Suara.com - Atta Halilintar memang dikenal sebagai pribadi yang religius. Pasalnya, suami Aurel Hermansyah tersebut seringkali membagikan momen saat dirinya tengah menjalani ibadah di mana pun dan kapan pun.
Termasuk saat baru-baru ini, Atta Halilintar terlihat melaksanakam shalat, yang diduga shalat Maghrib di lapangan futsal. Saat itu, ayah dua anak tersebut bahkan mengimami seorang temannya.
Dalam video yang dibagikan akun Instagram @kecandaam, ia terlihat memyempatkan diri menunaikan kewajibannya sebagai seorang Muslim sebelum pertandingan dimulai.
Sebuah tindakan yang menunjukkan komitmennya untuk menomorsatukan ibadah, bahkan di tengah kegiatan yang padat sekalipun.
Namun, netizen Indonesia, seperti bias tidak pernah kehabisan pendapat. Komentar pun bermunculan, mulai dari pujian penuh apresiasi hingga kritik tajam yang menyentil soal lokasi dan niat.
Salah satu komentar berbunyi, “MasyaAllah mas Atta.. Tetap sholat di manapun berada.. Alhamdulillah,” sebagai bentuk kekaguman atas konsistensinya dalam beribadah.
Sementara yang lain menulis, “yg begini ttp sja dicari celah untuk dihujat yg hamil diluar nikah pun ttp dicari celah untuk bisa di puji" Nauzubillahimindzalik dunia,” menunjukkan perbandingan yang bertolak belakang.
Namun, di sisi lain, kritik juga tak kalah deras. Ada yang menuduh Atta hanya mencari perhatian, mempertanyakan keberadaan musholla, bahkan menyebut aksinya sebagai "caper" alias cari perhatian.
Komentar seperti “Emang gak ada tempat lain bang?” dan “Caper” menjadi gambaran nyata betapa masyarakat kerap terbagi dalam menilai aksi yang menyentuh ranah agama dan publik sekaligus.
Baca Juga: Menemukan Diri di Lapangan: Futsal sebagai Ruang Pembentuk Identitas Remaja
Namun satu hal yang patut disorot dari kejadian ini adalah pesan yang dibawa Atta Halilintar adalah bahwa panggilan shalat tidak mengenal tempat dan waktu.
Jika seorang selebriti dengan jadwal padat dan aktivitas fisik tetap bisa menyempatkan diri untuk shalat, maka hal itu bisa menjadi motivasi bagi siapa pun untuk menjaga ibadahnya, tanpa perlu alasan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Lula Lahfah Mimpi Bertemu Laura Anna sebelum Meninggal, Firasat?
-
Curhatan Lama Lula Lahfah Viral Lagi, Sering Keluhkan Penyakit sejak 2020 hingga Takut Meninggal
-
Judulnya Provokatif, Makna Lagu Debut Bhella Cristy Ternyata tentang Pengkhianatan Cinta yang Dalam
-
Padi Reborn Rayakan 28 Tahun Perjalanan Musik Lewat Konser Spektakuler Dua Delapan
-
Diduga Sindir Lula Lahfah, Pendakwah Kadam Sidik Dituding Tak Berempati
-
Antusias Penonton Warnai Meet & Greet Film "Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku?"
-
Produksi Tak Main-Main Film Kuyank, Risiko Kehilangan Miliaran Rupiah saat Syuting di Pedalaman
-
Apa Itu Whip Pink Gas yang Viral di Tengah Kabar Kematian Lula Lahfah?
-
Run Hide Fight: Gadis SMA Lawan Penembak Sekolah, Malam Ini di Trans TV
-
Tepis Isu Overdosis, Keluarga dan Polisi Beberkan Penyebab Kematian Lula Lahfah