Suara.com - Lisa Mariana akan melakukan operasi potong lambung atau yang dikenal dengan istilah bariatrik.
Selebgram yang membongkar skandal perselingkuhannya dengan mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil itu akan melakukan tindakan operasi di Malaysia pada 20 Mei mendatang.
Sebelum melakukan operasi, mantan model majalah dewasa itu ternyata sempat konsultasi ke Shindy Samuel.
Istri dari artis Rendy Samuel itu sebelumnya sempat melakukan operasi potong lambung untuk mempercantik penampilannya.
Hasilnya pun kini telah tampak, tubuh Shindy kini jauh lebih langsing dibanding sebelum melakukan operasi bariatrik.
Mengetahui hal tersebut, Lisa mencoba bertanya kepada bos skincare tersebut. Ia lalu mengunggah percakapannya dengan Sindy Samuel melalui akun Instagram pribadinya.
Mulanya ia bertanya bagaimana pengalaman Shindy saat melakukan prosedur bariatrik.
“Halo bunda, mau tanya pengalaman bariatrik, Lisa tanggal 20 tindakan. Itu rasanya awal-awal kayak apa bun?” kata Lisa Mariana dikutip dari akun Instagam pribadinya @lisamarianaaa pada Jumat, 16 Mei 2025.
Melalui pesan suara, Shindy Samuel mengaku senang saat mengetahui Lisa akan segera melakukan operasi potong lambung.
Baca Juga: Ridwan Kamil Siap Tes DNA, Lisa Mariana: Ngomong Doang Enggak Ada Aksinya
“Semangat, senang deh dengernya,” jawab Shindy.
Shindy mengaku bahwa meski secara teknis prosedur operasi yang dilakukan cukup berat, namun ia mengaku tak terlalu merasakan sakit berlebih karena dirinya memiliki toleransi nyeri yang tinggi
“Rasanya sih kalau aku sih karena memang kebal, jadi kalau aku kan di atasnya bypass tujuh lubangnya, kalau Teh Melly kan empat,” ujar Shindy.
“Seharusnya lebih sakit aku, tapi karena aku mungkin kayak kelebihan daya sakitnya (kebal) jadinya aku sih biasa aja,” katanya melanjutkan.
Shindy lalu menjelaskan bahwa fase setelah operasi cukup menyiksa, terutama dalam hal pola makan.
“Cuma emang kesiksa beb karena setelah itu gak boleh makan, minum doang,” tutur pemilik nama asli Shindy Romawi Rapsanjani itu.
Ia mengatakan bahwa selama dua hari pertama, pasien hanya diperbolehkan mengonsumsi cairan.
Barulah setelah itu, makanan yang dikonsumsi bisa berbentuk sup atau makanan lunak.
“Abis itu tuh makannya tuh yang kayak sop-sopan gitu deh, krim-krim sup,” bebernya.
Selain harus menjaga pola makan, Shindy juga mengungkap ada reaksi mual dan muntah usai operasi.
Kondisi mual dan muntah tersebut bisa dialami sekitar enam bulan hingga satu tahun yang membuat Shindy merasa tidak nyaman.
“Sama muntah-muntah di awal pasti tuh mual-mual banget, selama satu tahun kalau enggak enam bulan. Itu sih yang kayak males bangetnya di situ,” ungkapnya.
Namun setelah melewati satu tahun, rasa mual dan muntah itu sudah tidak pernah muncul lagi.
“Cuma kalau sekarang udah gak ada mual-mual,” jelasnya.
Di akhir percakapan, Shindy memberikan dukungan dan doa untuk Lisa Mariana.
“Semangat baby, kamu pasti bisa, yuk kurus demi sehat. Bonusnya kalau cantik alhamdulillah,” ujarnya.
Lisa Mariana mengungkapkan bahwa alasannya melakukan operasi potong lambung adalah untuk kesehatan dan juga menjaga penampilan.
Sebelum melahirkan, berat badan Lisa hanya 48 kilogram, namun setelah melahirkan, tubuhnya naik drastis menjadi 107 kilogram.
Perubahan bentuk tubuh Lisa membuat aktivitasnya menjadi terganggu.
Dalam podcast beberapa waktu lalu, Lisa menyebut kakinya terasa sakit jika terlalu lama berdiri.
“Sakit kalau berdiri. Ini paling gede soalnya beratnya 107 kilogram,” terang Lisa dikutip dari kanal YouTube Melaney Ricardo.
Selain mengganggu aktivitas, Lisa juga merasa insecure lantaran penampilannya kini selalu dihina. Ia lalu bertekad ingin mengembalikan bentuk tubuhnya seperti semula.
“Sehat, cantik, sama bukan lebih ke balas dendam sih. Maksudnya menunjukkan aja gitu, membuktikan gitu kak, kalau memang (aku) ya udah bisa langsing lagi,” ujarnya.
Kontributor : Rizka Utami
Berita Terkait
-
Agama Ayu Aulia, Model Majalah Dewasa Menyesal Terjebak Pergaulan Bebas hingga Rahim Jadi Korban
-
Katanya Mau Tampil Seksi, Kini Lisa Mariana Malah Ingin Lebih Tertutup
-
Diam-diam Akrab, Doddy Sudrajat Dijodoh-jodohkan dengan Lisa Mariana: Ini Baru Pas!
-
Lisa Mariana Bakal Operasi Potong Lambung di Malaysia Demi Tampil Seksi Lagi
-
Ridwan Kamil Peluk Mesra Atalia Praratya, Hotman Paris Beri Sindiran: Istri Sah Jadi Pemenang!
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Tangis Ibu Syifa Hadju Pecah saat El Rumi Lamar Putrinya
-
Chiki Fawzi Beberkan Alasan Aktivis Indonesia 'Dipinggirkan' dari Misi Kemanusiaan ke Gaza
-
11 Pemeran Film Comic 8 Revolution: Santet K4bin3t, Indro Warkop Gaet Agen-agen Baru
-
Dulu Banyak yang Antre, Jesselyn MasterChef Indonesia Umumkan Restorannya Ditutup
-
Potret Perayaan Gender Reveal Anak Steffi Zamora, Dihadiri Syifa Hadju hingga Mikha Tambayong
-
Batal Ikut Kapal ke Gaza, Chiki Fawzi: Kalau Aku Ditangkap Israel, Ayah Rasanya Kayak Apa?
-
Dapat Ujian Bertubi-tubi, Ashanty Terharu Dapat Antrian Haji 2026: Ternyata Ini Hadiahnya
-
Dilaporkan Mantan Karyawan, Ashanty Banjir Dukungan dan Siap Gugat Balik dengan Tiga Pasal
-
Bak di Negeri Dongeng, 7 Momen Romantis El Rumi Lamar Syifa Hadju di Lembah Swiss
-
Maxime Bouttier Bahas Jarak Usia 10 Tahun dengan Istri, Luna Maya Insecure Jadi Nenek-nenek?