Suara.com - Kabar Celine Evangelista mualaf belakangan terus menjadi sorotan publik di media sosial belakangan ini.
Celine Evangelista mualaf, belakangan tampak melakukan umrah dan tampak menangis di depan Ka'bah.
Terbaru, Celine Evangelista tampak mengungkap alasan mualaf atau alasan pindah memeluk agama Islam.
Alasan Celine Evangelista mualaf tersebut diungkap melalui akun Instagram pribadinya, @celine_evangelista.
Ibu tiga anak itu awalnya menyinggung ujian yang diberikan Allah bagi hambanya yang dicintainya.
"Allah memberi ujian pada hamba yang Dia sayangi, Tapi Allah memberi Agama nya hanya kepada hamba yg Dia Cintai," tulis Celine dalam keterangan unggahannya.
Celine pun menceritakan momen mempelajari dan memperdalam Agama yang diberikan Allah sangat luar biasa bagi hidupnya, setelah sekian lama saya simpan menjadi privasi.
"Insyaallah merubah saya menjadi pribadi lebih baik.. Hidayah ini sungguh datang tanpa ada alasan dan tulus dari hati terdalam saya..," ungkap ibu tiga anak itu.
Ia pun memastikan memeluk agama Islam bukan karena keluarga, ingin menikah dengan seorang muslim dan bukan karena siapapun.
Baca Juga: Celine Evangelista Nangis Depan Kabah Saat Pertama Kali Umrah, Ada yang Iri Karena...
"saya memeluk islam bukan krn keluarga, saya memeluk islam bukan krn mau menikah dgn muslim, atau bukan karena siapapun," ungkapnya.
"Saya memilih sendiri karna tergeraknya hati saya untuk mengenali dan mempelajari dan menjadi salah satu umat Nabi Muhammad SAW," imbuhnya.
Mantan istri Stefan William itu juga memastikan alasannya mualaf bukan karena perkara duniawi atau pekerjaan.
"Bukan karena alasan pekerjaan atau duniawi apapun, Justru baru saya syiarkan saat ini karena saya memilih memperdalam dan mempelajari terlebih dahulu tanpa banyak yg mempengaruhi. Saya ingin semua benar2 iman saya tulus dari hati," paparnya.
Untuk sementara waktu, Celine pun mengaku akan mengurangi pekerjaannya di dunia hiburan untuk memperdalam pengetahuan agama Islam.
"Dan mohon maaf sementara waktu ini mengurangi pekerjaan dan interaksi di media..," ungkapnya.
Berita Terkait
-
Celine Evangelista Nangis Depan Kabah Saat Pertama Kali Umrah, Ada yang Iri Karena...
-
Celine Evangelista Bercadar di Tanah Suci, Boy Hamzah Sampai Tak Mengenali
-
Perjalanan Spiritual Celine Evangelista, Curi Perhatian Tampil Bercadar saat Umrah
-
6 Potret Perjalanan Umrah Celine Evangelista yang Menyentuh Hati, Bercadar dan Menangis di depan Kabah
-
Celine Evangelista Bercadar Putih : Aku Adalah Hasil dari Perjalanan Panjang
Terpopuler
- 5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
- 5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
- 7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
- Evaluasi Target Harga BUMI Usai Investor China Ramai Lego Saham Akhir 2025
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Lirik Lagu Tak Diberi Tulang Lagi: Benarkah Milik Kuburan Band untuk Lawan Slank?
-
Lirik Lagu Tak Diberi Tulang Lagi: Benarkah Milik Kuburan Band untuk Lawan Slank?
-
7 Rilisan Terbaru Disney+ Januari 2026, Ada Tron: Ares dan Wonder Man
-
Bela Manajer, Farel Prayoga Sentil Ayahnya Jual 2 Motor
-
Hamil Lagi dan Dituding Numpang Ayu Ting Ting, Adik Murka: Suami Gue Bukan Pengangguran
-
Rumah Ambruk, Diding Boneng Kini Sakit Asma
-
Dituding Kabur Usai Hamili Friceilda Prillea, Anrez Adelio Pastikan Mau Tanggung Jawab
-
Menjawab Mereka yang Remehkan Soleh Solihun: Sangat Layak Jadi Juri Indonesian Idol
-
Manajer Kembali Buka Borok Ayah Farel Prayoga, Tak Bayar Utang hingga Selingkuh
-
Ajak Umrah, Cara Celine Evangelista Konfirmasi Anak-anaknya Muslim