Suara.com - Ditangkapnya aktor Fachry Albar atas kasus penyalahgunaan narkoba membuat keluarganya ikut terpukul. Tak terkecuali bagi ayah kandung Fachry Albar, musisi Achmad Albar.
Diketahui, Fachry Albar kembali diciduk polisi karena menggunakan narkoba pada 20 April 2025 lalu.
Achmad Albar mengaku tak senang dengan kejadian yang kembali menimpa putranya. Namun sebagai ayah, vokalis grup God Bless ini tetap akan bertanggung jawab dan mengurus Fachry Albar.
"Iya, namanya orangtua ya, sama anak apapun kejadiannya (tetap bertanggung jawab). Kita enggak suka dengan kejadian ini, tentunya," kata Achmad Albar saat ditemui di kawasan Kalibata, Jakarta Selatan pada Rabu, 7 Mei 2025.
"Cuma ya mau bagaimana, kita harus tetap urus, ikut urus," ucapnya menyambung.
Achmad Albar berharap proses hukum yang akan dihadapi Fachry Albar ke depan bisa berjalan lancar. Dia juga berharap sang putra direhabilitasi.
"Semoga semuanya berjalan lebih lancar dan dapat rehab yang baik," ungkap Achmad Albar.
Mengenai kondisi Fachry Albar, musisi 78 tahun tersebut itu mengaku sudah bertemu dan menyebut anaknya dalam kondisi baik.
"Sudah (bertemu Fachry Albar). Sudah sempat ngobrol," ujarnya.
Baca Juga: Positif Narkoba, Fachry Albar Terancam Maksimal 12 Tahun Penjara dan Denda Rp8 Miliar
Sayangnya, Achmad Albar tak membeberkan lebih lanjut pembicaraan apa yang dia obrolkan dengan sang anak.
Sebagai informasi, Fachry Albar ditangkap di kediamannya di kawasan Jakarta Selatan pada Minggu, 22 April 2025. Saat itu, sang aktor ditangkap seorang diri.
Dalam penangkapan tersebut, polisi menemukan barang bukti berupa satu paket sabu seberat bruto 0,65 gram, satu paket ganja seberat 1,11 gram, dua linting ganja seberat bruto 0,94 gram, kokain seberat 3,96 gram, serta 27 butir pil alprazolam.
Dari hasil tes urine, juga didapatkan bukti Fachry Albar menggunakan beberapa jenis narkoba.
Ini merupakan ketiga kalinya Fachry Albar terlibat dalam kasus narkoba. Fachry Albar sempat masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) pada tahun 2007.
Saat itu, polisi menemukan 1,2 gram kokain di kamar Fachry Albar saat penangkapan Jenny, buronan kasus ekstasi yang sempat menginap di rumah Achmad Albar.
Berita Terkait
-
Gugat Cerai Fachry Albar, Renata Kusmanto Pergi dari Rumah Sejak 8 Bulan yang Lalu Bawa 2 Anaknya
-
Kisah Pengorbanan Renata Kusmanto Nikahi Fachry Albar: Pindah Agama hingga Tak Dapat Restu
-
Agama Renata Kusmanto, Diam-Diam Gugat Cerai Fachry Albar sebelum Terjerat Narkoba
-
Diam-Diam Cerai, Fachry Albar dan Renata Kusmanto Sering Cekcok hingga Sulit Didamaikan
-
Sudah Bercerai, Fachry Albar Masih Simpan Foto-Foto Bareng Renata Kusmanto
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Intip Detail Gaun dan Makeup Ranty Maria saat Pemberkatan Nikah di Bali: Glam in White!
-
Sering Dikirim Kopi, Tissa Biani Bongkar Sifat Dermawan Lucky Element yang Jarang Diketahui Publik
-
Bikin Element Mandiri, Jasa Besar Lucky Widja di Band Diungkap Sahabat
-
Kasus Penggelapan eks Admin Fuji Naik Sidik, Terungkap Ada Dugaan Sindikat Karyawan
-
Pihak Kepolisian Usut Kematian Lula Lahfah dengan Scientific Investigation
-
Sinopsis Suzzanna: Santet Dosa di Atas Dosa, Saat Dendam Lebih Kuat dari Iman
-
Keanu AGL Bongkar Sifat Asli Lula Lahfah: Tulus, Gak Milih-Milih Teman
-
Mischa Chandrawinata Sentil Mantan Arafah Rianti yang Nyesel Kasih Tas Mahal: Bukan Laki-Laki
-
Film Thriller Lawas Terbaik Malam Ini di Trans TV: Ini Alasan Copycat (1995) Wajib Ditonton
-
Spider-Man (2002): Mahakarya Sam Raimi yang Mengubah Wajah Sinema Superhero, Malam Ini di Trans TV