Suara.com - Pedangdut asal Thailand, Jirayut Afisan kembali menjadi perbincangan publik.
Kali ini, bukan soal penampilan di atas panggung atau aksinya di layar kaca, melainkan pengakuannya yang mengejutkan soal investasi besar yang ia lakukan di kampung halamannya.
Jirayut blak-blakan mengaku telah membeli sebidang tanah seluas 8.000 meter persegi di Thailand yang saat ini ditanami karet.
Kabar tersebut disampaikan Jirayut saat berbincang santai dengan awak media beberapa waktu lalu. Menurutnya, kebun karet tersebut dibeli dari hasil kerja kerasnya selama berkarier di Indonesia.
"Iya kalau beli yang memang benar-benar beli, karena itu buat ke depannya," ujar Jirayut dengan raut wajah bahagia.
Menariknya, kebun karet yang dibelinya itu tidak akan dibiarkan begitu saja. Jirayut sudah punya rencana untuk mengubahnya menjadi kebun kelapa sawit agar lebih produktif dan menjanjikan keuntungan jangka panjang.
"Jadi aku pengin punya kebun kelapa sawit. Sekarang masih karet, tapi sudah ditebas. Jadi nanti mau dijadikan kelapa sawit," imbuh penyanyi 24 tahun ini.
Lebih jauh, penyanyi yang terkenal dengan suaranya yang merdu ini menceritakan asal mula dirinya tertarik membeli kebun tersebut.
Jirayut mengaku awalnya tidak pernah terpikir untuk berinvestasi dalam bentuk tanah ataupun kebun. Namun, sang kakaklah yang menjadi sosok penting di balik keputusannya tersebut.
Baca Juga: Jirayut Bertemu Megawati Hangestri, Rela Jinjit Demi Foto Bareng
"Itu sebenarnya ide Abang sih. Aku belum kepikiran mau punya kebun. Jadi Abang aku selalu bilang, 'hei, hei, mending uang kamu dipakai buat beli kebun, biar ada pegangan buat masa depan kamu," ucapnya.
"Kita enggak tahu ya karier ini mau sampai kapan," tutur Jirayut menirukan ucapan sang kakak.
Saran tersebut rupanya langsung mengetuk hati Jirayut. Tanpa banyak pikir panjang, ia pun memutuskan untuk segera merealisasikannya.
"Kalau lancar terus juga alhamdulillah. Tapi kalau enggak ya, setidaknya masih ada penghasilan dari kebun itu," katanya.
"Jadi aku bilang, oh iya benar juga ya kata Abang. Ya sudah berarti aku bergas langsung ya. Beli dah Abang bilang gitu," ujarnya sambil tertawa.
Mengenai cara pembayaran, Jirayut dengan bangga menyebut bahwa kebun tersebut dibelinya secara tunai. Menurutnya, harga yang ditawarkan cukup terjangkau untuk ukuran investasi tanah di Thailand.
Berita Terkait
-
Jirayut Bertemu Megawati Hangestri, Rela Jinjit Demi Foto Bareng
-
Ikut Tren Kim Seon Ho Smile Challenge Bareng Alyssa Daguise, Al Ghazali Dibilang Mirip Jirayut
-
Jirayut Bagikan Kondisi Terkini di Thailand Usai Gempa Hebat, Fans Lega
-
Jirayut Mudik ke Thailand, Fans Khawatir karena Baru Diguncang Gempa
-
Dirawat di RS Sendirian, Jirayut Berusaha Kuat Sebagai Tulang Punggung Keluarga
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Insanul Fahmi Temui Mawa, Ditantang Buktikan Pernikahan Siri dengan Inara Rusli
-
Teror Jalur Pantura Dimulai, Alas Roban Suskes Hantui 176 Ribu Penonton di Hari Pertama
-
Doomsday: Benarkah Doctor Doom Menikahi Sue Storm di Multiverse?
-
Bangga, Ghost in the Cell Karya Joko Anwar Terpilih di Berlin International Film Festival 2026
-
Dua Tahun Berlalu, Nathalie Holscher Ungkap Alasan Buka Hijab: Aku Kecewa Sama Allah
-
Revolusi di Balik Layar: Bagaimana AI dan Web3 Mengguncang Industri Film Global
-
Drama Keluarga Belum Berakhir, Ratu Sofya Minta Adik Jangan Bikin Suasana Makin Panas
-
Ikuti Jejak Al Ghazali, El Rumi dan Syifa Hadju Bikin Kanal YouTube Jelang Nikah
-
Jonathan Frizzy Isyaratkan Lamar Ririn Dwi Ariyanti Usai Bebas Penjara
-
Denny Sumargo Tolak Undang Roby Tremonti, Dipuji Keren oleh Aurelie Moeremans