Suara.com - Kabar Celine Evangelista mualaf belakangan terus menjadi sorotan publik di media sosial belakangan ini.
Celine Evangelista mualaf, belakangan tampak melakukan umrah dan tampak menangis di depan Ka'bah.
Terbaru, Celine Evangelista tampak mengungkap alasan mualaf atau alasan pindah memeluk agama Islam.
Alasan Celine Evangelista mualaf tersebut diungkap melalui akun Instagram pribadinya, @celine_evangelista.
Ibu tiga anak itu awalnya menyinggung ujian yang diberikan Allah bagi hambanya yang dicintainya.
"Allah memberi ujian pada hamba yang Dia sayangi, Tapi Allah memberi Agama nya hanya kepada hamba yg Dia Cintai," tulis Celine dalam keterangan unggahannya.
Celine pun menceritakan momen mempelajari dan memperdalam Agama yang diberikan Allah sangat luar biasa bagi hidupnya, setelah sekian lama saya simpan menjadi privasi.
"Insyaallah merubah saya menjadi pribadi lebih baik.. Hidayah ini sungguh datang tanpa ada alasan dan tulus dari hati terdalam saya..," ungkap ibu tiga anak itu.
Ia pun memastikan memeluk agama Islam bukan karena keluarga, ingin menikah dengan seorang muslim dan bukan karena siapapun.
Baca Juga: Celine Evangelista Nangis Depan Kabah Saat Pertama Kali Umrah, Ada yang Iri Karena...
"saya memeluk islam bukan krn keluarga, saya memeluk islam bukan krn mau menikah dgn muslim, atau bukan karena siapapun," ungkapnya.
"Saya memilih sendiri karna tergeraknya hati saya untuk mengenali dan mempelajari dan menjadi salah satu umat Nabi Muhammad SAW," imbuhnya.
Mantan istri Stefan William itu juga memastikan alasannya mualaf bukan karena perkara duniawi atau pekerjaan.
"Bukan karena alasan pekerjaan atau duniawi apapun, Justru baru saya syiarkan saat ini karena saya memilih memperdalam dan mempelajari terlebih dahulu tanpa banyak yg mempengaruhi. Saya ingin semua benar2 iman saya tulus dari hati," paparnya.
Untuk sementara waktu, Celine pun mengaku akan mengurangi pekerjaannya di dunia hiburan untuk memperdalam pengetahuan agama Islam.
"Dan mohon maaf sementara waktu ini mengurangi pekerjaan dan interaksi di media..," ungkapnya.
Berita Terkait
-
Celine Evangelista Nangis Depan Kabah Saat Pertama Kali Umrah, Ada yang Iri Karena...
-
Celine Evangelista Bercadar di Tanah Suci, Boy Hamzah Sampai Tak Mengenali
-
Perjalanan Spiritual Celine Evangelista, Curi Perhatian Tampil Bercadar saat Umrah
-
6 Potret Perjalanan Umrah Celine Evangelista yang Menyentuh Hati, Bercadar dan Menangis di depan Kabah
-
Celine Evangelista Bercadar Putih : Aku Adalah Hasil dari Perjalanan Panjang
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Raket vs iPhone, Beda Kelas Hadiah Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad Jadi Sorotan
-
Sinopsis Love Between Lines, Dracin Terbaru Tayang Januari 2026 di iQIYI
-
Meninggal di Tempat Pijat, Ayah Venna Melinda Ternyata Punya Riwayat Sakit Jantung
-
5 Kronologi Kasus Richard Lee vs Doktif, Saling Lapor Berujung Tersangka
-
Sukses di Box Office, The Housemaid Resmi Garap Sekuel Berjudul The Housemaids Secret
-
Mosul Malam Ini di Trans TV: Potret Brutal dan Otentik Perjuangan Tim SWAT Irak Melawan ISIS
-
Tubuh Mendadak Kaku, Kronologi Lengkap Meninggalnya Ayah Venna Melinda di Tempat Pijat
-
Sempat Merasa Tertekan, Wavi Zihan dan Angga Yunanda Curhat Sulitnya Main Film Horor Komedi
-
The Ambush (Al Kameen): Ketegangan Brutal di Lembah Yaman, Malam Ini di Trans TV
-
Sinopsis Number One: Saat Masakan Ibu Jadi Hitung Mundur Kematian