Suara.com - Komposer Andi Rianto baru saja merilis album bertajuk 'Symphony From the Heart'. Ini merupakan karya terbaru setelah album terakhirnya hadir pada 2005.
Andi Rianto menjelaskan, hadirnya album 'Symphony From the Heart' bahkan menjadi momennya buka puasa. Sebab merujuk pada perilisan album terakhir, ini berati sudah 20 tahun sang maestro tak membuat album.
"Kalau dibilang (buka puasa) iya, (karena) album terakhir saya 2005 memang takes time semuanya butuh proses tapi alhamdulillah hari ini bisa rilis, 11 lagu," kata Andi Rianto ditemui di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Jumat (21/3/2025).
Terciptanya album 'Symphony From the Heart' tersebut tidak terlepas dari album Andi Rianto sebelumnya di 2025. Dua karya ini memiliki keterikatan dalam segi musik maupun cerita di lagu.
"Kenapa judulnya Symphony From The Heart, karena album saya yang pertama adalah interlude dari hati tahun 2005," kata Andi Rianto.
"Saya selalu bilang kita itu kalau buat musik harus jujur jadi buat saya gak salah kalau saya menamakan album ini symphony from the heart," imbuhnya.
Andi Rianto juga menjelaskan, album 'Symphony From the Heart' merupakan proyek kompilasi yang melibatkan sejumlah musisi.
Dalam kesempatan peluncuran album ini, Andi Rianto memperkenalkan Lyodra Ginting dan Rony Parulian sebagai pengisi lagu di album.
Lyodra Ginting dan Rony Parulian menyanyikan lagu 'Kau Selau di Hati'. Ada juga single 'Sampai di Sini' yang dinyanyikan secara solo oleh juara 3 Indonesian Idol 2022-2023 tersebut.
Baca Juga: Romantis, Lyodra dan Randy Martin Rayakan Momen Natal Bersama
Keputusan Andi Rianto memilih kedua penyanyi ini karena kedekatan mereka dalam proyek-proyek sebelumnya. Sehingga, membuat proses penggarapan lagu berjalan lebih mudah.
"Ini sebenernya berawal dari 2023 saya ada konser, salah dua penampilannya adalah Rony Parulian dan Lyodra. Di saat awal saya sangat ingin menduetkan Lyodra dan Rony," kata Andi Rianto.
Pada Desember 2023, Andi Rianto memutuskan untuk mewujudkan ide tersebut. Ia kemudian bertemu dengan Lyodra Ginting dan Rony Parulian pada Agustus 2025.
"Kita langsung workshop, terus aku langsung ada melodinya. Kita bikin lagu buat wedding, buat anniversary, Kau Selalu Di Hati," kata Andi Rianto.
Maka setelah itu, tercipta lah lagu 'Kau Selau di Hati' yang baru saja rilis.
Lyodra Ginting menerangkan sudah beberapa kali bekerjasama dengan Andi Rianto. Tentu ini menjadi pekerjaan yang menggembirakan karena sudah saling memahami.
Berita Terkait
-
7 Artis Ikut Misa Rabu Abu 2025, Tunjukkan Tanda Salib di Dahi
-
Profil El Putra Sarira Pemeran Film Rangga & Cinta, Pernah Viral Bareng Lyodra Ginting
-
Ortu Lyodra Ginting Jual Baju Bekas Putrinya di Medsos, Harganya Bikin Jatuh Harga Diri
-
Sikap Romantis Randy Martin ke Lyodra di Budapest Bikin Baper, Bak Dunia Milik Berdua
-
Randy Martin Pamer Kemesraan Bareng Lyodra Jelang Valentine
Terpopuler
- Operasi Zebra 2025 di Sumut Dimulai Besok, Ini Daftar Pelanggaran yang Disasar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Mobil Keluarga Bekas Paling Dicari 2025, Murah dengan Performa Mumpuni
- 5 Mobil Sedan Bekas Pajak Murah dan Irit BBM untuk Mahasiswa
- 5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Merosot Imbas Stok AS Melonjak
-
Kiper Muda Rizki Nurfadilah Korban TPPO: Disiksa hingga Disuruh Nipu Orang China
-
10 Mobil Bekas Pilihan Terbaik buat Keluarga: Efisien, Irit dan Nyaman untuk Harian
-
Penyebab Cloudflare Down, Sebabkan Jutaan Website dan AI Lumpuh
-
Format dan Jadwal Babak Play Off Piala Dunia 2026: Adu Nasib Demi Tiket Tersisa
Terkini
-
Sapa Fans Jelang Konser di Jakarta, eaJ: Tolong Rusakin Lagi Earphoneku
-
Miris, Legenda Timnas Cristian Gonzales Dianggap Suporter dan Diusir dari Lift Saat Hadiri Laga
-
El Rumi Ungkap Alasan Pilih Syifa Hadju Jadi Istri, Singgung Perubahan Religius
-
Dituding Pelit di Tengah Proses Cerai, Deddy Corbuzier Emosi: Mikir Aja Deh Pakai Otak
-
Nathalie Holscher Ungkap Saweran Terbanyak yang Pernah Diterima, Bukan dari Kelab Malam
-
Spesial Valentine, Josh Groban Bakal Konser di Jakarta Tahun Depan dan Gandeng Raisa
-
Tak Mau Disangka Settingan, Amanda Manopo Tegas Bantah Kasihani Fajar Sadboy
-
Bantah Isu Pindah Agama, Nathalie Holscher Ngaku Kangen Pakai Hijab
-
Siapa Pemeran Ancika di Dilan 1997? Foto Ariel NOAH Bareng Sosok Misterius Bikin Penasaran
-
Reaksi Adem Dul Jaelani Dengar Isu Keretakan Rumah Tangga Ahmad Dhani dan Mulan Jameela