Suara.com - Anies Baswedan sukses membuat komika Tretan Muslim tak berkutik saat mereka terlibat perbincangan politik dalam podcast Tretan Universe yang tayang belum lama ini.
Dengan gaya santai dan tenang, Anies berhasil membalik arah pembicaraan ketika Tretan mencoba menggiring diskusi ke arah pilihan politik yang tajam.
Mulanya, Tretan menanyakan soal kemungkinan Anies mencalonkan diri lagi sebagai capres pada Pemilu 2029.
Tidak hanya itu, Tretan juga melempar pertanyaan jebakan seputar calon pasangan duet Anies jika ia benar-benar maju lagi.
“Kita enggak tahu nih bapak akan capres lagi enggak di tahun 2029, misalnya nanti bapak capres, dan pilihan wakilnya cuma ada dua, Cak Imin dan Gibran. Bapak pilih yang mana?” kata Tretan Muslim dikutip pada Selasa, 22 Juli 2025.
Mendapat pertanyaan menjebak tersebut, Anies justru memilih tidak menjawab secara langsung dan merespons dengan elegan.
“Sekarang ini saya lagi menikmati diundang podcast sana-sini, lagi ngobrol santai,” ujarnya.
Ia menambahkan bahwa saat ini dirinya fokus pada kegiatan sosial seperti membangun jembatan dan aksi bersama warga. Pernyataan Anies menunjukkan bahwa ambisi politik bukanlah prioritas saat ini.
Baca Juga: Roy Suryo vs Dian Sandi: Siapa Sebenarnya yang Patut Disalahkan?
“Sekarang itu kerjain yang masih ada aja. Saya lagi bikin kegiatan aksi bersama, bikin jembatan sana-sini. Jadi kita fokus di situ aja dulu,” imbuhnya.
Tretan kemudian menggeser topik ke arah yang lebih serius. Ia meminta Anies untuk menyebut siapa presiden yang terbaik dan terburuk.
“Bapak kan suka nilai waktu itu, nilai Menhan 11/100. Kalau bapak disuruh menilai, presiden dari yang terbaik sampai yang terburuk bisa enggak nilainya pak?” tanya Tretan.
Tak terpancing dengan pernyataan Tretan, Anies memilih menangapinya dengan jawaban diplomatis.
“Kalau jawaban sopannya diplomatisnya, masing-masing ada zamannya, tiap zaman ada masalahnya, tiap masalah ada solusi yang beda-beda. Tantangannya beda-beda,” jawab Anies.
Tak puas, Tretan kembali menekan Anies untuk memberi nilai pada Presiden Jokowi secara spesifik.
Berita Terkait
-
Bola Panas Ijazah Jokowi Kembali Bergulir: Seret Rektor UGM, Dugaan IPK di Bawah 2,0 Jadi Sorotan!
-
Geger Eks Rektor UGM Cabut Pernyataan Soal Ijazah Jokowi, Pengamat Duga Ada Tekanan Besar
-
Tretan Muslim Bikin Anies Baswedan Buka-bukaan, Pilih Cawapres Orang Madura di Pilpres 2029
-
Bukan Cuma Orangnya yang Diperiksa, Flashdisk Kader PSI Pembela Jokowi Juga Disita Polisi
-
Dokter Tifa Sebut Tukang Cetak Ijazah Jokowi dan Pembakar Pasar Pramuka Sudah Ditemukan, Siapa?
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
Terkini
-
Romantisnya Lamaran El Rumi dan Syifa Hadju, Bernuansa Alam di Tengah Jakarta
-
Sinopsis Film Mercy, Ketika Sistem Hukum AI Menentukan Hidup Mati Manusia
-
Nuits de la Lecture 2026 Resmi Digelar, Rayakan Literasi Lewat Tema Kota dan Desa
-
Warna Senada Penuh Makna: Gaya Syifa Hadju dan El Rumi di Acara Lamaran yang 'Earthy' dan Berkelas
-
LC Perekam Ricky Harun di Tempat Karaoke Chat Herfiza Novianti, Coba Jelaskan Kejadian Sebenarnya
-
Bikin Heboh, Lisa BLACKPINK dan Dong-seok Syuting Film di Karst Citatah Bandung Barat
-
Siap Minta Maaf ke Mawa, Insanul Fahmi Tinggal Buktikan Tidak Berzina dengan Inara Rusli
-
Sutradara Danur Klarifikasi Dugaan Sewa Buzzer untuk Serang Film Na Willa
-
Tak Lagi 'I Love You Dua-duanya', Insanul Fahmi Isyaratkan Pilih Istri Sah dan Lepas Inara Rusli
-
Siapa Ade Chaerunisa? Viral Petantang-petenteng Pamer Punya 3 Surat Tanah