Sebagai informasi, JKT48 akan menggelar "JKT48 Special Concert FULL HOUSE" di Istora Senayan, Jakarta Pusat, pada 26 Juli 2025 pukul 19.00-23.00 WIB.
Namun jelang hari H, tiket konser yang dijual di loket.com mulai harga Rp450 ribu hingga Rp800 ribu belum habis terjual.
Fenomena ini cukup tidak biasa, mengingat JKT48 memiliki basis penggemar yang kuat. Tiket konser mereka biasanya cepat ludes.
Akun @jkt48 pun terus berusaha mempromosikan tiket "JKT48 Special Concert FULL HOUSE" melalui Instragram Story.
"Jadikah konsernya? Wkwk, 10 hari lagi konser tapi tiketnya belum SO (Sold Out) semua. Ganti aja namanya jadi jkti gak full house," tulis akun @NKayl***.
"Gak usah dibeli. Kan katanya gak butuh fans, cuma butuh fufu beserta staff, fans mah gak penting," sentil akun @Cookie***.
"Nih ya gua main baik-baik aja, pecat si @fufufuritsu sekarang, bikin video buktinya. Percayalah dalam sekejap tiket lu ludes kejual @officialJKT48," kata akun @jeketiani***.
Pada Kamis, 17 Juli 2025, JKT48 bahkan meniadakan sesi pembacaan live X dalam show "Cara Meminum Ramune oleh JKT48".
"Mohon maaf, untuk show hari ini tidak ada sesi pembacaan Live X dan akan digantikan dengan pembacaan kesan dan pesan dari fans untuk member yang tampil show hari ini," tulis akun X @officialJKT48.
Baca Juga: Viral GM JKT48 Fritz Fernandez Pamer Kue Ultah Mirip Alat Kelamin Pria, Kini Didesak Mundur!
Ditiadakannya sesi pembacaan live X diduga karena tagar #FufuritsuOUT masih ramai dituliskan fans.
Tagar tersebut menuntut Fritz Fernandez mundur dari jabatannya dan membuat video permintaan maaf.
Protes fans juga dilampiaskan melalui petisi "Tindak Tegas Fritz Fernandez dan Benahi JKT48 Secara Total!" yang telah ditandatangani lebih dari tiga ribu orang.
"Nonton aja sendiri," ejek akun @adikaarkana***.
"Awkwkwk gak ada pembacaan live X alias #FufuritsuOUT," balas akun @riswandi***.
Kontributor : Neressa Prahastiwi
Berita Terkait
-
Member JKT48 Jadi Korban Penyalahgunaan AI, Manajemen Siap Ambil Langkah Hukum
-
Siap Duet Bareng JKT48, Rhoma Irama Rela Ngulik Sebulan Demi Imbangi Gen Z
-
Konser Raya 31 INDOSIAR Luar Biasa, Tampilkan Rhoma Irama, Iwan Fals hingga Agnez Mo
-
Seruan Keras Nabilah Eks JKT48 Usai Lihat Pengungsi Palestina: Ini Genosida!
-
Nabilah Eks JKT48 Jadi Relawan ke Yordania, Sempat Dicurigai Bawa Sajam
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Pecah! 11 Idol K-Pop Comeback 2026: EXO, BTS hingga BIGBANG
-
Siapa Mikhail Iman? Sosok yang Dicurigai Pacar Baru Ria Ricis
-
Sinopsis A Knight of the Seven Kingdoms, Prekuel dari Game of Thrones
-
Antara Ibu, AI, dan Ibu Pertiwi: Menyelami Kedalaman Filosofis Film Esok Tanpa Ibu
-
3 Karakter Utama Film Korea Sister, Jung Ji So Comeback!
-
Bukan Kejar Harta, Teddy Pardiyana Ungkap Alasan Ajukan Hak Ahli Waris Bintang
-
Nostalgia Tren 2016, 6 Selebritis Tampil Ikonik dengan Kalung Choker dan Jeans Robek
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Film The American di Netflix, Thriller Sunyi yang Menegangkan
-
Park Bo Gum Comeback Main Film Sejarah, Bintangi The Sword: A Legend of the Red Wolf Bareng Joo Won
-
Boss Level: Frank Grillo Mati Ratusan Kali demi Selamatkan Dunia, Malam Ini di Trans TV