Suara.com - Nikita Mirzani menghadapi kasus baru. Bintang film Nenek Gayung tersebut dilaporkan Shella Saukia di Polda Metro Jaya.
Shella Saukia telah mendaftarkan laporannya pada 19 Januari 2025. Kasusnya, terkait dugaan pelanggaran UU ITE.
Terkini, Shella Saukia sudah menjalani pemeriksaan perdana. Ia datang ke Polda Metro Jaya sekira pukul 11.00 WIB.
"Klarifikasi ya," kata Shella Saukia di Polda Metro Jaya, Kamis (20/3/2025).
Kurang dari dua jam, Shella Saukia meninggalkan Polda Metro Jaya. Tanpa berucap apapun, ia yang didampingi suami bergegas pulang.
Mewakili Shella Saukia, pengacaranya, Petrus Bala Pattyona menerangkan kliennya sedang terburu-buru. Sehingga tidak bisa memberikan penjelasan ke awak media.
"Dia buru-buru," kata Petrus Bala Pattyona.
Petrus Bala Pattyona kemudian menjelaskan perkara ini bermula dari ocehan Nikita Mirzani saat melakukan siaran langsung di TikTok.
"Dia (Nikita Mirzani) live 17 Januari. Baru pembukaan, udah ngomong 'Shella saukia ular' di detik 00 udah bilang ular'," kata Petrus Bala Pattyonam.
Baca Juga: Dilaporkan Shella Saukia, Nikita Mirzani Terancam 5 Tahun Penjara
"Ada lagi nih, kalau kita buka lagi, ini buktinya, di detik 25.. 'mungkin karena Shella Saukia hantu'," imbuhnya.
Tak lagi menyerang secara personal, Nikita Mirzani juga diduga menghasut masyarakat agar tidak membeli produk Shella Saukia.
"Produknya air ingusan', ini kata katanya 'bukan serum ini air ingusan, kalau lagi flu' nah ini semua. Dia bilang 'jijik kalian jangan pakai, ular'," papar pengacara Shella Saukia.
"(Kata Nikita Mirzani) 'Jangan beli produknya karena produknya berbahaya dan bisa menimbulkan kanker kulit'," imbuhnya.
Atas ucapan Nikita Mirzani, omset penjualan produk Shella Saukia menurun. Inilah yang kemudian membuat pengusaha skincare tersebut mengambil tindakan tegas.
"Setelah Nikita menjelek-jelekan penjualan menurun. (Dua hari) langsung lapor. Karena saat itu live, ditonton 115 ribu," kata Petrus.
Berita Terkait
-
Fitri Salhuteru Serang Balik Nikita Mirzani: Bintang Iklan Judol, Teriak Judol
-
Nikita Mirzani Meradang, Vonis 9 Tahun Vadel Badjideh Terlalu Ringan
-
Terjebak TPPU Rp4 Miliar, Nikita Mirzani: Ini Bukan Pidana, Tapi...
-
Nikita Mirzani Bongkar Kelakuan Vadel di Penjara: Sesumbar Soal Lolly ke Napi Lain
-
Nikita Mirzani Bongkar Info Penjara Cipinang, Sebut Vadel Badjideh Sesumbar Soal Perbuatan ke Lolly
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
Pilihan
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
-
Seruan 'Cancel' Elon Musk Bikin Netflix Kehilangan Rp250 Triliun dalam Sehari!
-
Proyek Ponpes Al Khoziny dari Tahun 2015-2024 Terekam, Tiang Penyangga Terlalu Kecil?
Terkini
-
Letto Sulap Lagu Sandaran Hati Jadi Koplo di Synchronize Festival 2025
-
Ashanty Dilaporkan Mantan Karyawan, Diduga Dalangi Perampasan Aset
-
Richard Lee Cecar Hasan Nasbi: Jadi Komisaris BUMN karena Kedekatan atau Utang Jasa?
-
The Cottons Bahas Isu Keracunan MBG di Synchronize Fest, Ada 'Perdebatan' Kecil
-
Aksi Hindia di Synchronize Fest 2025, Bendera Palestina Berkibar di Layar Besar
-
Nonton Foo Fighters, Soleh Solihun Terkesan dengan Gaya Interaksi Dave Grohl
-
Nunung Srimulat: Kalau Gak Ditangkap, Mungkin Saya Sudah Mati
-
Sinopsis dan Alasan Nonton Genie, Make a Wish: Drama Baru Kim Woo Bin dan Bae Suzy di Netflix
-
Belum Lunasi Pembayaran Pembelian Lahan, Taqy Malik Disentil Pakai Kisah Sahabat Nabi Muhammad
-
Dituduh Tabrak Lari Sampai Dicap Pembunuh, Nadya Almira Sampai Takut ke Alfamart