Suara.com - Olla Ramlan baru-baru ini ramai jadi omongan warganet gara-gara penampilannya saat menghadiri acara pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier.
Hijab yang digunakan Olla Ramlan dianggap menyalahi aturan, hingga mantan istri Aufar Hutapea itu dianggap ingin menanggalkan hijabnya.
Saat malam pesta pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier, Olla Ramlan menjadi salah satu tamu di antara para artis lainnya.
Olla Ramlan bahkan maju ke depan saat acara lempar bunga yang dilakukan oleh mempelai perempuan.
Olla ikut bersama artis lainnya seperti Cinta Laura, dan Nazyra C Noer. Sementara Edrick Tjandra menjadi pembawa acara.
Di pesta itu, Olla Ramlan mencuri perhatian dengan penampilannya. Janda tiga anak itu mengenakan dress warna cream ketat dengan hiasan manik-manik.
Dress tersebut rupanya menyatu dengan penutup kepala.
Bila penutup kepala tersebut dipakai, Olla Ramlann seolah sedang mengenakan kerudung, hanya saja tidak dikaitkan satu sama lain.
Mantan istri Alex Tian tersebut sengaja membiarkannya terbuka sehingga bagian lehernya dan poni nampak.
Baca Juga: Olla Ramlan Ternyata Putri Haji, Pantas Busananya di Pernikahan Luna Maya Tuai Cibiran
Penampilan Olla Ramlan tersebut sampai membuat teman-temannya, termasuk Luna Maya, cukup terkejut. Pasalnya, selama ini ibu dari tiga anak itu dikenal artis yang memakai hijab.
Bahkan, Luna Maya sampai menyindir gaya berpakaiannya itu ketika Olla Ramlan turut mengantri pada momen pelemparan bunga.
"Tolong kasihin ke yang baju cream tuh (Olla Ramlan), sebelah sana, lagi pengin married banget," ucap Edric Tjandra, yang juga salah satu teman dekat Luna Maya.
"Tapi yang baju cream kan, nyicil ya, udah buka aja kali, ngapain nyicil, nyicil, nyicil," imbuh Luna Maya membuat para tamu ikut tertawa. Maksud dari nyicil adalah membuka kerudung.
Olla Ramlan yang merasa dibicarakan tampak malu. Ia sampai berlutut seolah-olah sedang bersembunyi dari para tamu. Namun pada akhirnya, ia ikut menanggapi candaan tersebut.
"Ngapain nyicil, nyicil, buka aja itu kerudungnya, tuh," timpal teman yang lain, yang suaranya terdengar seperti milik Ayu Dewi, membuat Olla Ramlan terkekeh.
Berita Terkait
-
Olla Ramlan Ternyata Putri Haji, Pantas Busananya di Pernikahan Luna Maya Tuai Cibiran
-
Bukan Luna Maya, Penampilan Olla Ramlan Disorot Tajam, Dituding Nyicil Lepas Hijab
-
Busana Olla Ramlan Saat Hadiri Resepsi Disindir Luna Maya: Langsung Buka Aja, Ngapain Nyicil
-
Gaya Busana Olla Ramlan di Pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier Banjir Kritikan
-
Digosipkan dengan Baim Wong, Olla Ramlan Akui Dekat dengan Sahabat Raffi Ahmad
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
Bernardo Tavares Cabut! Krisis Finansial PSM Makassar Tak Kunjung Selesai
-
Ada Adrian Wibowo! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 Menuju TC SEA Games 2025
-
6 Fakta Demo Madagaskar: Bawa Bendera One Piece, Terinspirasi dari Indonesia?
-
5 Rekomendasi HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Pertamax Tetap, Daftar Harga BBM yang Naik Mulai 1 Oktober
Terkini
-
Rio Dewanto Deg-degan Perankan Tokoh Legendaris Malin Kundang
-
Bukan Cuma Durhaka, Plot Twist Legenda Kelam Malin Kundang Versi Joko Anwar Jauh Lebih Ngeri
-
Aktor Malaysia Ini Pernah Jadi Malin Kundang Versi Negaranya Sebelum Main di Film Joko Anwar
-
Bukan Proyek Instan, Terungkap Proses Panjang di Balik Film Malin Kundang Garapan Joko Anwar
-
Cerita Malin Kundang Ditafsirkan Ulang di Film Baru Joko Anwar
-
Terbukti Bersalah dan Divonis 9 Tahun, Vadel Badjideh Masih Ngeyel
-
Joko Anwar Rilis Trailer Legenda Kelam Malin Kundang, Teror Mencekam di Balik Kisah Anak Durhaka
-
Deretan Film dan Drama Korea Kim Woo Bin yang Tayang di Netflix
-
Prilaku Bejat Vadel Badjideh ke Anak Nikita Mirzani Langgar Norma Agama, Penyebab Dihukum 9 Tahun
-
Kisah Hidup Lidya Pratiwi Sempat Ditawar PH Buat Jadi Film