Suara.com - Jumbo resmi menggeser posisi film horor Pengabdi Setan 2: Communion di posisi keempat sebagai film Indonesia terlaris.
Berdasarkan data yang baru saja dirilis Cinepoint, Jumbo kini ada di posisi keempat dengan meraih lebih dari 6 juta penonton.
“Lihat siapa yang baru saja masuk ke-4 besar? Jumbo sekarang menjadi film Indonesia dengan jumlah penonton tertinggi ke-4,” tulis pengumuman yang diunggah akun X @cinepoint_ dikutip pada Jumat (25/4/2025).
Pencapaian baru film Jumbo tersebut tentu semakin menambah daftar panjang kesuksesan film yang sebelumnya dinobatkan sebagai film animasi terlaris se-Asia Tenggara.
Kepopuleran Jumbo bahkan membuat film tersebut beberapa kali menambah layar di seluruh bioskop Indonesia.
Selain itu, buzzer sukarela yang mempromosikan Jumbo di media sosial membuat film produksi Visinema itu masih terus diminati dan terus menambah jumlah penonton baru setiap harinya.
Kesuksesan Jumbo yang berhasil menggeser film Pengabdi Setan 2: Communion itu turut mendapat respons dari sang sutradara film horor tersebut, Joko Anwar.
“Selamat JUMBO udah ngegantiin Pengabdi Setan 2 Communion sebagai film Indonesia terlaris ke-4 sepanjang masa,” tulis Joko Anwar dikutip dari akun X @jokoanwar.
Sutradara spesialis film thriller dan horor itu merasa bahagia dengan pencapaian Jumbo. Ia juga mengaku bangga lantaran film terbarunya Pengepungan di Bukit Duri bisa bersanding di bioskop bersama Jumbo.
Baca Juga: Review Film Beautiful Audrey: Hubungan Mendalam Antara Ibu dan Anak dalam Isu Alzheimer
“Senang digeser oleh film Indonesia luar biasa kebanggaan kita semua. Congrats @Adriandhy @VisinemaID! Bangga juga Pengepungan di Bukit Duri bisa tayang bersama Jumbo! Hidup film Indonesia!” lanjutnya.
Mendapatkan ucapan selamat dari sutradara ternama, Ryan Adriandhy mengucapkan terima kasih atas inspirasi yang diberikan sang sutradara.
“Makasih banyak Bang Joko buat semua inspirasinya, juga your constant showcase of dedication and love with this medium,” tulis Ryan Adriandhy.
Sutradara sekaligus komika itu juga mengaku merasa bangga dan bersyukur karena Jumbo sedang tayang di bioskop bersama dengan film terbaru Joko Anwar tersebut.
“Bangga & bersyukur banget, Bang, JUMBO tayang bareng Pengepungan di Bukit Duri di bioskop. Semoga semakin ramai ya, Bang. Jadi kita #DONBuRi kan ya, Bang?” lanjutnya.
Peringkat Film Indonesia Terlaris
Berita Terkait
-
Masuk Top 5 Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa, Jumbo Geser Dilan 1990 dan Pengabdi Setan 2
-
Jogja Film Pitch and Fund 2024 Digelar, Terpilih 4 Film Karya Sineas Lokal yang Menggugah Sanubari
-
Deretan Film Produksi Dee Company yang Diangkat dari Kisah Nyata, Terbaru Tumbal Proyek
-
5 Fakta Film Gundik, Diperankan Luna Maya dan Maxime Bouttier
-
Paus Fransiskus Wafat, Jumlah Penonton Film 'Conclave' Meningkat 283 Persen
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
Terkini
-
Reza Arap Datang Tahlilan, Ayah Lula Lahfah Bungkam soal Pemeriksaan Kasus Putrinya
-
Melaney Ricardo Ungkap Masa Kelam: Pernah Gila Party hingga Mulut Berbusa dan Nyaris Tewas
-
Reza Arap Ada di TKP Kematian Lula Lahfah, Polisi: Makanya Kami Minta Klarifikasi
-
Tutorial Beli 2 Tiket Film Esok Tanpa Ibu tapi Bayar Satu Saja di Cinema XXI
-
Di Tengah Drama Keluarga, Victoria Beckham Dianugerahi Gelar dari Kementerian Kebudayaan Prancis
-
Kabar Duka: Tika Mega Lestari Istri Pesulap Merah Meninggal Dunia
-
Kalau Waktu Bisa Diulang, Jule Ogah Nikah Muda: Nikmati Dulu Masa Muda
-
Muncul Tanpa Hijab, Julia Prastini Akui Diceraikan Na Daehoon karena Perbuatannya
-
Pasukan 1000 Janda, Kisah Para Perempuan Perkasa Indonesia Bakal Segera Hadir
-
Orangtua Waspada, Dinar Candy Edukasi Narkoba Jenis Baru: Bentuknya Mirip Balon Ulang Tahun