Suara.com - Syifa Hadju dan El Rumi ternyata memiliki kesamaan latar belakang. Mereka berasal dari keluarga yang tidak lengkap alias broken home.
Meski sama-sama diterpa pengalaman traumatis, Syifa Hadju dan El Rumi memunyai perbedaan cara dalam menyikapi keretakan rumah tangga orangtua.
Dilansir pada Selasa (25/3/2025), berikut adalah perbandingan cara El Rumi dan Syifa Hadju menyikapi perasaan traumatis akibat keretakan rumah tangga orangtua.
Syifa Hadju
Syifa Hadju mengalami kenyataan pahit tumbuh besar di keluarga yang tidak lengkap. Rumah tangga orangtuanya kandas saat dia masih muda.
Dalam siniar Grace Tahir pada Senin (24/3/2025), Syifa Hadju harus banting tulang membantu ekonomi keluarga di usia muda karena absennya peran sang ayah.
"Sebenarnya, aku tuh dulu nggak pikirin sama sekali tentang pernikahan karena kan sebenarnya ibuku itu single parent. Aku cuma fokus kerja supaya build future for me, for her, and my sister," ujar Syifa Hadju.
Meski enggan membenarkan mengalami trauma, Syifa Hadju menjadikan kegagalan orangtuanya dalam membina rumah tangga sebagai bekal pelajaran hidup.
"I don't know if it's trauma karena ibuku tuh kan sangat mendidik aku untuk jangan bergantung sama siapa pun. She raised us, aku sama adik aku, dengan dia bekerja. Jadi aku kayak gak ngerasa ada need aku awalnya untuk membutuhkan figur seorang laki-laki," sambung Syifa Hadju.
Syifa Hadju mengungkap, dirinya sempat berprinsip untuk tidak menikah. Pasalnya, lanjut Syifa, peran sang ayah sebagai tulang punggung telah digantikan oleh sang ibunda.
Baca Juga: Buka Puasa Bareng Keluarga Ahmad Dhani, Adu Gaya Alyssa Daguise dan Syifa Hadju
"Jadi kayak aku kayaknya bisa kerja sendiri, aku bisa cari uang sendiri untuk mamaku dan adikku. Toh selama ini mamaku bisa loh ngebesarin aku sama adik aku, dan kita berhasil besar dengan kondisi baik-baik saja," ucap Syifa Hadju.
Seiring berjalannya waktu, prinsip Syifa Hadju tampaknya mulai mengalami moderasi. Dia mulai melunak semenjak adanya kehadiran ayah sambung.
"Sekarang aku udah ketemu ayah aku yang sekarang, ayah tiri aku. Which is aku nganggep dia kayak ayah aku sendiri," kata Syifa Hadju.
Syifa Hadju mengaku baru menyadari pentingnya peran pendamping hidup setelah sang ibunda menambatkan hati kepada ayah sambungnya.
"Cuman pas aku ketemu sama ayah aku yang sekarang, oh ternyata it's nice to have someone," kata Syifa Hadju.
Oleh karena itu, Syifa Hadju berkeinginan menapaki jejak yang sama dengan sang ibunda. Dia ingin menghabiskan sisa hidupnya bersama seorang pendamping.
Berita Terkait
-
Cerita Syifa Hadju Tak Penah Kepikiran Nikah hingga Bertemu Sosok Ini
-
Eca Aura Klarifikasi Hubungannya dengan Azka Corbuzier: Pokoknya...
-
El Rumi Nongkrong Bareng Rizky Nazar, Sikap dan Penampilan Keduanya Dibanding-bandingkan
-
3 Calon Menantu Maia Estianty Buka Puasa Bareng, Penampilan Alyssa Daguise Dipuji Berkelas
-
Buka Puasa Bareng Keluarga Ahmad Dhani, Adu Gaya Alyssa Daguise dan Syifa Hadju
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Sinopsis Surat untuk Masa Mudaku, Film Indonesia Original Netflix Pertama di 2026
-
Siap Tayang Lebaran 2026, Produksi Danur: The Last Chapter Dibuat Gila-gilaan
-
Perankan Aisyah di Ahlan Singapore, Rebecca Klopper Ungkap Rencana Berhijab di Masa Depan
-
Makin Menawan! 7 Potret Maternity Shoot Aurelie Moeremans di California
-
Pecah Telur! 10 Aktor Perdana Menang Golden Globe Awards
-
Sinopsis Hamnet, Film Drama Terbaik di Ajang Golden Globes 2026
-
Shandy Aulia Tenteng Tas Rp4 Miliar Bikin Ribut, Gigi dan Syahrini Belum Punya?
-
Aulia Sarah Jadi Bidan Ketiban Sial, Film Sengkolo Petaka Satu Suro Kuras Emosi
-
Kaitan Buku Broken Strings Aurelie Moeremans dengan Isu Child Grooming yang Seret Nama Aliando
-
Sinopsis Catch Me If You Can: Drama Kriminal di Netflix yang Masih Layak Dinikmati di 2026