Suara.com - Razman Arif Nasution kecewa dengan keputusan ayah Vadel Badjideh, Umar Badjideh mencabut laporan terhadap Nikita Mirzani.
Sebelumnya Umar Badjideh melaporkan Nikita Mirzani ke Polres Metro Jakarta Selatan atas dugaan pencemaran nama baik.
Menurut advokat berdarah Batak tersebut, keluarga Vadel Badjideh mencabut laporan tanpa sepengetahuannya.
"Sedangkan kasusnya Pak Umar Badjideh, dibicarakan ke saya kemarin itu, tidak ada pencabutan laporan. Nah tetapi tadi saya lihat ada pencabutan laporan," kata Razman Arif Nasution saat diwawancarai via aplikasi Zoom, baru-baru ini.
"Saya sudah bilang, 'kalau mau cabut laporan, sampaikan, komunikasikan ke kita'. Sebelumnya kita sudah kaji baik, buruknya, dan kita sudah sampaikan bahwa kalau dicabut, apa untungnya buat Vadel? Tidak ada. Ya tapi kalau mereka tetap ingin mencabut, ya monggo silakan," ucapnya menyambung.
Selain tak ada diskusi, Razman Arif Nasution juga kecewa karena keluarga Badjideh urung melaporkan balik anak Nikita Mirzani, Laura Meizani Mawardi alias Lolly atas dugaan aborsi ilegal.
Padahal menurut Razman, Lolly sudah mutlak bisa dikenakan pasal sebagai terduga pelaku aborsi.
"Tiba-tiba kita dengar mereka mau cabut laporan. Sementara selama ini Pak Umar, Martin dan Bintang, bahkan Vadel sendiri kencang sekali. Kencang itu dalam pengertian, 'pokoknya kalau anak saya ditahan, kami tidak akan diam'," ujar Razman.
Baca Juga: Kronologi Vadel Badjideh 'Pecat' Razman Arif Nasution, Berapa Tarifnya?
"Sampai kita dengan tim itu selalu bujuk, 'jangan Pak Umar, jangan'. Nah kenapa kok tiba-tiba ada ruang untuk melaporkan Lolly, tapi ruang itu tidak diambil," tambahnya.
Di sisi lain, sebelumnya kakak Vadel Badjideh, Bintang Badjideh mengatakan bahwa mereka sepakat mencopot Razman Arif Nasution sebagai pengacara karena lelaki tersebut dianggap kurang maksimal dalam membela Vadel.
Bukannya fokus untuk mendampingi adik dan anak mereka, Razman Arif Nasution dianggap malah memperkeruh situasi dengan ikut bersitegang dengan Nikita Mirzani serta sibuk dengan urusan lainnya.
Diketahui, sejak menjadi pengacara Vadel Badjideh, Razman Arif Nasution malah jadi bermusuhan dengan Nikita Mirzani hingga saling melapor polisi.
"Kami berpendapat apa yang telah dilakukan selama ini kurang maksimal bagi kepentingan hukum terhadap Vadel dan keluarga kami," kata Bintang Badjideh dalam kesempatan yang lain.
"Kami melihat di sini juga bukan memperjuangkan kepentingan Vadel, malah tetap sibuk memperkeruh permasalah Vadel dan mencampuri urusan pribadi antara Om Razman dan NM," lanjutnya.
Berita Terkait
-
Kaleidoskop 2025: Deretan Artis Masuk Penjara, dari Nikita Mirzani hingga Onadio Leonardo
-
Hotman Paris Ledek Firdaus Oiwobo yang Diminta Copot Toga oleh Hakim MK
-
Menurut Deolipa Yumara, Kasus Vadel Badjideh Termasuk Pembunuhan: Hukumannya Berat
-
Vadel Badjideh Bakal Kasasi? Hukuman Bisa Berkurang atau Bertambah Lagi
-
Telak, Logika Hakim Patahkan Dalil Vadel Badjideh Minta Dihukum Ringan di Kasus Aborsi
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Sinopsis Surat untuk Masa Mudaku, Film Indonesia Original Netflix Pertama di 2026
-
Siap Tayang Lebaran 2026, Produksi Danur: The Last Chapter Dibuat Gila-gilaan
-
Perankan Aisyah di Ahlan Singapore, Rebecca Klopper Ungkap Rencana Berhijab di Masa Depan
-
Makin Menawan! 7 Potret Maternity Shoot Aurelie Moeremans di California
-
Pecah Telur! 10 Aktor Perdana Menang Golden Globe Awards
-
Sinopsis Hamnet, Film Drama Terbaik di Ajang Golden Globes 2026
-
Shandy Aulia Tenteng Tas Rp4 Miliar Bikin Ribut, Gigi dan Syahrini Belum Punya?
-
Aulia Sarah Jadi Bidan Ketiban Sial, Film Sengkolo Petaka Satu Suro Kuras Emosi
-
Kaitan Buku Broken Strings Aurelie Moeremans dengan Isu Child Grooming yang Seret Nama Aliando
-
Sinopsis Catch Me If You Can: Drama Kriminal di Netflix yang Masih Layak Dinikmati di 2026