kasus Vadel Badjideh Termasuk Pembunuhan: Hukumannya Berat
-
Piyu Padi: Minta Izin Nyanyikan Lagu Ada di UU Hak Cipta Baru, Bukan Gimik
-
Curhat Judika di DPR Soal Kisruh Royalti: Harus Sama-Sama Diskusi, Bukan Debat
-
Sakit Tak Kunjung Sembuh, Fahmi Bo Akhirnya Temukan Sumber Masalah Kesehatannya
-
Fedi Nuril 'Serang' Pihak yang Anggap Soeharto Pahlawan, Warganet Ungkit Undang-Undang
-
Gus Elham Yahya Minta Maaf Usai Videonya Cium Anak Kecil Viral, Akui Khilaf