Suara.com - Pendakwah Umi Pipik dan putra keduanya, Abidzar Al Ghifari menyambangi Polda Metro Jaya pada Kamis, 22 Mei 2025. Ibu dan anak tersebut tiba di gedung SPKT sekira pukul 17.27 WIB.
Umi Pipik tiba lebih dulu bersama beberapa kerabat dan Ustaz Alfie Alfandi. Tak lama setelah itu, Abidzar Al Ghifari menyusul. Abidzar tiba setelah memarkir mobil.
Saat ditanyakan keperluannya, Umi Pipik dan Abidzar Al Ghifari kompak belum mau memberikan keterangan.
"Setelah selesai ini lah ya kita baru kasih kabar," ujar Abidzar Al Ghifari kepada awak media yang menantinya.
Ketika ditanyakan soal barang bukti, lelaki 24 tahun tersebut dengan tegas menyebut dirinya sendiri sebagai bukti. Diyakini, Abidzar Al Ghifari telah siap melaporkan suatu hal yang menyeretnya.
Sang aktor mengaku datang untuk mendampingi ibunya.
"Buktinya saya sendiri, hahaha kita liat nanti ya," ucap Abidzar.
"Itu pokoknya bukti-bukti sudah kita siapin semua, di sini saya mau nemanin umi aja, setelah ini baru kita sampaikan infonya," ucapnya menyambung.
Di sisi lain, beberapa waktu lalu, Abidzar Al Ghifari telah melayangkan somasi terhadap para netizen yang menghina ibunya, Umi Pipik di media sosial.
Baca Juga: Ayla dan Bilal Beranjak Dewasa, Umi Pipik Kenang Perjuangan Besarkan Anak Tanpa Ustaz Uje
Anak almarhum Ustaz Jefri Al Buchori tersebut melayangkan somasi terhadap dua pengguna X atau Twitter yang terciduk melontarkan kalimat tak pantas kepada Umi Pipik.
Dua akun tersebut adalah Francois Sigit yang menuliskan kalimat "Umi P*pek", dan Yogi Natakusuma yang menulis "Umi Pipik adalah ibu yang gobl*k ternyata".
Komentar-komentar buruk tersebut muncul pada Februari lalu, saat Abidzar Al Ghifari tengah memutuskan vakum dari dunia entertainment.
Somasi tersebut dilayangkan Abidzar Al Ghifari dan kuasa hukumnya, Rendy Anggara Putra saat menggelar konferensi pers di kawasan Mampang, Jakarta Selatan pada 13 April lalu, tepat di hari ulang tahunnya.
Saat itu, Abidzar Al Ghifari memberikan waktu selama dua hari untuk para pemilik akun tersebut menghubunginya dan meminta maaf.
Beberapa hari setelah itu, sang aktor memberikan update bahwa dia telah bertemu salah satu pemilik akun tersebut. Namun Abidzar tak membagikan lebih lanjut langkah apa yang dia ambil untuk menindaklanjuti para penghujat tersebut.
Berita Terkait
-
Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
-
Sosok Ustaz Jefri Al Buchori "Hadir" di Momen Kelahiran Anak Pertama Adiba Khanza
-
Egy Maulana Vikri dan Adiba Khanza Umumkan Kelahiran Anak Pertama
-
Ada Tujuan Tersembunyi di Balik Penunjukan Dinar Candy Sebagai Ketua Pengajian Umi Pipik
-
Nonton Langsung Timnas di Jeddah, Umi Pipik Adu Mulut dengan Warga Arab Saudi
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Sinopsis Our Universe: Kisah Bae In Hyuk dan Roh Jeong Eui Asuh Ponakan, Tayang di HBO Max
-
Siapa Mantan Aurelie Moeremans? Viral Pengakuan Di-Grooming Sejak 15 Tahun
-
Manohara Umumkan Putus dari Kristian Hansen, Ungkap Adanya Orang Ketiga
-
Ustaz Felix Siauw Ungkap Kekecewaan ke Pandji Pragiwaksono Gara-gara Bahas Tambang
-
5 Drakor Gumiho Wajib Masuk Watchlist, No Tail to Tell Segera Tayang
-
Ogah Damai dengan Inara Rusli, Mawa Minta Polisi Lanjutkan Kasus Perzinaan
-
Pandji Pragiwaksono Segera Dipanggil Polisi Terkait Materi Stand Up Comedy Mens Rea
-
Sosok Dipo, Anak Pandji Pragiwaksono yang Dibully Gegara Materi Mens Rea
-
Mens Rea Pandji Terancam Dihapus? Ini 4 Konten Netflix yang Pernah Di-Takedown Pemerintah
-
Diterpa Isu Terlantarkan Anak Kandung, Denada Posting Momen Mengharukan