Belum ada informasi dari Ivan Gunawan, kapan dirinya mulai bertolak ke Tanah Suci untuk menunaikan ibadah haji.
Ivan Gunawan sendiri mengumumkan keberangkatan ke Tanah Suci untuk ibadah haji pada 7 April 2025.
Lewat Instagram, Ivan Gunawan mengunggah bukti pembayaran biaya berangkat haji, yang sudah ditandatangani di atas materai.
"Bismillah, atas izin Allah, tahun ini aku berangkat haji," tulis Ivan Gunawan.
Bukan cuma mengumumkan keberangkatannya, Ivan Gunawan juga menyebut Ruben Onsu akan mengikutinya terbang ke Tanah Suci untuk ibadah haji.
"InsyaAllah, Ruben berangkat haji juga," kata Ivan Gunawan di salah satu program televisi swasta.
Namun, Ivan Gunawan dan Ruben Onsu tidak berangkat dalam satu rombongan haji yang sama.
"Beda, nggak sama aku. Jadi, dia berangkat sendiri," jelas Ivan Gunawan.
Rangkaian persiapan jelang keberangkatan haji sudah Ivan Gunawan lakukan, termasuk salah satunya kegiatan doa bersama yang ia selenggarakan beberapa hari lalu.
Baca Juga: Ruben Onsu Berangkat Haji Tahun Ini, Doa Inul Daratista Bikin Terharu
Terbaru, Ivan Gunawan meresmikan peletakan batu pertama untuk pembangunan masjid di area pesantren miliknya.
"Atas izin Allah, kami akan mengadakan peletakan batu pertama pembangunan masjid Dzurrotul Qur’an. Insyaallah akan dibangun di atas tanah 450 meter,” ujar Ivan Gunawan dalam unggahannya di Instagram.
Nantinya, masjid tersebut akan dibangun dua lantai dan diperuntukan bagi para santri yang ingin beribadah serta belajar.
"Ini adalah pesantren yang aku bangun dari setahun yang lalu. Masjid yang aku bangun ini, nantinya akan menjadi dua lantai. Lantai utama yang di bawah itu buat salat yang laki-laki, yang lantai dua buat yang perempuan dan juga kelas buat mereka belajar,” jelas Ivan Gunawan.
Rencana Ivan Gunawan meresmikan pembangunan masjid didukung sahabat-sahabat terdekatnya, yang ikut memberikan sumbangan sampai terkumpul dana sekitar Rp200 juta.
"Saya nggak mau masuk surga sendirian. Jadi, alhamdulillah, di hari pertama aku buka donasi, aku dapet hampir Rp200 juta. Insyaallah, semuanya udah langsung aku kirim ke yang bangun masjid dan cukup untuk bangun pondasi,” papar Ivan Gunawan.
Berita Terkait
-
Betrand Peto Akui Ruben Onsu Kesulitan Bertemu Thalia dan Thania
-
Pilih Rayakan Natal Bareng Ruben Onsu, Betrand Peto Jaga Jarak dengan Pacar Sarwendah?
-
Ruben Onsu Merasa Figurnya Dibikin Mati, Cemburu Anak-anaknya Panggil Giorgio Antonio 'Papa'?
-
Ivan Gunawan Curhat soal Penyakit Ain, Ustaz Felix Siauw Ungkap Cara Menangkalnya
-
Kejutan Ruben Onsu Jadi Kado Natal Terindah untuk Betrand Peto
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Masih SD, Putra Verlita Evelyn Suarakan Isu Pelestarian Satwa dan Lingkungan
-
6 Potret Pertunangan El Rumi dan Syifa Hadju, Elegan Bernuansa Alam
-
7 Momen Haru Pertemuan Meghan Trainor dengan Anaknya yang Lahir dari Ibu Pengganti
-
4 Artis Kehilangan Anak Dalam Kandungan, Terbaru Rizal Armada
-
Bukan Drama Korea Biasa, Ini Alasan Can This Love Be Translated? Menarik Ditonton
-
Tim Iko Uwais Siapkan Aksi Lisa BLACKPINK dan Ma Dong Seok di Extraction: TYGO
-
Sinopsis Senin Harga Naik, Film Keluarga yang Tayang Lebaran 2026
-
Kronik: Sebuah Dokumentasi Batin yang Berani dan Eksperimental dari Serdadu Sam
-
Sinopsis Blades of The Guardian, Jet Li Beraksi Lagi!
-
Sinopsis Steal, Sophie Turner Terjebak dalam Aksi Perampokan Besar yang Menegangkan