Suara.com - Nama Riri Febriana kembali menjadi perbincangan hangat di dunia hiburan Tanah Air.
Mantan artis cilik yang sempat menghiasi layar kaca lewat berbagai sinetron produksi Genta Buana ini tiba-tiba jadi pusat perhatian setelah muncul kabar bahwa ia telah menikah sesama jenis dengan seorang perempuan.
Bagi pecinta sinetron era 2000-an, Riri bukanlah sosok asing. Ia dikenal lewat peran-peran antagonis dengan ciri khas poni lurus dan ekspresi judes yang membuat karakternya begitu menempel di ingatan penonton.
Popularitasnya sebagai anak nakal di layar kaca membuatnya sempat jadi idola meski kerap memerankan tokoh jahat.
Namun, seiring bertambahnya usia, Riri menghilang dari dunia hiburan. Setelah tidak lagi terlihat di layar kaca, kehidupannya seakan tenggelam tanpa kabar.
Banyak yang bertanya-tanya ke mana perginya sang artis cilik tersebut hingga akhirnya namanya kembali muncul dengan cerita yang jauh berbeda dari masa kejayaannya.
Beberapa kali namanya menjadi sorotan. Salah satunya saat dia dikabarkan pindah agama di tahun 2023 lalu.
Tak lagi berkecimpung di dunia sinetron, Riri kini memilih jalur karier baru sebagai disjoki (DJ).
Melalui akun Instagram pribadinya, ia sering membagikan momen saat tampil di berbagai acara musik.
Baca Juga: Atta Halilintar Tetap Shalat Meski di Lapangan Futsal, Kok Malah Tuai Komentar Miring?
Perubahan karier ini semakin memperlihatkan transformasi besar dalam hidupnya dibandingkan masa kecilnya di dunia hiburan.
Sorotan publik kian tajam ketika muncul kabar bahwa Riri telah menikah dengan seorang wanita bernama Rachel, yang juga berprofesi sebagai DJ.
Dugaan pernikahan itu disebut-sebut berlangsung di Thailand, negara yang lebih longgar terkait pernikahan sesama jenis.
Meskipun tidak pernah mengonfirmasi secara gamblang, kedekatan Riri dan Rachel terlihat jelas dari berbagai unggahan di media sosial.
Dalam beberapa foto yang diunggahnya, Riri kerap memperlihatkan kebersamaan dengan Rachel.
Mulai dari momen liburan, merayakan Natal bersama, hingga tampil sebagai partner nge-DJ di panggung. Kebersamaan keduanya membuat publik semakin yakin dengan kabar hubungan spesial tersebut.
Berita Terkait
-
Lika-liku Perjalanan Hidup Revi Mariska: Pernah 'Gila' Kini Jadi Advokat
-
7 Pesona Revi Mariska Berhasil Wisuda Sarjana di Usia 38 Tahun, Inspiratif!
-
Kondisi Mengenaskan Aktor Herby Latuperissa, Sakit Stroke dan Hanya Makan Lewat Selang
-
Buka Bisnis Minuman Kekinian, Intip 7 Potret Warung Es Boba Revi Mariska
-
Sempat Dikabarkan Depresi, Begini Kondisi Terbaru Revi Mariska
Terpopuler
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- Gary Neville Akui Salah: Taktik Ruben Amorim di Manchester United Kini Berbuah Manis
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- Belanja Mainan Hemat! Diskon 90% di Kidz Station Kraziest Sale, Bayar Pakai BRI Makin Untung
Pilihan
-
5 Fakta Wakil Ketua DPRD OKU Parwanto: Kader Gerindra, Tersangka KPK dan Punya Utang Rp1,5 Miliar
-
Menkeu Purbaya Tebar Surat Utang RI ke Investor China, Kantongi Pinjaman Rp14 Triliun
-
Dari AMSI Awards 2025: Suara.com Raih Kategori Inovasi Strategi Pertumbuhan Media Sosial
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
-
Tukin Anak Buah Bahlil Naik 100 Persen, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Tahu!
Terkini
-
D'Masiv Umumkan Era Baru: Rilis Album Berbahasa Inggris dan Tur Konser di 4 Kota
-
Baru Diungkap, Chef Juna Akui Mayoritas Masakan Peserta Masterchef Indonesia Tak Enak
-
6 Series dan Film Horor yang Rilis Jelang Halloween 2025, Penuh Teror!
-
Rey Mbayang Mau Beli Alat Pendeteksi Hantu, Sudah Riset Harga dan Lokasi Toko
-
Sinopsis Serial It: Welcome to Derry, Telah Tayang di HBO Max
-
Sinopsis Caught Stealing, Austin Butler Terseret ke Dunia Kriminal Gara-Gara Kucing
-
Miley Cyrus Ungkap Trauma Kebakaran Malibu dalam Soundtrack Avatar Fire and Ashes
-
Penantian ARMY Berakhir! BTS Dikabarkan Comeback Lewat Album Baru dan Tur Dunia Tahun Depan
-
Nikita Mirzani Divonis 4 Tahun, Fitri Salhuteru Sepakat dengan Tengku Zanzabella: Semoga Tobat!
-
Pamer Penampilan Terbaru Lebih Langsing, Lisa Mariana Ungkap Status Baru