Suara.com - Nama Dewi Soekarno tengah disorot pengguna media sosial. Ini karena ia bertemu artis Indonesia, Syahrini, di ajang Festival Film Cannes 2025.
Siapa sebenarnya Dewi Soekarno? Ia adalah janda dari Presiden RI Pertama Soekarno atau Bung Karno.
Dewi Soekarno memunyai nama asli Naoko Nemoto. Ia lahir di Tokyo Jepang pada 6 Februari 1940 yang artinya usia Dewi sekarang adalah 85 tahun.
Naoko dinikahi Soekarno pada 3 Maret 1962 dan memeluk agama Islam. Menjadi istri Bung Karno, ia kemudian berganti nama menjadi Ratna Sari Dewi Soekarno yang artinya perhiasan para dewi. Dari pernikahan tersebut, Dewi Soekarno memiliki anak perempuan bernama Kartika Sari Dewi Soekarno. Kartika dilahirkan pada 11 Maret 1967.
Pernikahan Dewi Soekarno dan Bung Karno tak berlangsung lama. Mereka bercerai pada 1970. Meski telah berpisah, Bung Karno menyatakan sangat mencintai Ratna Sari Dewi. Bung Karno juga membolehkan Dewi dimakamkan di samping makamnya jika meninggal dunia.
Setelah Bung Karno meninggal dunia, Dewi Soekarno hijrah ke Eropa dan tinggal di beberapa negara seperti Prancis, Swiss. Ia juga sempat tinggal di Amerika Serikat.
Tapi pada 2008, Dewi Soekarno kembali ke Jepang dan menetap di Shibuya, Tokyo. Di sana, ia aktif sebagai pengusaha di bidang kosmetik dan perhiasan.
Dewi Soekarno tak pernah menikah lagi usai bercerai dari Bung Karno.
Kontroversi
Baca Juga: Buntut Beri Penghargaan ke Syahrini, Netizen Temukan Kejanggalan di Akun IG Parole Paris
Seorang Dewi Soekarno cukup sering membuat kontroversi sepanjang hidupnya. Berikut daftar kontroversi Dewi Soekarno:
1. Insiden di Aspen, Colorado (1992)
Pada Januari 1992, Dewi Soekarno terlibat dalam insiden dengan sosialita Filipina, Minnie Osmeña, di sebuah pesta di Aspen, Colorado.
Pertengkaran tersebut berujung pada tindakan Dewi memukul wajah Osmeña dengan gelas sampanye, menyebabkan luka yang memerlukan 37 jahitan. Atas perbuatannya Dewi ditahan selama 34 hari atas tuduhan perilaku tidak tertib.
2. Penerbitan Buku Foto (1993)
Pada 1998, Dewi Soekarno merilis buku foto berjudul Madame d'Syuga: Dewi with Love karya fotografer Hideki Fujii. Buku tersebut menampilkan foto-foto semi-nude Dewi dengan seni tubuh menyerupai tato.
Berita Terkait
-
Beredar Foto Wajah Anak Syahrini, Asli atau AI?
-
Anak Sering Dicurigai Belum Bisa Jalan, Syahrini Pamer Video Lagi Berlarian
-
7 Penyanyi Putuskan Rehat karena Pita Suara Bermasalah, Terbaru Anji
-
Reino Barack Punya Usaha Apa Saja? Manjakan Istri Tinggal di Apartemen Ratusan Miliar
-
6 Artis Ini Kasih Parfum sebagai Souvenir Pernikahan, Punya Siapa Paling Mahal?
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
Pilihan
Terkini
-
Sinopsis Love Between Lines, Dracin Terbaru Tayang Januari 2026 di iQIYI
-
Meninggal di Tempat Pijat, Ayah Venna Melinda Ternyata Punya Riwayat Sakit Jantung
-
5 Kronologi Kasus Richard Lee vs Doktif, Saling Lapor Berujung Tersangka
-
Sukses di Box Office, The Housemaid Resmi Garap Sekuel Berjudul The Housemaids Secret
-
Mosul Malam Ini di Trans TV: Potret Brutal dan Otentik Perjuangan Tim SWAT Irak Melawan ISIS
-
Tubuh Mendadak Kaku, Kronologi Lengkap Meninggalnya Ayah Venna Melinda di Tempat Pijat
-
Sempat Merasa Tertekan, Wavi Zihan dan Angga Yunanda Curhat Sulitnya Main Film Horor Komedi
-
The Ambush (Al Kameen): Ketegangan Brutal di Lembah Yaman, Malam Ini di Trans TV
-
Sinopsis Number One: Saat Masakan Ibu Jadi Hitung Mundur Kematian
-
Sinopsis Film Sebelum Dijemput Nenek, Cerita Mitos Berbalut Komedi