Stigma yang dialami Mulan tak hanya berdampak pada dirinya, tapi juga pada anak-anaknya.
Mereka sempat mengalami perundungan di lingkungan sosial akibat citra negatif yang melekat pada sang ibu.
Hal ini berbeda dengan putri Mayangsari yang justru tampil percaya diri dan mendapat pujian publik, termasuk saat tampil di acara pernikahan orang tuanya.
Di sisi lain, Mulan Jameela dan Ahmad Dhani telah berusaha meredam isu lama tersebut dengan berbagai cara, termasuk klarifikasi dan permintaan maaf kepada Maia.
Namun jejak digital dan memori kolektif publik tampaknya sulit untuk dihapus. Hal ini diperparah oleh profesi Mulan sebagai politisi yang membuatnya terus berada di sorotan publik.
Sementara itu, Mayangsari justru memilih jalur yang lebih tenang. Dia tidak terlalu aktif di dunia hiburan maupun politik, dan lebih fokus pada kehidupan pribadinya.
Kehidupannya yang penuh kemewahan, pergaulan dengan sosialita, dan status sebagai istri Bambang Trihatmodjo, membuatnya seolah berada di dunia yang berbeda dari Mulan.
Beberapa komentar publik yang beredar di media sosial menunjukkan bagaimana persepsi masyarakat terhadap dua figur ini berbeda.
Ada yang mempertanyakan mengapa Mayangsari bisa hidup bahagia dan tenang setelah kontroversi besar, sementara korban dalam cerita masa lalu seperti Halimah Agustina Kamil harus menanggung luka sepanjang hidup.
Baca Juga: Gelar Pesta Mewah 25 Tahun Pernikahan, Masa Lalu Mayangsari dan Bambang Trihatmodjo Kembali Diungkit
Di sisi lain, komentar juga menyebut bahwa cap "pelakor" yang terus disematkan pada Mulan seolah tak adil, mengingat dua telah menikah secara sah dan menjalani kehidupan rumah tangga selama lebih dari satu dekade.
Kisah kontras antara Mayangsari dan Mulan Jameela menjadi cermin bagaimana stigma sosial bekerja di tengah masyarakat kita.
Meskipun memiliki latar cerita yang serupa, dampak yang dirasakan oleh keduanya sangat berbeda.
Mayangsari kini menikmati ketenangan dan penerimaan publik yang lebih baik, sementara Mulan masih berjuang membuktikan bahwa ia layak mendapat tempat tanpa bayang-bayang masa lalu.
Kontributor : Chusnul Chotimah
Tag
Berita Terkait
-
Beda Nasib dengan Lita Gading, Ahmad Dhani Ungkap Maafkan Pembully Putrinya yang Lain
-
Lita Gading Tertawa Santai Dilaporkan Ahmad Dhani soal Pelanggaran Perlindungan Anak
-
Ahmad Dhani Murka! Seret Lita Gading ke Polisi Usai Penghinaan terhadap Putrinya
-
Ahmad Dhani Akhirnya Buka Suara Soal Konten 'Kompilasi Fitnah Maia Estianty'
-
Belum Puas, Ahmad Dhani Bakal Unggah Konten Gibah dan Fitnah Maia Estianty Part 3
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Tak Hanya Ogah jadi Babu, Ibrahim Risyad Merasa Nikah Bikin Masalahnya Bertambah
-
Ruhut Sitompul Sentil Pelapor Pandji Pragiwaksono: Gagal Total dan Bikin Malu
-
Sudah Jadi Istri Maxime Bouttier, Luna Maya Masih Simpan Postingan tentang Ariel NOAH
-
Reni Effendi Klarifikasi soal Foto dr Richard Lee bareng Cewek: Saya Tahu Siapa Suami Saya
-
5 Fakta Pilu Ressa Rizky, Mengaku Anak Denada yang Ditelantarkan Selama 24 Tahun
-
Sinopsis Our Universe: Kisah Bae In Hyuk dan Roh Jeong Eui Asuh Ponakan, Tayang di HBO Max
-
Siapa Mantan Aurelie Moeremans? Viral Pengakuan Di-Grooming Sejak 15 Tahun
-
Manohara Umumkan Putus dari Kristian Hansen, Ungkap Adanya Orang Ketiga
-
Ustaz Felix Siauw Ungkap Kekecewaan ke Pandji Pragiwaksono Gara-gara Bahas Tambang
-
5 Drakor Gumiho Wajib Masuk Watchlist, No Tail to Tell Segera Tayang